Suara.com - Mantan Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Tito Karnavian memberikan pesan terakhir kepada jajaran polisi yang masih bertugas di Polda Metro Jaya.
Tito yang telah menjabat Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) meminta agar setiap polisi tidak melakukan pelanggaran saat bertugas di lapangan. Menurutnya mental polisi harus bisa diperkuat.
"Yang paling utama saya kira adalah sikap mental. Jangan sampai ada anggota-anggota yang melakukan pelanggaran harus merubah dan memberikan image positif kepada masyarakat," kata Tito di Polda Metro Jaya, Senin (21/3/2016).
Selain itu, dia meminta kepada seluruh jajaran polisi di wilayah hukum Polda Metro jangan sampai menyakiti perasaan masyarakat. Sebab, kata Tito jika ada salah satu anggota polisi yang melakukan pelanggaran tidak menutup kemungkinan bisa berdampak mencoreng nama institusi Polri.
"Kemudian yang selanjutnya ialah jangan sampai anggota menyakiti hati publik. Karena satu saja anggota berbuat negatif maka seolah-olah semua 34 ribu anggota itu buruk," kata dia.
Selama hampir sembilan bulan bertugas memimpin Polda Metro Jaya, Tito mengaku merasakan bahagia. Menurutnya sistem manajemen dan kerjasama tim yang dibangun sudah berjalan dengan baik.
"Saya sangat bahagia. Dan bangga dan senang. Karena saya merasa dalam lebih kurang sembilan bulan ini saya merasa didukung oleh pejabat utama kapolda maupun para kapolres. Jadi secara manajemen, team work sudah berjalan," katanya.
Dikatakan Tito sinergitas yang dijalin dalam struktur organisasi Polda Metro Jaya juga sudah dilakukan dengan baik.
"Di mana kita saling mendukung satu sama lain. Jika ada persoalan yang tidak bisa ditangani secara internal, teamnya kuat, jika ada persoalan-persoalan besar maka bisa ditangani bersama," kata dia.
Menurutnya, kekuatan jumlah personil yang mencapai 34 ribu di Polda Metro Jaya sudah sangat mendukung untuk bisa membantu permasalahan yang ada di Jakarta
"Karena kekuatan 34 ribu cukup besar. Ditambah lagi dengan TNI, kodam, dengan pemda, kemudian instansi terkait, tokoh-tokoh masyarakat, saya kira permasalahan utama di Jakarta, termasuk masalah keamanan dapat teratasi," kata Tito.
Posisi Tito sendiri sebagai Kapolda Metro Jaya telah digantikan oleh Inspektur Jenderal Inspektur Jenderal Moechgiyarto yang sebelumnya Menjabat sebagai Kapolda Jawa Barat.
Sementara Kapolda Jawa barat saat ini di Jabat oleh Inspektur Jenderal Jodie Rooseto yang sebelumnya menjadi Widyaiswara Utama Sespim Polri Lemdikpol.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Dari Logo Jokowi ke Gerindra: 5 Fakta Manuver Politik 'Tingkat Dewa' Ketum Projo Budi Arie
 - 
            
              Said Abdullah PDIP Anggap Projo Merapat ke Prabowo Strategi Politik Biasa, Ada 'Boncengan' Gibran?
 - 
            
              7 Fakta Gubernur Riau Abdul Wahid Kena OTT KPK, Harta Cuma Rp4,8 Miliar
 - 
            
              Menerka Siasat Budi Arie: Projo 'Buang' Muka Jokowi, Merapat ke Prabowo Demi Nikmat Kekuasaan?
 - 
            
              Ancaman Banjir di Depan Mata, Begini Kesiapan Pemprov DKI Hadapi Cuaca Ekstrem hingga Februari 2026
 - 
            
              Budi Arie Pilih Merapat ke Gerindra, Refly Harun: Tak Ada Lawan dan Kawan Abadi, Hanya Kepentingan!
 - 
            
              Tinjau Tanggul Baswedan yang Ambruk, Pramono Janji Buatkan Baru Dengan Tinggi 40 Meter
 - 
            
              Tiba di Stasiun Manggarai, Prabowo Jajal KRL Baru dari China dan Tinjau Kereta Khusus Petani
 - 
            
              Heboh Projo Gabung ke Gerindra, Hensa Curiga Settingan Jokowi Langgengkan 2 Periode Prabowo-Gibran
 - 
            
              Penipuan Digital Makin Marak, Pakar Siber Beberkan Ciri Pelaku dan Cara Aman Hindarinya