Suara.com - Kapolres Metro Jakarta Selatan, Komisaris Besar Tubagus Ade Hidayat mengatakan, tersangka FFP (23) mengiming-imingi korban Bella Oktaviani (20) dengan uang. Bella pun akhirnya terkena bujukan tersangka itu karena memang tengah membutuhkan uang.
"Jadi, pola hubungan sudah cerita banyak hal. Korban mengaku butuh uang, pelaku janji mau kasih. Dengan bujuk rayu (mereka) ketemu di hotel," kata Tubagus di Polres Metro Jakarta Selatan, Kamis (4/8/2016).
Menurut Tubagus, tersangka sendiri merupakan teman di media sosial korban. Keduanya sudah berkomunikasi melalui media sosial Facebook kurang lebih sekitar setahun. Dari bujuk rayu tersangka, korban akhirnya diajak bertemu di Hotel Sentra Boutique, Cipulir, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (1/8/2016) malam.
"Komunikasi (mereka) kurang lebih setahun, tapi tidak pernah bertemu. Pelaku menjanjikan uang, kemudian disepakati ketemu di hotel," kata dia.
Di hotel itulah, tersangka kemudian menghabisi nyawa korban dengan mencekik. Setelah melihat korban tidak berdaya, tersangka langsung menggasak barang bawaan korban, berupa satu unit telepon genggam dan uang sebesar Rp600 ribu. Tersangka lantas langsung kabur dari kamar hotel.
Polisi akhirnya meringkus tersangka FFP saat coba melarikan diri di Stasiun Kereta Api Bekasi, Jawa Barat, Rabu (3/8/2016) kemarin. Atas perbuatannya itu, tersangka dikenakan Pasal 338 KUHP dengan ancaman hukuman maksimal 15 tahun penjara.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
-
Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Muenchen, Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
Terkini
-
KPK Sudah Terima Surat Keppres Rehabilitasi, Eks Dirut ASDP Ira Puspadewi dan Rekan Segera Bebas
-
Mulai 2026, Periksa Kehamilan Wajib 8 Kali: Cara Pemerintah Turunkan Angka Kematian Ibu dan Bayi
-
KPK Ungkap Keppres Rehabilitasi Eks Dirut ASDP Ira Puspitasari Dikirim Pagi Ini
-
Menanti Keppres Turun, Keluarga Eks Dirut ASDP Ira Puspadewi Sudah Tunggu Sejak Subuh di Rutan KPK
-
Isu Pembabatan Mangrove untuk Rumah Pribadi Mencuat, Komisi IV DPR Desak Investigasi Pemerintah
-
Menkes Sesalkan Kematian Ibu Hamil di Papua, Janji Perbaikan Layanan Kesehatan Agar Tak Terulang
-
Danau Maninjau Sumbar Diserbu Longsor dan Banjir Bandang: Akses Jalan Amblas, Banyak Rumah Tersapu!
-
Terungkap! Rangkaian Kekejaman Alex, Bocah Alvaro Kiano Dibekap Handuk, Dicekik, Jasad Dibuang
-
Kronologi Brutal Legislator DPRD Bekasi Diduga Keroyok Warga di Kafe hingga Retina Korban Rusak
-
Perempuan Jadi Pilar Utama Ketahanan Keluarga ASN, Pesan Penting dari Akhmad Wiyagus