- Kopi sudah menjadi ritual pagi banyak orang.
- Tujuan menikmati kopi di pagi hari cukup beragam, salah satunya untuk menjaga energi sebelum beraktivitas.
- Tapi pernahkah kamu penasaran, sebenarnya kapan waktu terbaik untuk minum kopi? Benarkah di pagi hari seperti kebiasaan banyak orang?
Suara.com - Minum kopi sudah jadi ritual pagi yang populer. Tapi pernahkah kamu penasaran, sebenarnya kapan waktu terbaik untuk minum kopi agar energi full sepanjang hari? Benarkah di pagi hari?
Studi menunjukkan bahwa memang ada waktu-waktu tertentu yang dinilai baik untuk minum kopi. Di mana efek kopi akan signifikan ketika dinikmati di jam-jam tersebut.
Nah, jika ingin memaksimalkan dampak kopi terhadap kewaspadaan dan fokusmu sepanjang hari, berikut ini waktu yang disarankan para ahli untuk menyeduh cangkir berikutnya.
Kapan Waktu Terbaik Minum Kopi?
Melansir Health, setidaknya ada dua kategori waktu terbaik untuk minum kopi menurut studi dan para ahli. Berikut ulasan lengkapnya:
1. Pagi Sekitar Pukul 09.30 hingga 11.30
Studi menunjukkan bahwa kortisol (hormon yang bertanggung jawab atas kewaspadaan) mulai meningkat secara alami di pagi hari. Puncaknya tepat saat kamu bangun tidur.
Namun, kadar kortisol ini akan menurun sehingga kamu mungkin merasa kurang waspada. Biasanya ini terjadi di kisaran jam 9.30 hingga 11.30.
Oleh karena itu, rentang waktu ini dinilai jadi momen terbaik untuk menikmati secangkir kopi.
Psikolog klinis sekaligus spesialis tidur, Michael Breus, menambahkan bahwa 90 menit setelah bangun pagi juga bisa menjadi waktu terbaik untuk minum kopi.
"Jika kamu menunggu bahkan 90 menit setelah membuka mata untuk menikmati secangkir kopi pagi, kamu akan mendapatkan manfaat yang jauh lebih besar," ujar Michael Breus, PhD, dilansir pada Senin (6/10/2025).
Baca Juga: Kopi, Laptop, dan Tugas: Seni Nugas Berkedok Nongkrong
2. Siang Menuju Sore, Sekitar Pukul 12.00 hingga 15.00
Banyak orang mengalami penurunan energi beberapa jam setelah makan. Jadi, secangkir kopi di siang menuju sore hari mungkin tepat untuk meningkatkan kewaspadaan dan fokus mental.
Menurut spesialis pengobatan tidur bernama Angela Holliday-Bell, MD, hal itu terjadi karena kafein menghambat adenosin (zat kimia yang menumpuk di otak dan membuat mengantuk).
Namun sekali lagi, secangkir kopi di sore hari mungkin tidak cocok untuk semua orang. Mengingat ada orang-orang yang justru bisa terganggu tidurnya jika menikmati kopi di sore hari.
"Jika Anda memiliki toleransi (kafein) yang rendah, hal itu mungkin berdampak lebih besar pada tidur. Namun, beberapa orang dapat menoleransi konsumsi kafein di sore hari, jadi hal itu sangat individual," kata Kourtney Johnson, RD, LD, ahli diet berlisensi.
Kapan Waktu 'Terlarang' untuk Minum Kopi?
Lantas, adakah waktu yang "terlarang" untuk minum kopi? Jawabannya, ada. Para ahli menyarankan untuk tak mengonsumsi kafein setelah jam 15.00 dan ketika sedang stres.
Minum kopi setelah jam 15.00 bisa menyebabkan sulit tidur atau tidur tidak nyenyak, karena kafein bertahan lama di dalam tubuh dan membuatmu waspada untuk waktu yang lama.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
7 Rekomendasi Parfum Wangi Ringan yang Fresh di Indomaret untuk Guru
-
5 Serum Vitamin C untuk Ibu Rumah Tangga, Bye-bye Kusam dan Tanda Penuaan Kulit
-
Lompatan Baru Wisata Jakarta: Destinasi Terintegrasi dari Pantai, Mangrove, hingga Outbound
-
5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
-
OMG Creator Fest 2025, Ruang Kreatif Baru untuk Mendorong Perempuan Muda Berkarya dan Berkarier
-
Wangi Nusantara, Ini 7 Merek Parfum Indonesia yang sedang Naik Daun!
-
10 Rekomendasi Bedak untuk Ibu Rumah Tangga yang Mencerahkan dan Anti Menor
-
10 Ide Buket Hari Guru yang Murah tapi Tetap Cantik dan Berkesan
-
5 Rekomendasi Tone Up Cream untuk Mencerahkan Kulit Instan, Mulai Rp20 Ribuan
-
KUIS Uji Nyali: Tebak Nama Gunung-Gunung Megah Ini