Suara.com - Perbedaan perintis dan pewaris mendadak ramai dibicarakan usai seorang anak-anak bernama Ryu Kintaro menyebut bahwa dirinya lebih senang menjadi perintis.
Dalam video pendek berjudul “Hidup sebagai Perintis”, Ryu Kintaro menyampaikan narasi penuh metafora tentang perjuangan hidup.
"Orang banyak pengen hidup yang aman, tapi tahu enggak yang paling seru itu justru hidup sebagai perintis. Nggak ada yang nunjukin arah, nggak ada yang ngejamin hasil tapi justru itu letak asyiknya," kata Ryu dalam video yang banyak beredar di TikTok dan X.
Alih-alih mendapat banyak pujian, ucapan tersebut justru memancing banyak dikritik lantaran dinilai kurang menyentuh realita. Sebab, pada kenyataannya Ryu merupakan anak dari pengusaha kaya raya bernama Christopher Sebastian.
Itu artinya, Ryu punya fasilitas untuk mengelola YouTube, mendapatkan pendidikan mumpuni, dan modal tertentu untuk mulai jadi “perintis” di usianya yang masih sangat belia.
Lantas, bagaimana sebenarnya perbedaan di antara pewaris dan perintis? Simak ulasan berikut untuk jawabannya.
Perintis
Seorang perintis adalah individu yang membuka jalan di tempat yang sebelumnya belum ada.
Dalam konteks bisnis, perintis bisa berarti pendiri perusahaan, orang yang memulai dari nol, membangun dari ide, merancang struktur, hingga mencari modal.
Dalam skala yang lebih luas, perintis juga bisa merujuk pada pemimpin gerakan, inovator, atau siapa pun yang memulai sesuatu yang belum pernah ada sebelumnya.
Baca Juga: Dikritik karena Singgung Perintis, Ryu Kintaro sampai Sakit dan Tak Masuk Sekolah
Menjadi perintis tidak mudah. Anda harus siap menghadapi risiko tinggi, tekanan mental, dan tantangan yang tidak bisa ditebak.
Banyak perintis harus belajar melalui kegagalan demi kegagalan. Namun, mereka juga mendapat kepuasan tersendiri karena berhasil menciptakan sesuatu yang bermakna. Hasil kerja keras perintis sering kali menjadi fondasi kuat yang bisa dinikmati oleh generasi berikutnya.
Karakter yang biasanya melekat pada perintis adalah keberanian, kreativitas, daya juang, dan ketekunan. Mereka adalah pemimpi yang tidak hanya bermimpi, tetapi juga beraksi.
Sosok seperti R.A. Kartini dalam pendidikan perempuan, B.J. Habibie dalam dunia teknologi, atau bahkan para pendiri startup masa kini, adalah contoh nyata perintis yang membentuk arah baru dalam sejarah.
Pewaris
Pewaris adalah individu yang menerima hasil dari perjuangan orang lain. Dalam dunia bisnis, pewaris bisa berarti anak atau generasi penerus dari seorang pendiri perusahaan.
Mereka tidak memulai dari nol, tetapi menerima tongkat estafet untuk mempertahankan, mengembangkan, atau bahkan mentransformasi apa yang telah dibangun sebelumnya.
Berita Terkait
-
Dikritik karena Singgung Perintis, Ryu Kintaro sampai Sakit dan Tak Masuk Sekolah
-
Ngevlog Sejak Usia 5 Tahun, Ini Cara Ryu Kintaro Bocah Perintis Bangun Personal Branding Sejak Dini
-
Viral Bocah Perintis, Ini Deretan Usaha yang Pernah Dijalankan oleh Ryu Kintaro
-
Bikin Melongo! Segini Penghasilan Ryu Kintaro 'Bocah Perintis' yang Lagi Viral
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Pure Paw Paw untuk Apa Saja? Lebih dari Sekadar Pelembap Bibir, Ini 7 Manfaat Ajaibnya
-
6 Produk Anti Aging Sariayu agar Kulit Kencang dan Cerah, Cocok untuk 40 Tahun ke Atas
-
Urutan 12 Zodiak Paling Rawan Selingkuh, Siapa yang Hobi Permainkan Hati?
-
Apakah Tinted Sunscreen Bisa Memudarkan Flek Hitam? Cek 5 Pilihan yang Murah dan Bagus
-
Sosok Zohran Mamdani, Wali Kota Termuda dan Muslim Pertama dalam Sejarah New York
-
5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
-
Profil dan Pendidikan Gusti Purbaya, Kukuhkan Diri sebagai Raja Baru Keraton Solo di Usia 22 Tahun
-
Usia 50-an Cocoknya Pakai Warna Lipstik Apa? Ini 7 Pilihan Elegan yang Patut Dicoba
-
5 Sepatu New Balance yang Mengandung Kulit Babi, Kenali Series Pig Skin Agar Tak Salah Beli
-
5 Rekomendasi Parfum Wanita yang Murah, Wangi Elegan dan Tahan Lama