Suara.com - Arus balik Lebaran 2016 H+6 atau Selasa (12/7/2016) kondisi Pelabuhan Merak, Cilegon, Banten, berjalan lancar dan tidak terjadi penumpukan kendaraan pribadi maupun penumpang pejalan kaki.
Berdasarkan pantauan, ribuan kendaraan dan penumpang pejalan kaki dari Pelabuhan Bakauheni, Lampung, yang turun melalui Pelabuhan Merak, ramai lancar.
Para pemudik arus balik yang menggunakan kendaraan dan penumpang pejalan kaki bisa langsung menuju berbagai daerah di Pulau Jawa.
Penyeberangan Merak-Bakauheni, Lampung, juga berjalan normal dan lancar. Arus balik penumpang dan kendaraan pribadi di Pelabuhan Merak ramai.
Kebanyakan para penumpang pejalan kaki dan kendaraan pribadi tujuannya ke Jakarta, Bogor, Tangerang dan Bekasi.
Meskipun puncak arus balik terjadi pada H+4 atau Minggu (10/7/2016), tetapi pemudik masih mengalir menuju Pulau Jawa dari Sumatera.
Mereka pemudik arus balik belum semua kembali ke daerah asalnya masing-masing, terlebih liburan sekolah dan masuk perguruan tinggi sampai 18 Juli 2016.
"Kami memprediksikan puncak arus balik pada Sabtu (16/7/2016), karena Senin (18/7/2016) sudah masuk sekolah," kata Kepala Bagian Humas PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Merak Mario Sardadi Oetama di Merak.
Saat ini, petugas pengatur lalu lintas bekerja keras untuk kelancaran kendaraan di lima dermaga, sehingga tidak terjadi antrean kendaraan panjang.
Seluruh kendaraan maupun penumpang yang turun di Pelabuhan Merak kembali melanjutkan perjalanannya.
"Kami mengimbau pemudik arus balik tidak beristirahat di Merak guna memperlancar arus lalu lintas," katanya.
Selama ini, kata dia, ASDP Merak mengoperasikan kapal Ro-Ro sebanyak 27 armada dengan perjalanan pulang pergi sekitar 99 trip. Saat ini, kondisi Pelabuhan Merak berjalan lancar tanpa antrean kendaraan.
Kepala Devisi (Kadiv) Hukum dan Humas PT Marga Mandalasakti (MMS) Indah Permanasari mengatakan arus balik lebaran berjalan lancar meskipun terjadi lonjakan jumlah kendaraan.
"Kami yakin arus balik itu tampak ramai lancar tanpa kemacetan seperti arus mudik," katanya.
Berdasarkan Data Pelabuhan ASDP Merak, jumlah total pemudik arus balik mencapai 52 persen dari total 945.233 orang. "Sampai saat ini pemudik arus balik sekitar 522.109 orang dan terus berdatangan hingga H+9 Lebaran," katanya. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
KontraS Pertanyakan Integritas Moral Soeharto: Apa Dasarnya Ia Layak Jadi Pahlawan Nasional?
-
Viral Pria Gelantungan di Kabel Jalan Gatot Subroto, Ternyata Kehabisan Ongkos Pulang Kampung
-
Dorong Kedaulatan Digital, Ekosistem Danantara Perkuat Infrastruktur Pembayaran Nasional
-
AJI Gelar Aksi Solidaritas, Desak Pengadilan Tolak Gugatan Mentan Terhadap Tempo
-
Temuan Terbaru: Gotong Royong Lintas Generasi Jadi Kunci Menuju Indonesia Emas 2045
-
PSI Kritik Pemprov DKI Pangkas Subsidi Pangan Rp300 Miliar, Dana Hibah Forkopimda Justru Ditambah
-
Penerima Bansos di Jakarta Kecanduan Judi Online, DPRD Minta Pemprov DKI Lakukan Ini!
-
Pecalang Jakarta: Rano Karno Ingin Wujudkan Keamanan Sosial ala Bali di Ibu Kota
-
5 Fakta OTT KPK Gubernur Riau Abdul Wahid: Barang Bukti Segepok Uang
-
Di Sidang MKD: Ahli Sebut Ucapan Ahmad Sahroni Salah Dipahami Akibat Perang Informasi