Suara.com - Uni Eropa (UE) dan Ukraina menandatangani tonggak kerja sama di antara keduanya hari Jumat (21/3/2014) di Brussel, Belgia.
Penandatanganan bab-bab dasar Kesepakatan Asosiasi tersebut ditandatangani oleh Perdana Menteri Ukraina Arseny Yatsenyuk, petinggi UE Herman Van Rompuy dan Jose Manuel Barroso. Para pimpinan 28 negara anggota UE juga turut menandatangani kesepakatan itu.
Dengan kesepakatan itu, Ukraina dan UE berkomitmen untuk bekerja sama dalam bidang politik dan ekonomi. Namun, bagian substansial terkait perdagangan bebas baru akan disepakati setelah Ukraina menggelar pemilihan presiden pada bulan Mei mendatang.
Van Rompuy, presiden Dewan Uni Eropa, mengatakan bahwa kesepakatan itu akan mendekatkan Ukraina dan 46 juta warganya kian dekat dengan jantung Eropa dan "cara hidup orang Eropa".
"(Ini) mengawali aspirasi rakyat Ukraina untuk hidup di negara yang dikelola oleh nilai, demokrasi dan hukum, di mana semua rakyat memiliki peran dalam kemakmuran nasional," kata Van Rompuy.
Kesepakatan inilah pada bulan November lalu ditolak oleh Viktor Yanukovych, Presiden Ukraina yang kini lengser. Yanukovych justru ingin agar Ukraina menjalin kerja sama dengan Rusia. Penolakan tersebut memicu protes dari rakyat yang berujung pada penggulingan dirinya dari kursi kepresidenan.
Di saat hampir bersamaan, Parlemen Rusia dengan suara bulat meloloskan traktat aneksasi wilayah Krimea, Ukraina. Traktat tersebut tinggal disahkan oleh Presiden Rusia Vladimir Putin. (Reuters)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Bareskrim Bongkar Jaringan Judi Online Internasional, Puluhan Tersangka Ditangkap di Berbagai Kota
-
Ajang 'Pajang CV' Cari Jodoh: Fenomena Cindo Match di Mall of Indonesia
-
Hujan Deras Bikin 10 RT dan 3 Ruas Jalan di Jakarta Tergenang
-
Gus Yahya Bantah Tunjuk Kembali Gus Ipul sebagai Sekjen PBNU
-
Longsor Akibat Kecelakaan Kerja di Sumedang: Empat Pekerja Tewas
-
Polisi Tembakkan Gas Air Mata Bubarkan Tawuran di Terowongan Manggarai
-
Hujan Deras Genangi Jakarta Barat, Sejumlah Rute Transjakarta Dialihkan
-
Alasan Kesehatan, 5 Terdakwa Korupsi Pajak BPKD Aceh Barat Dialihkan Jadi Tahanan Kota
-
Mulai Berlaku 2 Januari 2026, Ini 5 Kebiasaan yang Kini Bisa Dipidana oleh KUHP Nasional
-
Misteri Satu Keluarga Tewas di Tanjung Priok, Ini 7 Fakta Terkini