-
Produk susu Nestle di pasar Indonesia dipastikan aman dari kontaminasi bakteri.
-
Varian Dancow, Lactogrow, dan Lactogen tidak masuk daftar penarikan produk global.
-
Orang tua diminta tetap teliti memeriksa kode batch pada kemasan produk.
Suara.com - Dunia internasional tengah dihebohkan dengan kabar penarikan sejumlah produk susu formula bayi milik Nestle di 49 negara.
Penarikan susu formula Nestle ini dilakukan setelah muncul kekhawatiran adanya kontaminasi racun Cereulide yang berasal dari bakteri Bacillus cereus.
Meski kabar ini sempat memicu kekhawatiran global, para orang tua di Indonesia bisa bernapas lega.
Pasalnya, mayoritas produk susu Nestle yang beredar luas di tanah air tidak masuk dalam daftar produk yang terdampak kontaminasi tersebut.
Daftar Susu Nestle di Indonesia yang Aman Dikonsumsi
Bagi orangtua yang memberikan susu formula atau susu pertumbuhan dari Nestle untuk anak, tidak perlu khawatir.
Berikut, daftar susu formula Nestle yang beredar di Indonesia dan dipastikan aman dikonsumsi, karena tidak termasuk dalam daftar penarikan produk akibat racun Cereulide:
1. Varian Dancow:
- Dancow Baby (0-6 bulan & 6-12 bulan)
- Dancow GroPlus
- Dancow 1+, 3+, dan 5+
- Dancow FortiGro (Choco Crunch, Cokelat, Full Cream, Instan)
- Dancow FortiGro UHT & Milky Shake
2. Varian Lactogen & Lactogrow:
Baca Juga: 5 Rekomendasi Smartwatch untuk Sepedaan, Dilengkapi GPS dan Baterai Awet
- Lactogen Pro (0-6 bulan & 6-12 bulan)
- Lactogrow Pro 1+ & 3+
3. Varian Batita:
- Batita 1+, 3+, dan 5+
4. Produk Nutrisi Khusus:
- Nutren Junior
Meski daftar di atas dinyatakan aman, Nestle menyarankan para orang tua untuk tetap teliti.
Pastikan membeli produk dari saluran resmi. Jika ANda memiliki produk dari merek luar negeri, seperti NAN atau SMA dari pasar internasional, Anda bisa melakukan pengecekan mandiri melalui:
- Cek Kode Batch: Periksa bagian bawah kaleng atau kemasan untuk memastikan kode produksi.
- Hubungi Layanan Konsumen: Jika menemukan kode batch yang mencurigakan atau produk yang didapat dari luar negeri, segera hubungi layanan konsumen Nestle untuk verifikasi.
Hingga saat ini, Nestle melaporkan belum ada laporan kasus kesehatan atau penyakit yang berkaitan langsung dengan insiden penarikan ini.
Perusahaan memastikan bahwa seluruh produk yang ada di rak toko saat ini dan di luar daftar penarikan telah melalui protokol keamanan yang sangat ketat.
Berita Terkait
-
3 Rekomendasi Susu Khusus untuk Pasien Kanker, Harga di Bawah Rp100 Ribu
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Susu Penambah Berat Badan Dewasa Terbaik di Apotek
-
5 Body Wash Ekstrak Susu Kambing, Rawat Kulit Lembut & Bercahaya
-
5 Rekomendasi Susu Rendah Gula untuk Lansia Penderita Diabetes Usia 50-an
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
Terkini
-
3 Lip Cream Oh My Glam dengan Shade Melimpah, Harga Murah Rp20 Ribuan
-
Deretan Mantan Aurelie Moeremans, Siapa Saja yang Jadi Tokoh Broken Strings?
-
5 Sunscreen Lokal No Whitecast dan Tidak Bikin Wajah Kusam, Mulai Rp30 Ribuan
-
13 Produk Susu Formula Nestle untuk Bayi yang Ditarik dari 49 Negara akibat Racun Cereulide
-
Kronologi Perpisahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti, Diwarnai Isu KDRT
-
Kisah Cinta DJ Patricia Schuldtz dan Darma Mangkuluhur Anak Tommy Soeharto
-
Sunscreen untuk Usia 40 Tahun SPF Berapa? Ini 7 Rekomendasinya
-
Roby Tremonti Anak Siapa? Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
5 Serum Lokal yang Lebih Murah dari Estee Lauder, Anti Aging untuk Usia 50 Tahun
-
4 Lip Oil untuk Atasi Bibir Kering dan Pecah-Pecah, Aman untuk Lansia