Suara.com - Upaya pencurian sepeda motor milik Irvan Pance, warga Perumahan Taman Naragong Indah, Rawa Lumbu, Bekasi Timur, Jawa Barat, Minggu (1/6/2014) pukul 19.15 WIB, gagal total karena kesulitan membuka rantai pengaman. Tapi, Irvan ditembak setelah memergoki si maling.
"Pelaku yang akan mengambil motor, motor itu dikunci, digembok, dirantai di bannya, pada saat mau ngambil diketahui oleh pemilik dan sekaligus menjadi korban," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Komisaris Besar Polisi Rikwanto di Polda Metor Jaya, Jakarta, Senin (2/6/2014).
Begini ceritanya. Malam itu, pelaku sedang berusaha keras membuka rantai yang mengamankan sepeda motor Irvan di depan rental video. Tiba-tiba, Irvan keluar dari rental dan mengetahui sepeda motornya hendak dicuri.
Pencuri kaget dan langsung berdiri sambil menodongkan senjata api. Karena takut, Irvan pun masuk ke dalam rental lagi dan langsung menutup pintu.
"Pada saat menutup pintu, terdengar letusan suara tembakan, yang mengakibatkan tangannya terkena dan menembus tulang rusuknya," kata Rikwanto.
Setelah aksinya ketahuan, penjahat pun kabur tanpa hasil.
Saat ini, polisi sedang melacak jejak penjahat jalanan tadi. Proyektil peluru yang ditembakkan ke Irvan sudah ditemukan dan sekarang masih diperiksa.
"Anak pelurunya masih dicek, belum diketahui jenis senjatanya," kata Rikwanto.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
KPK Tetapkan Gus Yaqut Jadi Tersangka Kasis Kuota Haji, Maman PKB: Harus Diusut Tuntas
-
Soal Pandji Pragiwaksono Dipolisikan, Garin Nugroho Singgung Mental Kerdil Hadapi Kritik
-
Bareskrim Turunkan Tim ke Sumbar Bidik Tambang Emas Ilegal, Ada Aktor Besar yang Diincar?
-
Banjir Arteri, Polisi Izinkan Sepeda Motor Masuk Tol Sunter dan Jembatan 31
-
Datangi Bareskrim, Andre Rosiade Desak Polisi Sikat Habis Mafia Tambang Ilegal di Sumbar!
-
Banjir Jakarta Meluas, 22 RT dan 33 Ruas Jalan Tergenang Jelang Siang Ini
-
Air Banjir Terus Naik! Polda Metro Jaya Evakuasi Warga di Asrama Pondok Karya
-
Curanmor Berujung Penembakan di Palmerah Terungkap, Tiga Pelaku Dibekuk di Jakarta hingga Cimahi
-
Diduga Tak Kuat Menampung Guyuran Hujan, Plafon SDN 05 Pademangan Timur Ambruk
-
Nadiem Hadapi Putusan Sela, Bebas atau Lanjut ke Sidang Pembuktian Kasus Korupsi Rp2,18 Triliun?