Suara.com - Kepergian Panji Hilmansyah (31) menghadap sang khalik mengejutkan sang ibu, Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti.
Hal ini diungkapkan mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Sharif Cicip Sutardjo usai mendatangi rumah duka di Jalan Widya Chandra V nomor 26, Jakarta.
Sharif menuturkan, ketika Susi berulang tahun pada Jumat (15/1/2016), almarhum Hilman tidak memberikan ucapan ulang tahun yang biasanya kepada Susi. Lebih lanjut, kata Cicip, Susi pun tak tinggal diam untuk mencari tahu keberadaan putranya, yang diketahui sudah tak bernyawa di Neples, Florida, Amerika
"Kalau saya mendengar dari ibu (Susi) cukup mengagetkan. Pada saat ulang tahun beliau (Susi), belum ada ucapan selamat dari anaknya (Hilman), beliau mulai curiga dan gundah pada waktu itu. Beliau akhirnya mencari tahu dan mendengar kabar sudah dua hari meninggalnya di kamar" ujar Cicip di Rumah Duka, Jalan Widya Chandra V,nomor 26, Jakarta, Senin (18/1/2016).
Selain itu, mengenai penyebab meninggalnya Hilman, Cicip tak mengetahui lebih jelas. "Saya nggak tahu pasti, tapi katanya satu keluarga ada sakit asma, karena itu mungkin," ucapnya.
Cicip menambahkan, jenazah almarhum Hilman akan tiba di Jakarta pada dalam dua hari kedepan. "Rabu atau Kamis mungkin tiba insyaAllah," kata dia.
Hingga kini jenazah Panji Hilmansyah masih berada di Naples, Florida, Amerika.
Sejumlah pejabat pun telah berdatangan ke rumah duka di Jalan Widya Chandra V nomor 26 yakni kediaman Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti diantaranya Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarno Putri, Gubernur Banten Rano Karno, Menteri Perdagangan Thomas Lembong, Menteri Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani, Menteri Lingkungan Hidup Dan Kehutanan Siti Nurbaya, Ketua Badan Pemeriksa Keuangan Harry Azhar Azis, anggota Dewan Pertimbangan Presiden Rusdi Kirana, Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Sharif Cicip Sutardjo dan Mantan Ketua Umum Muhammadiyah Din Syamsuddin.
Berita Terkait
-
Benteng Terakhir Pesisir: Mengapa Zona < 1 Mil Harus Dilindungi Total
-
Susi Pudjiastuti Minta Wamenag Laporkan Gus Elham ke Polisi, Netizen Setuju
-
Biodata dan Pendidikan Susi Pudjiastuti yang Desak Kapolri Tangkap Gus Elham
-
Kasus Gus Elham: Berapa Ancamam Hukuman Penjara Pelecehan Seksual Anak?
-
Eks Menteri Ikut Geram Gus Elham Cium-cium Bocil: Tangkap dan Hukum, Pak Kapolri!
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Soal Fenomena WNI Gabung Militer Asing, Komisi I DPR Ingatkan Risiko Kehilangan Kewarganegaraan
-
Keluarga Tolak Visum, Polisi Tak Lanjutkan Penyelidikan Kematian Lula Lahfah?
-
Kasatgas Tito Karnavian Apresiasi Progres Pemulihan Pascabencana Tapanuli Tengah
-
Longsor di Bandung Barat: 89 Warga Diduga Tertimbun, DPR Desak Basarnas Gerak Cepat
-
Indonesia Siap Beri Pengaruh di Dewan Perdamaian Agar Tetap Menuju Kemerdekaan Palestina
-
Bersama TP PKK, Kasatgas Tito Karnavian Turun Langsung Bantu Warga Terdampak di Aceh Tamiang
-
Menlu Sugiono Sebut Dunia Sambut Positif Pidato 'Prabowonomics', Indonesia Naik Tingkat?
-
AS Ambisi Kuasai Greenland, Bagaimana Sikap Indonesia?
-
Menekraf Resmikan GBTI, Museum Akulturasi Menyusuri Perjalanan Panjang Tionghoa di Indonesia
-
Momen Menarik saat Prabowo Lepas Sarung Tangan Demi Salami dan Beri Koin ke Pengawal Swiss