Suara.com - Bunda Teresa dari Kalkuta, penerima anugerah Nobel Perdamaian yang mengabdikan hidupnya untuk membantu orang-orang paling miskin di India, akan dinobatkan sebagai orang kudus atau santa oleh Gereja Katolik Roma, demikian diumumkan Vatikan pada Jumat (18/12/2015).
Teresa, yang wafat pada 1997 pada usia 87, dikenal di seluruh dunia dan menjadi ikon amal di dunia berkat karyanya di lingkungan orang-orang kusta dan miskin di Kalkuta, India.
Paus Fransiskus telah mengeluarkan sebuah dekrit berisi pengakuan atas dua mujizat yang dipercaya bisa terwujud berkat doa melalui Teresa. Gereja Katolik mensyaratkan adanya dua buah mujizat yang harus bisa dibuktikan sebelum memberikan gelar santa bagi seseorang yang sudah meninggal.
Mujizat pertama yang dihubungkan dengan Teresa sudah dibuktikan ketika dia dinobatkan sebagai beata atau yang terberkati pada 2003 oleh Paus Yohanes Paulus II. Menurut Vatikan, mujizat kedua yang berhubungan dengan Teresa terjadi pada seorang lelaki Brasil yang berhasil sembuh dari penyakit infeksi virus otak, yang mengakibatkannya kepalanya membesar dan luka bernanah.
Lelaki itu sembuh setelah keluarganya berdoa dengan perantaraan Teresa. Dokter yang menanganinya juga tak bisa menjelaskan mengapa ia bisa sembuh, demikian kata Vatikan.
"Kesembuhannya tak bisa dijelaskan oleh wawasan kedokteran saat ini," kata Romo Brian Kolodiejchuk, salah seorang pejabat Vatikan yang terlibat dalam proses penganugerahan gelar santo/santo.
Adapun pemberian gelar santa pada Teresa bertepatan dengan tahun suci dalam Gereja Katolik, ketika Paus Fransiskus menekankan agar gereja mengupayakan dunia sebagai tempat yang penuh belas kasihan dan kasih sayang.
Teresa lahir dengan nama Anjezë Gonxhe Bojaxhiu di Makedonia pada 1910 dari orang tua berkebangsaan Albania. Ia mendirikan Ordo Cinta Kasih, sebuah ordo religius yang awalnya berkarya melayani orang-orang kusta dan miskin di Kalkuta dan kini sudah menyebar di seluruh dunia. Ia menerima anugerah Nobel Perdamaian pada 1979. (Reuters)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Heboh Tuduhan Ijazah Palsu Hakim MK Arsul Sani, MKD DPR Disebut Bakal Turun Tangan
-
Pemkab Jember Kebut Perbaikan Jalan di Ratusan Titik, Target Rampung Akhir 2025
-
Kejagung Geledah Sejumlah Rumah Petinggi Ditjen Pajak, Usut Dugaan Suap Tax Amnesty
-
Kepala BGN Soal Pernyataan Waka DPR: Program MBG Haram Tanpa Tenaga Paham Gizi
-
Muhammad Rullyandi Sebut Polri Harus Lepas dari Politik Praktis, Menuju Paradigma Baru!
-
Hari Pertama Operasi Zebra 2025, Akal-akalan Tutup Plat Pakai Tisu Demi Hindari ETLE
-
Anak Legislator di Sulsel Kelola 41 SPPG, Kepala BGN Tak Mau Menindak: Mereka Pahlawan
-
Guru Sempat Cium Bau Bangkai di Menu Ayam, BGN Tutup Sementara SPPG di Bogor
-
KPK Akui Belum Endus Keterlibatan Bobby Nasution dalam Kasus Korupsi Pengadaan Jalan Sumut
-
Luncurkan Kampanye Makan Bergizi Hak Anak Indonesia, BGN: Akses Gizi Bukan Bantuan