Suara.com - Sinyal positif kembali dilayangkan Sebastian Vettel di hari kedua tes pramusim balap mobil Formula 1 di Sirkuit Katalunya, Barcelona, Spanyol, Selasa (23/2/2016). Pembalap Scuderia Ferrari itu kembali menutup sesi pagi dengan jadi yang tercepat di lintasan.
Vettel membukukan waktu terbaik 1 menit 22,810 detik dari 46 lap yang dilahapnya. Catatan ini hampir dua detik lebih cepat dari pemegang pole position GP Spanyol musim lalu di arena yang sama yang dipegang pembalap Mercedes, Nico Rosberg.
Rosberg sendiri di sesi pagi hari ini menempati peringkat ketiga, terpaut 2,057 detik dari Vettel. Sedangkan posisi kedua ditempati pembalap Red Bull Racing, Daniel Ricciardo, yang lebih lambat 0,715 detik dari Vettel.
Hasil yang diukir Vettel ini tak pelak menjadi tanda kebangkitan Ferrari seperti yang dijanjikan saat peluncuran mobil SF16-H yang digunakan untuk balapan musim ini, beberapa waktu lalu. Saat itu, Presiden Ferrari Sergio Marchionne menyebut tahun 2016 sebagai "tahun penuh optimisme".
Di sisi lain, rekan setim Rio Haryanto di tim Manor Racing, Pascal Wehrlein, mencatat hasil gemilang. Pembalap Jerman itu merangkak naik catatan waktunya dibanding sesi pagi di hari pertama, kemarin.
Di hari pertama, Wehrlein menutup sesi pagi dengan menempati urutan ke-11 setelah mencatat waktu 1 menit 33,455 detik. Sedangkan di sesi pagi hari ini Wehrlein naik empat tingkat posisinya usai membukukan waktu 1 menit 25,925 detik.
Insiden berkibarnya bendera merah tanda sesi tes diberhentikan sementara kembali terjadi hari ini. Penyebabnya karena mobil yang dikendarai pembalap Toro Rosso, Max Verstappen, berhenti di dalam lintasan setelah menyelesaikan 35 lap.
Pembalap Belanda itu pun kembali ke pit dan melanjutkan tes dengan melahap tambahan lebih dari 24 lap dan menempati urutan terakhir dalam sesi tes ini dengan catatan waktu terbaik 1 menit 27,346 detik, atau satu tingkat di bawah juara dunia F1 2005 dan 2006, Fernando Alonso.
Sementara itu, Rio Haryanto baru akan memulai debutnya di F1 besok. Rio dijadwalkan akan menguji kendaraan Manor Racing MRT05 selama dua hari; Rabu (24/2/2016) dan Kamis (25/2/2016). (Formula 1)
Hasil Lengkap Tes Pagi F1, Selasa (23/2/2016):
Posisi Pebalap Tim Best Lap Gap
1 Sebastian Vettel Ferrari 1:23,810 -
2 Daniel Ricciardo Red Bull Racing 1:23,525 0,715 detik
3 Nico Rosberg Mercedes 1:24,867 2,057 detik
4 Sergio Perez Force India 1:25,692 2,882 detik
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Usai Bermalam di IKN, Prabowo Tinjau Progres Pembangunan Ibu Kota Nusantara
-
Tunanetra Terjatuh ke Selokan Usai Gunakan Transjakarta Cares, Manajemen Janji Evaluasi Layanan
-
Tunanetra Terjatuh ke Selokan Usai Gunakan Transjakarta Cares, Manajemen Janji Evaluasi Layanan
-
SBY: Matahari di Partai Demokrat Hanya Satu, Mas AHY
-
Jakarta Belum Kering dari Banjir, BMKG Kembali Terbitkan Peringatan Dini Cuaca Ekstrem
-
Hujan Lebat dan Angin Kencang Terjang DIY, Satu Warga Kulon Progo Tewas Tersambar Petir
-
Berkas Roy Suryo Cs Dilimpahkan ke Kejaksaan, Kapan Tersangka Fitnah Ijazah Palsu Jokowi Disidang?
-
Banjir Jakarta Utara, 643 Warga Semper Barat Mengungsi, Kapolda: Kami Pastikan Terlayani dengan Baik
-
Banjir Jakarta, Sekitar 1.600 Warga Masih Mengungsi hingga Selasa Pagi
-
Jakarta Masih Dikepung Banjir Pagi Ini, 28 RT dan 6 Ruas Jalan Tergenang Air