Suara.com - Hampir setiap harinya kawasan Pasar Jatinegara, Jakarta Timur menjadi medan perburuan batu akik oleh masyarakat ibu kota. Salah satu batu yang paling dicari para pengunjung adalah Batu Bacan.
Sulaiman (50) yang bekerja sebagai pemoles batu akik di Jatinegara mengatakan jika batu jenis bacan masih menjadi primadona di kalangan penggemar batu akik.
"Soalnya kalo (batu akik) Bacan itu batu yang lagi ngetop," kata dia saat ditemui Suara.com di Jatinegara Gems Center, Jatinegara, Jakarta Timur, Minggu (29/3/2015)
Menurut dia, Bacan mempunyai keistimewaan tersendiri dibanding batu lainnya. Oleh karena itu, kata dia, harga batu asal Maluku itu relatif lebih mahal dibanding batu lainnya.
"Kelebihan (batu akik) bacan, bisa berubah, ada yang ijo, biru," kata dia.
Pria yang bekerja sebagai pemoles batu akik sejak 1988 itu mengatakan, sejak mulai lazim digunakan sebagai hiasan tangan, Bacan sudah dibanderol dengan harga tinggi dan ramai diburu para kolektor batu akik.
"Dari pertama ditemuin paling mahal. Mulai rame, sekitar 2008," kata dia.
Iksan, (32) penjual batu akik juga mengatakan hal sama. Pria asal Sukabumi itu mengakui jika harga di pasaran batu akik jenis Bacan masih relatif tinggi.
"(Iya) Paling mahal, ada yang Rp300 ribu sampai Rp500 ribu," kata Iksan.
Dia pun memberikan sedikit tips untuk menilai bagus atau tidaknya kualitas Batu Bacan. Salah satu caranya, menurut Iksan, yakni dengan diterawang dengan bantuan sinar senter.
"Disenter (diterawang), kalau bagus sih sudah kelihatan (kualitas) batunya," kata dia.
Berita Terkait
-
Firdaus Oiwobo Rilis Lagu Berjudul Rasa, Langsung Ultimatum Vicky Prasetyo
-
Hijrah Bacan Rilis Ulang Karya Mara Karma, Resesi Dunia
-
Pencuri Motor di Cisarua Babak Belur Dihakimi Massa, Bawa 7 Jimat Batu Akik Saat Beraksi
-
3 Jenis Batu Akik yang Cocok Dijadikan Cincin Wanita
-
Koleksi Perhiasan Permata Khatulistiwa, Hadirkan Keindahan Bacan yang Digunakan Presiden Soekarno
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
Terkini
-
Pemeriksaan Dokter Richard Lee sebagai Tersangka di Polda Metro Jaya Ditunda
-
Deklarasi Jadi Partai, Gerakan Rakyat Usung Anies Baswedan sebagai Calon Presiden
-
TKD Aceh-Sumatra Tak Dipotong, Komisi II DPR: Awasi Ketat Jangan Sampai Ada Penyelewengan
-
Pertemuan Kilat Prabowo - Dasco di Halim! Terungkap Misi Besar Presiden Temui Raja Inggris
-
Imbas Proses Normalisasi Usai Banjir Pekalongan, 11 Jadwal Kereta dari Jakarta Hari Ini Dibatalkan
-
Tim SAR Gabungan Temukan Serpihan Pesawat ATR 42-500
-
Siapa Parpol dan Ormas yang Terlibat Kasus Noel? Eks Wamenaker Janji Bongkar Pekan Depan
-
Eks Wamenaker Noel Ebenezer Akan Jalani Sidang Perdana Kasus Pemerasan Hari Ini
-
Lawan Pramono dan KDM, KSPI Bakal Ajukan Gugatan Kebijakan Upah Jakarta dan Jawa Barat ke PTUN
-
Seluruh Titik Banjir di Jakarta Telah Surut, BPBD Tetap Imbau Warga Waspada