Suara.com - Pebalap Indonesia, Rio Haryanto, sudah tak sabar ingin kembali ke kokpit mobil Manor Racing untuk menjalani seri kesembilan Formula 1 di Sirkuit Red Bull Ring, Spielberg, Austria, 1-3 Juli 2016.
Rio optimis paket mobilnya akan cocok dengan karakter sirkuit yang memiliki panjang lintasan 4,325 km itu. Rasa ini muncul menyusul performa mobil Manor MRT05 pada gelaran sebelumnya di Baku, Azerbaijan.
Anak bungsu pasangan Sinyo Haryanto dan Indah Pennywati ini menjelaskan pengembangan mobil yang dilakukan mulai buahkan hasil. Kini, mobil Manor mulai bisa memangkas jarak dengan para pesaingnya.
"Ada beberapa tanda-tanda yang sungguh positif di Baku, khususnya saya memiliki kualifikasi yang bagus. Catatan waktu saya hanya terpaut 0,1 detik dari persaingan menuju kualifikasi 2 (Q2) di Baku," kata Rio dalam rilis yang diterima Suara.com, Jumat (1/7/2016).
"Catatan waktu saya juga terpaut 2,0 detik dari lap tercepat Q1 milik (Nico) Rosberg. Kami berhasil memangkas separuh dari selisih waktu lap tahun lalu terhadap tim-tim terdepan dan itu tanda pasti bahwa semua kerja keras mulai terbayar. Saya senang, sekarang tampak mulai bersinar (performa mobil Manor)," lanjut Rio.
Gelaran F1 di Austria akan dimulai dengan latihan bebas pertama pada Jumat pukul 10:00-11:30 waktu setempat. Setelah itu dilanjutkan dengan sesi latihan bebas kedua pada pukul 14:00 hingga 15:30 waktu setempat.
Latihan bebas ketiga akan berlangsung keesokan harinya mulai pukul 11:00-12:00. Sesudah itu akan dilanjutkan dengan babak kualifikasi yang dimulai dua jam berikutnya; pukul 14:00-15:00. Balapannya sendiri digelar, Minggu (3/7/2016), pukul 14:00-16:00 waktu setempat.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Wamenkomdigi: Pemerintah Harus Hadir untuk Memastikan AI Jadi Teknologi yang Bertanggung Jawab
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka KPK! Kemendagri Siapkan Pengganti Sementara
-
Pramono Anung Rombak Birokrasi DKI: 1.842 Pejabat Baru, Janji Pelayanan Publik Lebih Baik
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka, PKB Proses Status Kader Abdul Wahid Secara Internal
-
Raperda KTR DKI Disahkan! Ini Titik-Titik yang Dilarang untuk Merokok dan Jual Rokok
-
BNN Gerebek Kampung Bahari, 18 Orang Ditangkap di Tengah Perlawanan Sengit Jaringan Narkoba
-
KPK Kejar Korupsi Whoosh! Prabowo Tanggung Utang, Penyelidikan Jalan Terus?
-
Ahli Hukum Nilai Hak Terdakwa Dilanggar dalam Sidang Sengketa Tambang Nikel Halmahera Timur
-
Cak Imin Instruksikan BGN Gunakan Alat dan Bahan Pangan Lokal untuk MBG
-
MRT Siapkan TOD Medan Satria, Bakal Ubah Wajah Timur Jakarta