- Emas Antam diproduksi BUMN dengan sertifikat internasional LBMA yang sangat likuid.
- Emas UBS produksi swasta menawarkan harga lebih terjangkau dan desain variatif.
- Kedua logam mulia memiliki kadar kemurnian sama sebesar 99,99 persen.
Suara.com - Emas atau Logam Mulia (LM) masih menjadi primadona investasi bagi masyarakat Indonesia.
Selain harganya yang cenderung stabil, logam mulia atau emas dianggap sebagai safe haven atau penyelamat nilai aset saat ekonomi sedang tidak menentu.
Namun bagi pemula, seringkali bingung dihadapkan dengan pilihan antara logam mulia Antam atau UBS.
Walaupun keduanya sama-sama memiliki kadar kemurnian 99,99 persen alias 24 karat, ternyata ada perbedaan mendasar yang wajib Anda tahu biar tak salah pilih.
Berikut ini, perbedaan Logam Mulia Antam dan UBS serta mana yang paling menguntungkan untuk investasi jangka panjang.
1. Produsennya BUMN dan Swasta
Perbedaan paling mencolok di antara keduanya terletak pada produsennya seperti berikut ini.
- Antam: Diproduksi oleh PT Aneka Tambang Tbk, perusahaan pelat merah atau BUMN. Karena statusnya ini, tingkat kepercayaan masyarakat terhadap Antam sangat tinggi.
- UBS: Diproduksi oleh PT Untung Bersama Sejahtera, sebuah perusahaan swasta asal Surabaya yang sudah berdiri sejak 1981. Selain emas batangan, UBS juga dikenal sebagai produsen perhiasan ternama.
2. Sertifikatnya Nasional dan Internasional
Kedua logam mulia itu juga mengantongi sertifikat yang kelasnya berbeda seperti berikut ini.
Baca Juga: KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
- Antam: Punya sertifikat internasional dari LBMA (London Bullion Market Association). Artinya, emas Antam diakui dan bisa Anda jual di negara mana pun di dunia. Sertifikatnya pun kini menyatu dengan kemasan (CertiCard) yang bisa kamu cek keasliannya lewat aplikasi CertiEye.
- UBS: Memiliki sertifikat nasional yang dikeluarkan oleh PT UBS sendiri. Meski begitu, emas UBS tetap diakui di seluruh Indonesia.
3. Harganya
Jika Anda hanya memiliki dana terbatas untuk investasi, Anda bisa memilih emas UBS daripada Antam karena alasan berikut ini.
- Harga Beli: Umumnya, harga emas Antam lebih mahal dibanding UBS. Ini dikarenakan biaya sertifikasi internasional dan biaya cetak yang lebih tinggi.
- Harga Jual Kembali (Buyback): Selisih antara harga beli dan jual kembali (spread) keduanya cenderung mirip. Namun, harga buyback Antam biasanya sedikit lebih tinggi di butik resminya dibandingkan emas merek lain.
4. Bentuk Fisik dan Ukuran
Emas Antam dan UBS juga memiliki bentuk fisik dan ukuran yang berbeda seperti berikut ini.
- Antam: Secara dimensi, emas batangan Antam cenderung lebih kecil tapi tebal. Antam menyediakan ukuran mulai dari 0,5 gram hingga 1 kg.
- UBS: Ukurannya cenderung lebih lebar dan tipis. Pilihan gramasinya sangat beragam, bahkan sering mengeluarkan edisi khusus yang lucu-lucu seperti karakter kartun atau edisi hari raya.
5. Kemudahan Penjualannya
Logam mulia Antam sangat likuid, karena Anda bisa menjualnya di butik Antam, toko emas mana pun, pegadaian dan di luar negeri sekalipun.
Berita Terkait
-
5 Lipstik Cair Wardah yang Ringan dan Anti Luntur untuk Usia 50 Tahun
-
Belum Resmi Dicabut ESDM, Status Izin Tambang Martabe Masih Menggantung?
-
Jamin Kepastian Usaha, Pengalihan Tambang Emas Martabe ke Perminas Tunggu Hasil Evaluasi
-
6 Rekomendasi Produk Wardah untuk Mencerahkan Wajah Kusam, Harga Terjangkau
-
4 Body Butter Wardah untuk Hidrasi Kulit Kering Lansia Usia 55 Tahun ke Atas
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
Pilihan
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
-
Jokowi Angkat Bicara Soal Dugaan Korupsi Mantan Menag Yaqut: Saya Tidak Pernah Perintahkan Korupsi!
Terkini
-
Urutan Skincare Malam Minimalis untuk Lansia, agar Kulit Tidak Kering
-
Ramalan Keuangan Shio 31 Januari 2026, Ini 6 Shio yang Diprediksi Paling Makmur
-
5 Kulkas Terbaik untuk Rumah yang Tahan Lama di Tahun 2026
-
Mudik Gratis Pemprov Jateng untuk Lebaran 2026 Segera Dibuka, Catat Tanggalnya!
-
Ditinjau Wamenkes, 1.300 Karyawan MPS Bantul Jalani Pemeriksaan Kesehatan Gratis & Skrining TB
-
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
-
Cuti Bersama Imlek 2026 Tanggal Berapa? Cek Peluang Long Weekend di Bulan Februari
-
5 Bedak Padat Viva untuk Menutup Noda Hitam Wajah, Cocok untuk Usia 33 Tahun
-
Gas ke Johor! Wahana Ferrari Resmi Hadir di Legoland Malaysia
-
7 Rekomendasi Obat Menghilangkan Flek Hitam di Apotek, Ada Krim hingga Suplemen