Suara.com - Satuan Lalu Lintas Polresta Banjarmasin sedang menangani kasus kecelakaan lalu lintas yang mengakibat korban jiwa Maria Felicitas (70) seorang warga negara Jerman yang tewas dalam musibah tersebut.
"Kasus sudah ditangani pihak Satlantas dan pengendara yang menyerempat sudah diamankan," kata Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Anjar Wicaksana Sik di Banjarmasin, Senin (13/3/2017).
Dia mengatakan, kejadian kecelakaan lalu lintas itu terjadi pada Minggu (12/3) siang, sekitar pukul 11.30 WITA di Jalan Ahmad Yani Km 5,5 tepatnya di depan Komplek Banjar Indah di sebuah Zebra Cross Kota Banjarmasin.
Korban berkewargaan negara Jerman dan tewas dalam musibah kecelakaan lalu lintas itu, diketahui bernama Maria Felicitas (70) yang saat itu sedang jalan bersama suaminya.
Terus dikatakannya, sebelum terjadi kecelakaan lalu lintas itu, pengendara bernama Puniri (30) warga Jalan Pekapuran Raya Lokasi II Gang Mufakat II RT24 No 37 Kelurahan Pekapuran Raya, Kecamatan Banjarmasin Timur bersama istrinya mengendarai sepeda motor Honda Beat warna putih biru DA 6994 IT dari Km 8 Pasar manarap menuju pulang ke rumahnya.
Saat melintasi di Jalan Ahmad Yani Km 5,5 tepatnya di depan Komplek Banjar Indah Permai di dekat Zebra Cross atau tempat penyeberangan, pengendara tersebut tidak sengaja menyenggol atau menyerempet tangan seorang pejalan kaki yang sedang menyeberang jalan.
Akibat dari senggolan itu yang dikarenakan pandangan pengendara sedang menoleh ke belakang karena berkomunikasi dengan istrinya, maka saat itu juga pengendara sepeda motor terjatuh usai terjadi senggolan.
Sedangkan untuk korban seorang pejalan kaki yang diketahui berkewarganegaraan Jerman itupun ikut terjatuh dan mengalami luka-luka.
Baca Juga: Pengawalnya Dipukul Massa, Djarot: Dia Sudah Saya Ajak Makan
Setelah kejadian itu korban penjalan kaki itu langsung dibawa dan dievakuasi ke Rumah Sakit Sari Mulia Banjarmasin, guna mendapatkan pertolongan medis.
Tidak berapa lama setelah mendapatkan penanganan medis, korban kemudian meninggal dunia, atas kejadian itu pengendara beserta penumpangnya diamankan di Polresta Banjarmasin.
"Atas kejadian kecelakaan lalu lintas itu kerugian materil diperkirakan kurang lebih Rp100.000," tutur pri mantan Direktur Krimalinal Khusus Polda kalsel.
Untuk diketahui, pihak Satlantas sudah menangangi dan mendata serta olah tempat kejadian perkara untuk mendatangi tempat kejadian itu. Pihaknya juga melakukan pengamatan dan mencatat, mendata dan mengumpulkan keterangan disekitar tempat kejadian guna dilakukan pemotretan.
Kemudian pihak Polantas juga mengamankan dan membawa barang bukti ke kantor serta melihat kondisi pengendara di Rumah Sakit Umum Daerah Ulin Banjarmasin.
Dari pelanggaran yang dilakukan pengendara Puniri tersebut polisi menjerat pasal yang dilaporkan dan yang dilanggar yaitu pasal 310 ayat (3), (2) UURI No 22 Tahun 2009 Tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan. [Antara]
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Media Asing Soroti Progres IKN, Kekhawatiran soal Lingkungan dan Demokrasi Jadi Perhatian Utama
-
Sandi 'Tujuh Batang' dan Titah 'Satu Matahari' yang Menjerat Gubernur Riau dalam OTT KPK
-
Rumah Hakim Kasus Korupsi Rp231 M Dibakar, Komisi III DPR: Ini Kejahatan Terencana
-
Jeritan Buruh 'Generasi Sandwich', Jadi Alasan KASBI Tuntut Kenaikan Upah 15 Persen
-
KontraS Ungkap Keuntungan Prabowo Jika Beri Gelar Pahlawan Nasional untuk Soeharto
-
Penuhi Permintaan Publik, Dasco: Dana Reses Per Anggota DPR Dipangkas Rp 200 Juta
-
Tari Jaipong Meriahkan Aksi Buruh KASBI di Depan DPR RI
-
Kampung Bahari Digeruduk BNN: 18 Orang Diciduk, Target Operasi Kakap Diburu
-
Targetkan Rumah dengan Lampu Menyala Siang Hari, Dua Residivis Pembobol Rumah Kosong Ditangkap
-
Residivis Spesialis Rumah Kosong Beraksi Lagi di Jakarta Barat: Lampu Menyala Jadi Incaran!