Suara.com - Memasuki empat bulan terakhir tahun 2025, informasi tentang pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tentu semakin nyaring dipertanyakan.
Pasalnya, di bulan Februari 2025 lalu, Rini Widyantini selaku Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN RB) menyebutkan bahwa pendaftaran CPNS akan dibuka kembali pada tahun 2025.
“Saya kan lagi menyelesaikan seleksi yang kemarin (CPNS 2024). Kalau itu sudah selesai, baru kita pikirkan. Tentunya birokrasi masih butuh anak-anak yang hebat, para fresh graduate, kami masih memerlukan untuk memperbaiki birokrasi kita,” ujar Rini pada 27 Februari 2025 lalu.
Berdasarkan informasi dari Badan Kepegawaian Negara (BKN), rangkaian seleksi CPNS 2024 seharusnya berakhir pada 23 Maret 2025. Sayangnya, sampai saat ini belum ada informasi resmi mengenai pembukaan CPNS tahun 2025.
Oleh karena itu, Anda mungkin bisa mempersiapkan diri terlebih dahulu dengan mengacu pada seleksi CPNS tahun 2024 lalu.
Syarat Umum Pendaftaran CPNS 2025
Persyaratan untuk mendaftar CPNS 2025 diperkirakan tidak akan berbeda jauh dari tahun-tahun sebelumnya. Secara umum, ketentuan yang berlaku mencakup beberapa berikut.
- Pendaftar merupakan Warga Negara Indonesia (WNI) dengan usia minimal 18 tahun dan maksimal 35 tahun, atau hingga 40 tahun untuk jabatan tertentu.
- Kondisi fisik dan mental dalam keadaan sehat.
- Tidak pernah menerima hukuman pidana dengan masa kurungan dua tahun atau lebih.
- Tidak pernah diberhentikan dengan tidak hormat dari instansi pemerintah maupun swasta, termasuk PNS, TNI, atau Polri.
- Tidak sedang berstatus sebagai CPNS, PNS, anggota TNI, atau Polri.
- Tidak memiliki keterlibatan dengan partai politik.
- Memiliki kualifikasi pendidikan yang sesuai dengan formasi yang dilamar.
Dokumen yang Perlu Disiapkan untuk CPNS 2025
Berikut adalah dokumen yang umumnya diminta saat pendaftaran CPNS. Anda bisa menyiapkan beberapa di antaranya terlebih dahulu sembari menunggu pengumuman CPNS 2025.
Baca Juga: CEK FAKTA: CPNS Dinas Perhubungan Dibuka Agustus 2025, Viral di Medsos!
- Kartu Keluarga (KK) dan Kartu Tanda Penduduk (KTP).
- Ijazah beserta transkrip nilai.
- Pasfoto resmi dengan latar merah.
- Swafoto.
- Dokumen tambahan sesuai persyaratan instansi yang dituju.
Panduan Membuat Akun di SSCASN
Proses pendaftaran dilakukan secara online melalui portal resmi SSCASN di sscasn.bkn.go.id. Berikut adalah tahapan membuat akun pendaftaran CPNS di SSCASN.
- Kunjungi situs SSCASN.
- Klik menu Daftar untuk memulai registrasi.
- Isi data pribadi seperti Nomor Induk Kependudukan (NIK), nomor KK, alamat email aktif, serta nomor telepon.
- Pastikan informasi yang dimasukkan benar, kemudian pilih Lanjutkan.
- Ikuti instruksi di layar untuk menyelesaikan pembuatan akun.
- Login menggunakan email dan kata sandi yang telah dibuat.
Setelah akun berhasil dibuat, pantau pengumuman resmi untuk mengikuti setiap tahap seleksi sesuai jadwal yang telah ditentukan.
Cara cek formasi CPNS 2025
Untuk mengetahui apakah jurusan atau pengalaman Anda membuka lowongan CPNS, Anda bisa coba cek formasi dengan cara berikut.
- Buka situs resmi SSCASN di sscasn.bkn.go.id.
- Klik menu "Layanan Informasi" di halaman utama.
- Pilih opsi "Info Lowongan" dari menu yang muncul.
- Isi kolom "Jenis Pengadaan" dengan kategori formasi yang ingin Anda cari.
- Isi kolom "Instansi" dengan nama instansi yang sesuai.
Untuk mengetahui informasi terkini mengenai pembukaan CPNS 2025, Anda bisa memantau melalui sumber resmi pemerintah melalui portal SSCAS.
Berita Terkait
-
CEK FAKTA: CPNS Dinas Perhubungan Dibuka Agustus 2025, Viral di Medsos!
-
Formasi CPNS 2025: Tes Bakal Mirip TOEFL, Gagal Satu Subtes Tak Perlu Ulang Semua
-
Sambut CPNS 2025, Kepala LAN: Jadilah Owner, Bukan Sekadar Penumpang
-
Kapan CPNS 2025 dan PPPK Dibuka? Calon Pegawai Jangan Tertipu Informasi Hoaks!
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
Terkini
-
5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
-
5 Rekomendasi Smartwatch Murah yang Bisa Telepon dan Balas WhatsApp, Fungsional
-
20 Bahan Alami untuk Mengatasi Rambut Beruban dan Mengembalikan Warna Hitam
-
3 Produk Makarizo untuk Menghitamkan Rambut Beruban dan Kembalikan Warna Alami
-
5 Penyebab Rambut Beruban selain karena Faktor Usia, Sudah Tahu?
-
5 Rekomendasi Conditioner Rambut Terbaik untuk Lansia, Bisa Dibeli di Indomaret
-
Terpopuler: Arti Mens Rea yang Bikin Panas Dingin hingga Istri Dilarang Jadi IRT Dalam Hukum Islam
-
Cara Mandi Junub yang Benar untuk Pria, Lengkap dengan Niatnya
-
4 Skincare Anti Aging GEUT Milik Dokter Tompi, Berapa Harganya?
-
5 Shio Ini Diprediksi Bakal Kaya Raya dan Sukses Besar di Tahun Kuda Api 2026