Suara.com - Seorang reporter televisi Israel ditikam oleh bos sebuah perusahaan produsen rompi pelindung, baru-baru ini. Si reporter malang tertikam ketika bos perusahaan rompi pelindung itu menjajal kekuatan rompi pelindung tersebut dengan sebilah pisau.
Semua kejadian tersebut terekam dalam tayangan berita Channel 1. Acara tersebut ditayangkan terkait aksi penikaman terhadap warga Israel yang kerap terjadi di kawasan Tepi Barat.
Sang reporter, Eitam Lachover, mengenakan rompi pelindung tersebut dengan percaya diri. Kemudian, Yaniv Montakyo, wakil presiden perusahaan pembuat rompi pelindung tersebut mengeluarkan pisau komando besar yang biasa digunakan tentara di seluruh dunia.
"Apakah Anda akan menikam saya dengan ini?" kata Lachover kepada Montakyo.
"Ya," kata Montakyo. "Anda tidak perlu khawatir, kami amat yakin dengan produk kami," sambungnya.
"Produk ini mampu melindungi dari pisau yang lebih kuat dari ini. Jangan takut - jika sesuatu terjadi, saya ada di sini," kata Montakyo.
BACA JUGA:
Militan ISIS Eksekusi Mati Ibunya yang Dituduh Murtad
Montakyo lalu memutar tubuh sang reporter dan mulai menikam punggungnya beberapa kali. Namun, pada tikaman ketiga, pisau baja menembus rompi pelindung tersebut.
Montakyo berteriak bahwa tusukannya "meleset". Ia pun membantu si reporter melepaskan rompi tersebut. Kamera pun langsung dialihkan ke studio televisi.
Kabarnya, Lachover tidak terluka serius dalam insiden yang terjadi pada hari Rabu lalu.
"Luka tusuk kecil, dijahit, dan dipulangkan," tulisnya di Twitter. "Terima kasih buat perhatian Anda," sambungnya.
Ketika diwawancarai setelah kejadian tersebut di Channel 2 Israel, Montakyo mengatakan bahwa ia menikam si reporter di tempat yang kurang terlindungi. Ia mengatakan, percobaan pertama dan kedua berhasil dengan baik.
Kecelakaan ini terjadi saat banyak warga Israel yang mencari cara untuk melindungi diri dari aksi penusukan dan penembakan yang kerap terjadi di Tepi Barat. Sejauh ini, sudah ada 21 warga Israel dan seorang warga Amerika yang tewas sejak gelombang kekerasan tersebut muncul pada bulan September.
Sementara itu, sudah ada 132 warga Palestina yang tewas di tangan pasukan keamanan Israel dalam kurun waktu yang sama. Sebanyak 91 diantaranya diduga melakukan atau sedang merencanakan serangan. (Independent/AP)
BERITA MENARIK LAINNYA:
Haruskah Saya Mencabut Baterai dari Laptop Agar Lebih Awet?
Ketua Ortopedi Indonesia: Chiropractic Bisa Dikuasai Lewat Kursus
Ejek Farhat, Regina: Namanya Juga Barisan Sakit Hati
Tag
Berita Terkait
-
Seruan Keras Nabilah Eks JKT48 Usai Lihat Pengungsi Palestina: Ini Genosida!
-
Cahaya Dukungan Palestina Menyala di Konser Maher Zain Jakarta
-
Unai Emery Puas Aston Villa Hancurkan Klub Israel Maccabi Tel Aviv
-
Pidato di Peringatan KAA ke-70, Megawati: Kemerdekaan Palestina Harus Penuh, Tanpa Tawar-Menawar!
-
Thom Yorke Vokalis Radiohead Kapok Manggung di Israel: Ngeri, Gak Mau Lagi
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
-
Toyota Investasi Bioetanol Rp 2,5 T di Lampung, Bahlil: Semakin Banyak, Semakin Bagus!
-
Gagal Total di Timnas Indonesia, Kluivert Diincar Juara Liga Champions 4 Kali
Terkini
-
TOURISE 2025 Dibuka di Riyadh: Menteri Pariwisata Arab Saudi Bicara Inovasi dan Kolaborasi
-
AI Bigbox Permudah Fintech Verifikasi Identitas Pelanggan Lewat Solusi eKYC Canggih dan Aman
-
Wamenag Muhammad Syafi'i Soroti Kasus Gus Elham Yahya Cium Anak Kecil: Harus Dihentikan!
-
Pelaku Pembunuhan Istri Pegawai Pajak Manokwari Ternyata Orang Dekat, Jasad Dibuang ke Septic Tank
-
Admedika Hadirkan VIP Lounge di RSUP Kemenkes Surabaya, Tingkatkan Kualitas Layanan
-
Detik-detik Istri Pegawai Pajak Manokwari Ditemukan di Septic Tank, Anjing Pelacak Sempat Gagal
-
Menteri Lingkungan Hidup: Ekonomi Hijau Harus Sejalan dengan Masyarakat dan Alam
-
Kemendikdasmen - Canva Wujudkan Akses Pendidikan Berbasis Teknologi bagi Anak Indonesia
-
Istri Pegawai Pajak Manokwari yang Diculik Ditemukan Tewas di Septic Tank, Pelaku Ditangkap!
-
Dikdasmen Revisi Aturan Sekolah Aman Pasca Insiden SMAN 72 Jakarta, Dorong Pencegahan Kekerasan