Suara.com - Mayor Jenderal TNI Andika Perkasa dipastikan melepas posisinya sebagai Komandan Pasukan Pengamanan Presiden (Danpaspampres).
"Sudah, saya dipanggil Presiden tadi malam," kata Andika Perkasa ketika dikonfirmasi di Kompleks Istana Kepresidenan Bogor, Minggu sore (22/5/2016).
Ia akan menempati posisi barunya sebagai Pangdam Tanjungpura, Kalimantan Barat (Kalbar) menggantikan Mayjen TNI Agung Risdhianto.
Andika sendiri mengaku belum menerima salinan Surat Keputusan (SK) tersebut.
"Saya enggak terima justru saya dipanggil Presiden kemarin malam. Tanggalnya 20 (Mei) saya lihat, berarti Jumat kemarin," katanya.
Ia menambahkan kemungkinan serah terima jabatan akan dilakukan pekan depan.
"Pengganti saya adalah wakil saya yang selama ini di Wapres," katanya.
Hal itu berarti Danpaspampres akan diisi oleh Brigjen TNI Bambang Suswantono yang sebelumnya menjabat sebagai Wadan Paspampres.
"Sudah (dengar), waktu kita (kunjungan kerja Presiden) di Rusia sudah beredar," katanya.
Andika menyatakan diri siap untuk ditugaskan di manapun.
"Enggak saya enggak mungkinlah saya kemudian ingin sekali (jabatan itu), saya enggak tahu-menahu. Ini penugasan saya enggak tahu-menahu juga," katanya. (Antara)
Berita Terkait
-
Rencana Wapres Gibran ke Yahukimo Terhenti, Laporan Intelijen Ungkap Risiko Fatal
-
Drone Misterius, Serdadu Diserang: Apa yang Terjadi di Area Tambang Emas Ketapang?
-
Polemik Lahan Tambang Emas Ketapang Memanas: PT SRM Bantah Penyerangan, TNI Ungkap Kronologi Berbeda
-
Majelis Adat Budaya Tionghoa Buka Suara soal Penyerangan 15 WNA China di Kawasan Tambang Emas
-
Imigrasi Dalami Penyerangan 15 WNA China Bersenjata Tajam hingga Alat Setrum di Tambang Emas Kalbar
Terpopuler
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
Usai Pidato di Davos, Prabowo Lanjut 'Nongkrong' dan Ngopi Bareng Menteri di Paviliun Indonesia
-
Jakarta Terkepung Banjir, Disdik DKI Resmi Berhentikan Sekolah Tatap Muka Sementara
-
Lagi! Pandji Pragiwaksono Dipolisikan ke Polda Metro, Kali Ini Soal Analogi Salat di Materi Mens Rea
-
Longsor Terjang Jagakarsa, Dua Rumah Rusak dan Harta Benda Hanyut ke Kali
-
Jakarta Masih Dikepung Banjir, 125 RT dan 14 Ruas Jalan Tergenang, Ratusan Warga Mengungsi
-
Tantang Pihak-pihak yang Berani Suap Pejabat, Prabowo Wanti-wanti Ada Akibatnya
-
Jakarta Siaga Cuaca Ekstrem! Ribuan Pompa dan Pasukan Biru Dikerahkan untuk Tangani Banjir
-
Laporan Suara.com dari Davos: Bicara Investasi, Prabowo Pastikan Supremasi Hukum di Indonesia
-
Jakarta Diprediksi Hujan Seharian Jumat Ini, Simak Rincian Cuaca di Wilayah Anda
-
Cincin Akik Hijau Jadi Sorotan, Diduga Hantam Wajah Brigadir Nurhadi Sebelum Tewas