Suara.com - Pasangan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno mengumumkan 17 dewan pakar dan 13 juru bicara yang tergabung dalam tim pemenangan pilkada Jakarta periode 2017-2022 di posko pemenangan, Jalan Cicurug 8, Menteng, Jakarta, Pusat, Minggu (30/10/2016).
"Ketika kita bicara maju bersama, istilahnya Bang Sandi, kita tidak membutuhkan super hero, tapi juga super team untuk membangun Jakarta," ujar Anies dalam sambutan.
Anies mengatakan super team tidak cukup hanya satu atau dua orang.
"Gubernur dan wagub hanya dua orang, warga Jakarta yang diurus lebih dari sepuluh juta orang, birokrasi tujuh puluh ribu orang, APBD Jakarta lebih dari enam puluh dua triliun, Jakarta ini besar, tidak hanya bisa diurus satu dua orang, tetapi bicara perubahan harus ada kolektif (kerjasama) yang besar," tutur Anies
Anies menegaskan kampanye bukan bertujuan untuk menjatuhkan lawan.
"Kita ingin kampanye menjadi festival gagasan, festival karya, dan festival itu dinilai bukan untuk menjatuhkan orang lain, tapi festival itu dinilai bagaimana melakukan yang terbaik untuk diri kita," katanya.
Sandiaga menambahkan pengumuman dewan pakar merupakan bentuk komitmen jika terpilih.
"Karena kita ingin betul-betul menghadirkan pemerintahan yang no compromize. Kita akan betul-betul kehadiran dewan pakar ini sebagai mind platform Anies-Sandi," ujar Sandiaga.
"Mereka sudah mulai berkerja, jadi kerajaan mereka jika Allah memberikan amanah ini (menjadi gubernur) Anies-Sandi ini kepada Anies-Sandi, dewan pakar ini akan menjadi tim transisi pemerintahan," Sandiaga menambahkan.
Nama 17 tim dewan pakar
1. Bambang Widjojanto (mantan komisioner KPK)
2. HMBC Rikrik Rusdiana, (anggota Perhimpunan Advokat Indonesia)
3. Adnan Pandu Praja (mantan komisioner KPK)
4. Faransyah Agung Jaya (ahli ekonomi)
5. Adhamski Pangeran (ahli perencanaan)
6. Eman Sulaeman (mantan wartawan)
7. Achmad Izzul Waro (anggota Dewan Tranportasi Kota Jakarta)
8. Sukma Widyanti (mantan anggota Pokja Pengentasan Kemiskinan)
9. Ali Sunandar (anggota Masyarakat Transportasi Indonesia)
10. Arie Murti (ahli teknologi)
11. Anang Kelanajaya Umaedi (ahli ekonomi)
12. Irfan Pulungan (ahli hukum)
13. Reiza Patters (aktivis lingkungan hidup)
14. Budi Purnomo Kardjodiharjo (aonsultan perusahaan komunikasi media)
15. Ida Sudoyo (konsultan public relation)
16. Linda Djalil (mantan jurnalis)
17. Iwan Setyawan (marketing politik)
Juru bicara Anies-Sandiaga
1. Aryo Djojo Hadikusumo
2. Hidayat Nur Wahid
3. Ledia Hanifa
4. Triwisaksana
5. Biem T. Benyamin
6. Boy Sadikin
7. M. Idrus
8. Laja Palian
9. Pandji Pragiwaksono
10. Alexander Yahya Datuk
11. Yudha Permana
12. Bambang Widjajanto
13. Adnan Pandu Praja
(M. Novi Verdiansyah)
Berita Terkait
-
Dedi Mulyadi Akui Marketnya Makin Luas Gara-Gara Sering Ngonten, Mau Nyapres?
-
Jatuh Bangun Nasib Ridwan Kamil: Gagal di Jakarta, Kini Terseret Isu Korupsi dan Perselingkuhan
-
Tim RIDO Laporkan KPU ke DKPP dan Minta Pemungutan Suara Ulang, Anies: No Comment!
-
Pilkada DKI: El Rumi Pilih Dharma-Kun, Soroti Masalah Kabel Listrik
-
Cak Lontong 'Ronda' Amankan Suara Pramono-Rano di Masa Tenang Pilkada
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Pemprov Riau Diperingatkan KPK: Sudah 4 Gubernur Kena OTT! Ada Masalah Serius di PBJ?
-
Sidang Sengketa Tambang Nikel Halmahera Timur: Saksi Kunci Kembali Mangkir
-
ASN DKI Dapat Transportasi Umum Gratis, Gubernur Pramono: Tak Semua Gajinya Besar
-
Digelar Perdana Besok, Adam Damiri Siap Hadiri Sidang PK di PN Jakpus
-
Jakarta Utara Siaga Banjir Rob! Supermoon Ancam Pesisir November Ini
-
Ironi! Pejabat Riau Sampai Ngutang Bank Demi Setor 'Jatah Preman' ke Gubernur
-
Koalisi Sipil Sebut Usulan Pahlawan Upaya Cuci Dosa Soeharto: Cuma Orang Gila Maafkan Diri Sendiri
-
Gubernur Riau Telah Terima Uang Pemerasan Rp4,05 Miliar, Ada yang Mengalir ke PKB?
-
Rumah Hakim Kasus Korupsi Anak Buah Bobby Terbakar, Begini Kata Polisi usai 2 Kali TKP
-
Hotman Paris Sebut Saksi Ahli CMNP Jadi 'Senjata Makan Tuan' dalam Sidang Sengketa NCD