Suara.com - Kolonel Heri Setiadi sempat meminta keluarganya memperindah fotonya saat akan berangkat bertugas menggunakan helikopter yang mengalami kecelakaan di Poso.
"Kami tidak menyangka permintaan memperbesar foto dan dibingkai dengan bagus, merupakan pesan terakhir dari almarhum," kata Lina Herayati, adik Kolonel Heri Setiadi, saat ditemui di rumah duka di Jl Pangeran Antasari Gang Mulya Sari, Kedamaian, Bandarlampung, Senin (21/3/2016).
Sebelum kejadian, keluarga sempat melakukan percakapan melalui BlackBerry Messenger (BBM) bersama almarhum. Heri meminta keluarga besarnya berkumpul.
"Saat itu dia meminta seluruh keluarga untuk berkumpul di Lampung sekaligus memperingati setahun meninggalnya ibunda," ujar Lina.
Selain itu, Kolonel Heri Setiadi yang sehari hari bertugas sebagai Komandan Pos Pengamanan di Poso, juga sempat meminta dimasakkan ayam saat dia kembali ke Lampung.
Serda Randa Prastyawan yang merupakan keponakan Heri Setiadi mengatakan, dua pekan lalu beliau sempat berpesan agar dirinya adalah penerus di satuan TNI sehingga harus bisa menjaga keluarga.
"Jangan suka main kasar karena TNI itu sudah keras, jadi jangan dibawa ke rumah. Jagalah semua keluarga," kata dia menirukan pesan pamannya itu.
Ia mengatakan, saat ini seluruh keluarga sedang bertolak ke Jakarta karena jenazah 11 prajurit TNI yang meninggal pada kecelakaan helikopter itu diberangkatkan sekitar pukul 11.00 WIB dari Palu.
Sementara itu, Kapenrem 043/Garuda Hitam Mayor CH Prabowo, mengatakan Danrem 043/Garuda Hitam Kolonel Joko P Putranto sudah berangkat ke Jakarta karena rencananya jenazah korban kecelakaan helikopter di Poso akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kalibata.
"Langsung dimakamkan di TMP Kalibata dan Panglima TNI yang akan langsung memimpin pemakaman," ujar Prabowo. (Antara)
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Belajar dari Tragedi Bulan Madu Berujung Maut, Kenali 6 Penyebab Water Heater Rusak dan Bocor
- Penampakan Rumah Denada yang Mau Dijual, Lokasi Strategis tapi Kondisinya Jadi Perbincangan
- Prabowo Disebut Ogah Pasang Badan untuk Jokowi Soal Ijazah Palsu, Benarkah?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Ketiga 13-19 Oktober 2025
- Reaksi Kocak Amanda Manopo Ditanya Malam Pertama Usai Menikah: Kita Coba Hari Ini
Pilihan
-
Warisan Utang Proyek Jokowi Bikin Menkeu Purbaya Pusing: Untungnya ke Mereka, Susahnya ke Kita!
-
Tokoh Nasional dan Kader Partai Lain Dikabarkan Gabung PSI, Jokowi: Melihat Masa Depan
-
Proyek Rp65 Triliun Aguan Mendadak Kehilangan Status Strategis, Saham PANI Anjlok 1.100 Poin
-
Pundit Belanda: Patrick Kluivert, Alex Pastoor Cs Gagal Total
-
Tekstil RI Suram, Pengusaha Minta Tolong ke Menkeu Purbaya
Terkini
-
KPK Ungkap Korupsi JTTS Direncanakan Bintang Perbowo Jauh Sebelum Jadi Bos Hutama Karya
-
Kepala SMAN 1 Cimarga Tampar Murid Gegara Merokok, Ratusan Siswa Mogok Belajar
-
Mempelai Pria Ini Gagal Patahkan Batako Pakai Kepala, Endingnya di Luar Dugaan
-
'Mangkir Berjamaah?' 4 Saksi Korupsi Digitalisasi SPBU Kompak Absen dari Panggilan KPK
-
Kalah Praperadilan, Kubu Nadiem 'Sentil' Hakim Cuma Hitung Alat Bukti Tidak Uji Substansi
-
Tragis! Mahasiswa Unpad Tewas dalam Kecelakaan Maut di Tol Cisumdawu, Mobil Hangus Terbakar
-
Dorong Pengembangan Energi Hijau, Pemda Bengkulu Dukung PLN Kembangan PLTP Hululais & Kepahiang
-
Tak Akan Kunjungi Israel, Ternyata Begini Agenda Asli Presiden Prabowo Usai KTT Perdamaian Gaza
-
Wajib Lapor via Aplikasi, Kegiatan Reses Anggota DPR Akan Diawasi Langsung oleh MKD
-
Kontak Senjata Pecah di Kiwirok, OPM Bakar Sekolah hingga Dipukul Mundur Aparat!