Suara.com - Dua pesawat C-130 Hercules TNI AU yang mengangkut bantuan kemanusiaan bagi pengungsi Rohingya direncanakan tiba pada hari ini, Jumat (14/9/2017) sebagai sorti kedua dan ketiga pengiriman bantuan ke Bangladesh.
"Menurut info Bu Dubes RI untuk Bangladesh, rencananya besok dengan waktu yang sama," kata Komandan Satgas Civic Mission TNI AU Marsma Nanang Santoso ditemui di Bandara Hazrat Shah Amanat, Chittagong pada Kamis (14/9/2017) petang seperti dikutip dari laman Antara.
TNI AU akan terus menjalankan misi pengiriman bantuan kemanusiaan hingga operasi bantuan tuntas. Hal itu dilakukan dengan berkoordinasi bersama Kedutaan Besar RI di Dhakka dan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).
"Kami akan laksanakan ini sampai tuntas sesuai dengan apa yang diamanatkan oleh pemerintah dan rakyat Indonesia," ujar Nanang.
Sebanyak dua Hercules TNI AU yang terus bersiap menunggu izin lintas penerbangan di Lanud Sultan Iskandar Muda bernomor registrasi A1319 dan A1335. Masing-masing mengangkut bahan pangan beras serta perlengkapan keluarga dan perlengkapan logistik darurat.
Sementara itu, dua sorti penerbangan C-130 Hercules TNI AU, yaitu A1316 dan A 1326, yang mengirim bantuan kemanusiaan telah mendarat di Bandara Hazrat Shah Amanat, Chittagong berurutan pada pukul 17.00 dan 19.00 waktu Bangladesh.
Penerbangan sorti pertama mengirim tenda dan selimut kemudian sorti kedua membawa beras dan gula pasir.
"Ini merupakan tahap pertama untuk pengiriman bantuan kemanusiaan dari pemerintah dan rakyat Indonesia, masih ada tahap-tahap berikutnya," kata Nanang.
Bantuan telah diserahkan oleh Dubes RI untuk Bangladesh Rina Soemarno dan diterima oleh District Comissioner Chittagong atau pejabat setingkat gubernur Md Zillur Rahman Chowdhury selaku perwakilan pemerintah Bangladesh.
Baca Juga: Mendagri Sindir Wagub Jawa Barat Persulit Investasi Meikarta
Bantuan tersebut akan disalurkan oleh pemerintah Bangladesh kepada organisasi kemanusiaan yang mengoordinasikan penyaluran bantuan bagi pengungsi Rohingya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
Terkini
-
IKJ Minta Dukungan Dana Abadi Kebudayaan, Pramono Anung Siap Tindaklanjuti
-
PLN Perkuat Transformasi SDM di Forum HAPUA WG5 ke-13 untuk Dukung Transisi Energi Berkelanjutan
-
Hadapi Musim Hujan, Kapolda Metro Petakan Wilayah Rawan hingga Siagakan Ratusan Alat SAR!
-
Tunggakan 23 Juta Peserta BPJS Kesehatan Bakal Dihapus Pemerintah, Tapi Wajib Lakukan Ini
-
Guntur Romli Skakmat Budi Arie, Jejak Digital Projo Terbongkar: Dulu Jilat, Kini Muntahin Jokowi
-
PSI Puji Prabowo yang Siap Tanggung Utang Whoosh: Sikap Negarawan Bijak
-
Hindari Jerat Penipuan! Kenali dan Cegah Modus Catut Foto Teman di WhatsApp dan Medsos
-
Mahasiswa Musafir Tewas Dikeroyok di Masjid Sibolga: Kemenag Murka, Minta Pelaku Dihukum Berat
-
KPK Bongkar Modus 'Jatah Preman' Gubernur Riau, Proyek Dinas PUPR Dipalak Sekian Persen
-
Peringatan Dini Cuaca Ekstrem Hari Ini, Daerah Anda Termasuk yang Waspada? Cek di Sini!