Suara.com - Paus Fransiskus, pada Minggu (4/9/2016), mengumumkan penobatan Bunda Teresa dari Kalkuta sebagai orang kudus atau santa. Ia, kata Paus, adalah teladan kemanusiaan dan bukti cinta Tuhan kepada orang-orang miskin.
Penobatan Bunda Teresa sebagai santa diumumkan Paus Fransiskus dalam sebuah misa di lapangan Santo Petrus, Vatikan yang dihadiri oleh lebih dari 100.000 umat.
"Kami mengumumkan dan memutuskan bahwa Teresa dari Kalkuta dinobatkan sebagai santa dan dia digolongkan di antara para kudus. Ia akan dihormati oleh seluruh gereja," kata Paus dalam bahasa Latin.
Fransiskus mengatakan bahwa meski biarawati yang menerima Nobel Perdamaian pada 1979 itu dinobatkan sebagai santa, ia akan tetap dipandang sebagai "Bunda Teresa" oleh keluarga-keluarga Katolik.
Dalam kotbahnya Paus juga mengatakan bahwa karya Teresa merupakan "bukti nyata kedekatan Tuhan kepada orang-orang yang paling miskin di antara orang miskin"
"Bunda Teresa sering mengatakan, 'mungkin saya tak bisa berbicara dalam bahasa mereka, tetapi saya bisa tersenyum'," ujar Paus Fransiskus, "Mari membawa senyum Teresa di dalam hati kita dan memberikannya kepada mereka yang kita temui, khususnya mereka yang menderita."
Teresa yang wafat pada 4 September 1997, mengabdikan hampir 40 tahun dari sisa hidupnya untuk melayani orang-orang melarat dan pengidap kusta di Kalkuta, India. Ia mendirikan Ordo Misionaris Cinta Kasih yang kini telah berkarya di hampir seluruh dunia.
Ia lahir pada 1910 di Skopje, sebuah kota yang saat itu masih berada di bawah kekuasaan Ottoman dan kini telah menjadi ibu kota Makedonia. Kedua orang tuanya, yang berdarah Kosovo Albania, memberinya nama Anjezë Gonxhe Bojaxhiu.
Ia tiba di India pada 1929 dan pada 1930an mulai berkarya di Kalkuta hingga ia wafat. (AFP)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Hujan Deras Bikin 10 RT dan 3 Ruas Jalan di Jakarta Tergenang
-
Gus Yahya Bantah Tunjuk Kembali Gus Ipul sebagai Sekjen PBNU
-
Longsor Akibat Kecelakaan Kerja di Sumedang: Empat Pekerja Tewas
-
Polisi Tembakkan Gas Air Mata Bubarkan Tawuran di Terowongan Manggarai
-
Hujan Deras Genangi Jakarta Barat, Sejumlah Rute Transjakarta Dialihkan
-
Alasan Kesehatan, 5 Terdakwa Korupsi Pajak BPKD Aceh Barat Dialihkan Jadi Tahanan Kota
-
Mulai Berlaku 2 Januari 2026, Ini 5 Kebiasaan yang Kini Bisa Dipidana oleh KUHP Nasional
-
Misteri Satu Keluarga Tewas di Tanjung Priok, Ini 7 Fakta Terkini
-
Sekolah di Aceh Tamiang Ditargetkan Bisa Beroperasi 5 Januari 2026
-
Teriakan Histeris Anak Pulang Kerja Ungkap Kematian Misterius Satu Keluarga di Warakas