Suara.com - Pemain ganda di pelatnas PBSI siap mengantisipasi para pemain ganda dari negara-negara lawan dalam Piala Sudirman 2015 yang akan digelar di Dongguan, Cina 10-17 Mei mendatang.
"Tim Indonesia tetap punya peluang cukup besar, terutama pada ganda putra. Ada senior saya Hendra/Ahsan dan ada Angga/Ricky. Saya juga selalu siap jika diberikan kepercayaan," kata atlet ganda putra PBSI Kevin Sanjaya Sukamuljo, Selasa (28/4).
Kevin mengakui partai ganda putra Indonesia akan menghadapi tantangan dalam penyisihan Grup 1C Piala Sudirman 2015 melawan Denmark dan Inggris.
"Denmark punya pasangan Mathias Boe/Carsten Morgensen dan Mads Conrad-Petersen/Mads Pieler Kolding. Sedangkan tim Inggris sebelumnya ada Chris Adcock. Sisanya, tidak terlalu kuat pada ganda putra," kata atlet yang berpasangan dengan Marcus Fernaldi Gideon itu.
Kevin mengatakan pasangan Boe/Mogensen mempunyai teknik bermain yang bagus karena pengalaman di lapangan lebih lama.
"Tapi dalam pertemuannya dengan Hendra/Ahsan, mereka selalu kalah," kata atlet asal klub Djarum Kudus itu.
Di partai lain, atlet ganda putri Della Destiara Haris mengatakan tim Denmark mempunyai pasangan tangguh yaitu Christinna Pedersen/Kamilla Rytter Juhl.
"Saya tiga kali bertemu dengan mereka, terakhir di Jerman Terbuka 2015. Mereka punya gaya bermain yang selalu menyerang," kata Della.
Tim ganda putri Inggris, lanjut Della, mempunyai pasangan andalan Lauren Smith/Heather Oliver yang merupakan pemain bulu tangkis ulet dalam pertandingan.
"Tapi, kami masih dapat unggul dalam teknik atau kemampuan main. Kalau soal tenaga, tergantung siapa pemain yang kita hadapi. Seringkali bola-bola lambat justru lebih menguras fisik," kata atlet yang akan berpasangan dengan Anggia Shitta Awanda itu.
Sebelumnya, PBSI telah mengumumkan 20 atlet pelatnas yang masuk dalam tim inti Piala Sudirman 2015.
Atlet-atlet pelatnas yang akan turun dalam Piala Sudirman 2015 yaitu Jonatan Christie, Firman Abdul Kholik, dan Ihsan Maulana Mustofa akan turun pada partai tunggal putra.
Linda Wenifanetri, Bellaetrix Manuputty, dan Hanna Ramadhini akan bertanding pada partai tunggal putri.
Tiga pasangan ganda putra, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi, dan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon akan memperkuat tim Merah Putih untuk partai ganda putra.
Pada partai ganda putri, Indonesia akan diwakili Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari dan Della Destiara Haris/Anggia Shitta Awanda.
Berita Terkait
-
Bongkar Pasang Ganda Putri 2026: Alasan Karel Mainaky Ambil Keputusan Besar
-
Performa Menanjak, Dua Pasangan Ganda Putri Ini Masuk Proyeksi Asian Games 2026
-
PBSI Resmi Kembali Rombak Ganda Putri, Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Dipisah
-
Resmi! PBSI Hapus Sistem Promosi-Degradasi Atlet Pelatnas
-
Gregoria Ajukan Protected Rank 1 Tahun, Putri KW Berjuang Sendiri di 2026?
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
PDIP Ambil Posisi Penyeimbang, Pengamat Ingatkan Risiko Hanya Jadi Pengkritik
-
Gaji ASN Gorontalo Macet di Awal 2026, Ini Fakta-faktanya
-
Viral Ratusan Ton Bantuan Korban Banjir Bireuen Ternyata Menumpuk Rapi di Gudang BPBD!
-
Wajahnya Terekam Jelas! Begal Payudara Sasar Pelajar SMP di Jakbar, Korban Sampai Trauma
-
Dewas KPK Nyatakan Istri Tersangka Kasus K3 Bersalah, Dihukum Minta Maaf Secara Terbuka
-
Waspada! Ini 9 Daerah Rawan dan Langganan Banjir di Jakarta
-
Update Banjir Jakarta: 11 RT Masih Terendam, Ketinggian Air di Bawah 50 Cm
-
Pilkada Langsung vs Lewat DPRD: PKS Masih Kaji, Ajak Semua Pihak Bahas dengan Kepala Dingin
-
Belum Masuk Prolegnas, Komisi II DPR Sebut Wacana Pilkada Lewat DPRD Belum Dibahas
-
KUHP dan KUHAP Mulai Berlaku, Puan Maharani: Momen Bersejarah untuk Indonesia