Suara.com - Juru bicara keluarga Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka, mengatakan persiapan pernikahan Kahiyang Ayu dengan Muhammad Bobby Afif Nasution sudah siap dilaksanakan.
Hari ini semua vendor pendukung acara mengikuti rapat koordinasi persiapan resepsi pernikahan putri Presiden Joko Widodo itu di Graha Saba Buwana Solo.
Menurut Gibran meski rapat sudah sering dilakukan, tetapi kali ini, semua vendor pendukung hadir antara lain bagian atau petugas tata rias, dekorasi, katering, fotografer, video dan semuanya ada di sini termasuk petugas polisi wanita.
"Semua persiapan acara resepsi Kahiyang-Bobby sudah tinggal eksekusi semuanya sudah siap," kata Gibran dikutip dari Antara.
Gibran mengatakan semuanya istimewa karena vendor yang membantu atau pendukung kegiatan resepsi Kahiyang-Bobby, merupakan orang-orang yang profesional dan sudah berpengalaman untuk mempersiapkan acara pernikahan.
"Untuk tata rias ada Ibu Maryono, Topo Broto, dan Santi. Dekorasi mulai dipersiapkan pada Minggu (5/11) malam. Pembawa acara empat orang, Taufik, Slamet Abi, Umi, dan Widarsi. Teman-teman vendor ini, semuanya masuk dalam paket Katering Chili Pari," katanya.
Selain itu, kata dia, soal undangan sudah selesai dicetak semuanya, tetapi panitia belum menyebarkan termasuk untuk masyarakat umum. Perias sudah siap semua dan dibagi-bagi tugasnya, termasuk baju-baju konsep Jawa sudah disiapkan.
Dekorasi yang dipilih untuk siraman baik pengantin pria maupun wanita sama, kata Gibran, tetapi untuk calon pengantin pria, dilakukan di hotel, sedangkan Kahiyang di rumah.
Katering Chili Pari untuk kuliner sudah menyiapkan aneka masakan tradisional seperti nasi tumpang yang akan disajikan saat siraman, nasi liwet saat midodareni dan beraneka ragam menu untuk resepsi; nasi gudeg, serabi, ledre, martabak markobar dan macam-macam dengan konsep prasmanan.
Kendaraan khusus penjemput tamu undangan pun sudah disiapkan dari tempat parkir menuju ke gedung Graha Saba dan sebaliknya.
Kahiyang dan Bobby akan melangsungkan pernikahan di Graha Saba Buwana Sumber, Solo, pada 8 November 2017.
Tag
Berita Terkait
-
Kahiyang Ayu Ajak Anak PAUD Amalkan Ikrar Anak Indonesia Hebat 2025
-
Sumber dan Harta Kekayaan Bobby Nasution, Pantas Royal Kirim Gift Rp 11 Juta di Acara Dangdut
-
Pidato Kahiyang Ayu Viral, Netizen Layangkan Kritikan Pedas
-
Kahiyang Ayu Lulusan Apa? Gerak-gerik hingga Isi Pidatonya Jadi Sorotan
-
Pendidikan Kahiyang Ayu vs Arumi Bachsin, Ramai Pidato Keduanya Dibandingkan
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Targetkan 400 Juta Penumpang Tahun 2025, Dirut Transjakarta: Bismillah Doain
-
Sejarah Terukir di Samarkand: Bahasa Indonesia Disahkan sebagai Bahasa Resmi UNESCO
-
Tolak Gelar Pahlawan Soeharto, Koalisi Sipil Ungkap 9 Dosa Pelanggaran HAM Berat Orde Baru
-
Judi Online Lebih Ganas dari Korupsi? Menteri Yusril Beberkan Fakta Mengejutkan
-
Bangunan Hijau Jadi Masa Depan Real Estate Indonesia: Apa Saja Keuntungannya?
-
KPK Tangkap Gubernur Riau, PKB 'Gantung' Status Abdul Wahid: Dipecat atau Dibela?
-
Sandiaga Uno Ajak Masyarakat Atasi Food Waste dengan Cara Sehat dan Bermakna
-
Mensos Gus Ipul Tegaskan: Bansos Tunai Harus Utuh, Tak Ada Potongan atau Biaya Admin!
-
Tenaga Ahli Gubernur Riau Serahkan Diri, KPK Periksa 10 Orang Terkait OTT
-
Stop Impor Pakaian Bekas, Prabowo Perintahkan Menteri UMKM Cari Solusi bagi Pedagang Thrifting