Suara.com - Halilintar Anofial Asmid dan Geni Faruk berbagi kisah parenting yang inspiratif. Kali ini, mereka membahas cara menghadapi anak tantrum.
Menurut Geni Faruk, ia dan suami berhasil mendidik 11 anak mereka sehingga tidak tantrum ataupun mudah marah. Tips parenting ala Gen Halilintar ini dibagikan di akun Instagram @genifaruk.
"11 anak tantrum? Full Video di Tiktok #GeniHalilintar #parenting #genhalilintar #ramadan. Pernah ngalamin tantrum?" tulis Geni Faruk dalam caption Instagram, Kamis (6/3/2025).
Anofial Asmid mengatakan orangtua harus tegas agar sang anak tidak mudah tantrum. Sikap ini penting agar sang anak tidak ngelunjak. Walau begitu, Anofial juga mengingatkan orangtua tidak boleh keras terhadap anaknya karena bisa membuat sang buah hati justru memberontak.
"Orangtua harus tegas tapi bukan keras, daripada kita gak tega untuk keras nanti jadi lemas. Kalau dibiarkan anak itu ngelunjak, tapi kalau kita keras dia memberontak. Susah tuh," kata Anofial Asmid dalam video.
Menurutnya, menghadapi anak tantrum memang susah. Orangtua butuh menarik dan mendorong sang anak dengan tepat. Hal ini tentu cukup menyakitkan, baik bagi orangtua maupun buah hati.
"Antara mengulur, menarik (push) dan mendorong (pull). Jadi bukan hanya otot yang push and pull kita latihan, tapi juga batin ataupun nafsu. Push and pull itu kan menyakitkan," jelasnya.
Jika orangtua tidak berani tegas, kata Anofial, maka anak bisa manja dan semena-mena. Sikap inilah yang kerap membuat anak mudah tantrum jika keinginan tidak dituruti.
"Kan kalau kita latihan gym kan juga menyakitkan. Push sakit, pull sakit. Jadi jiwanya tumbuh, jiwanya jadi jiwa besar. Kalau gak tega gak jadi otot, jadi manja. Nah kalau udah manja, dia jadi semena-mena, semau-maunya, akhirnya dia ngamuk gak tentu arah," tambah Anofial.
Baca Juga: Siapa Saja yang Disebut Mahram? Anofial Asmid Klaim Tak Batal Wudhu Elus Perut Aaliyah Massaid
Terakhir, Anofial Asmid bersyukur karena 11 anaknya tidak ada yang suka mengamuk. Hal ini tentu menjadi bukti ia dan istrinya sukses mendidik 11 anak, khususnya mencegah mereka menjadi mudah tantrum.
"Syukurnya di 11 anak ini, Atta sampai Qahtan, alhamdulilah syukur banget, itu gak terjadi. Gak ada anak ngamuk-ngamuk," pungkas Anofial Asmid.
Berita Terkait
-
Siapa Saja yang Disebut Mahram? Anofial Asmid Klaim Tak Batal Wudhu Elus Perut Aaliyah Massaid
-
Bak Balas Aaliyah Massaid, Aurel Hermansyah Bagikan Momen Hangat dengan Keluarga
-
Momen Aaliyah dan Anofial Asmid Jadi Sorotan, Batalkah Wudhu jika Ayah Mertua Sentuh Menantu?
-
Siapa Paling Cuan? Adu Penghasilan YouTube Anak Laki-Laki Gen Halilintar
-
Saaih Halilintar Kerja Apa? Sukses di Usia Muda hingga Bisa Beli Rumah Mewah di Kawasan Elite
Terpopuler
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Menanti Kabar, Ini Sosok Dua Istri Pilot Andy Dahananto Korban Kecelakaan ATR 42-500
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Bukan Sekadar Prestise: Inilah Alasan Sesungguhnya Pelajar Indonesia Serbu Studi ke Luar Negeri
-
4 Tips Membersihkan Wajan Gosong dengan Bahan Sederhana di Rumah, Wajib Coba!
-
6 Physical Sunscreen Terbaik dengan Perlindungan UVA dan UVB, Harga Mulai Rp20 Ribuan
-
5 Rekomendasi Body Lotion untuk Kulit Bersisik
-
5 Night Cream untuk Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
-
Apakah Sunscreen dan Sunblock Boleh Dipakai Bersamaan?
-
5 Moisturizer Untuk Kulit Kering di Cuaca Panas dan Angin
-
7 Fakta Menarik Mike Octavian: Dulu Manusia Silver Kini Jadi Model, Ada Turunan Belanda dari Kakek
-
Apakah Ada Kulkas Tanpa Bunga Es? Intip 5 Rekomendasi Produknya Mulai Rp2 Jutaan
-
Lula Lahfah Ungkap Derita ISK Sebelum Meninggal: Kenali Gejala dan Penyebab Infeksi Saluran Kemih