Suara.com - Politisi PDI Perjuangan yang juga menjadi caleg lewat partai yang sama, Kapitra Ampera masih yakin jika Prabowo Subianto bisa menjadi calon wakil presiden (cawapres) dari Joko Widodo. Meski sejauh ini tidak ada tanda-tanda politik dari Koalisi Prabowo dan Koalisi Jokowi membicarakan hal itu.
Alasan Kapitra menduga duet Jokowi - Prabowo bisa terjadi karena suhu politik jelang pendaftaran capres - cawapres 10 Agustus mendatang masih cair.
"Apalagi kan politik ini berkembang terus, kalau tiba-tiba Prabowo jadi wakil Jokowi gimana?" ujar Kapitra saat dihubungi Suara.com, Senin (30/7/2018).
Kemungkinan ini muncul karena politikus PDI Perjuangan, yang juga putri Megawati Soekarnoputri, Puan Maharani bertemu dengan Prabowo.
"Kan ada juga komunikasi politik antara Puan dengan Prabowo. Semua itu memungkinkan dalam politik. Politik itu cair, karena dia bicara kepentingan," kata Kapitra.
"Ini namanya politik, kan kemungkinan ada. Untuk apa mereka bertemu empat mata (Puan dan Prabowo) dan sebaginya. Selalu ada kemungkinan itu," Kapitra menambahkan.
Bakal calon anggota DPR RI dari PDI Perjuangan itu menegaskan, sebelum partai politik mendaftarkan nama pasangan capres dan cawapres ke KPU semua kemungkinan masih bisa terjadi.
"Selagi belum dideklarasikan dan didaftarkan ke KPU, semua mash bisa terjadi. Nggak ada yang baku," kata dia.
Sampai Senin (30/7/2018) ini Prabowo masih bergerak menggalang dukungan untuk koalisinya di Pilpres 2019. Hari ini saja Prabowo ditemui Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhooyono. Mereka membicarakan koalisi di Pilpres 2019. Sementara SBY sudah menyatakan pintu koalisi dengan Jokowi sulit terbuka.
Baca Juga: Prabowo Suguhi SBY Nasi Liwet, Rendang Balado sampai Sate Kambing
Berita Terkait
-
Nomorduakan Jokowi, Kapitra Masih Berharap Rizieq Jadi Capres
-
Prabowo Suguhi SBY Nasi Liwet, Rendang Balado sampai Sate Kambing
-
Gerindra: Kunjungan SBY ke Prabowo untuk Mantapkan Koalisi
-
Berbatik Biru, SBY Datang ke Rumah Prabowo: Selamat Pagi
-
Hampir Cocok, Prediksi Pertemuan SBY - Prabowo di Kertanegara
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
Terkini
-
Babak Baru Kasus Korupsi CSR BI-OJK: KPK Kejar Aliran Dana, 2 Staf Ahli Heri Gunawan Diperiksa
-
Babak Baru Ledakan SMAN 72: Ayah Terduga Pelaku Diperiksa Intensif, Polisi Ungkap Fakta Ini
-
DPR-Pemerintah Mulai 'Bedah' 29 Klaster RUU KUHAP: Sejumlah Pasal Sudah Disepakati, Ini di Antaranya
-
Sisi Gelap Taman Daan Mogot, Disebut Jadi Lokasi Prostitusi Sesama Jenis Tiap Tengah Malam
-
Luruskan Simpang Siur, Ini Klarifikasi Resmi Aliansi Terkait 7 Daftar Organisasi Advokat yang Diakui
-
Kasus Femisida Melonjak, Komnas Perempuan Sebut Negara Belum Akui sebagai Kejahatan Serius
-
Anak Menteri Keuangan Blak-blakan: Purbaya Ternyata Tak Setuju dengan Redenominasi Rupiah
-
Percepat Tanggulangi Kemiskinan, Gubernur Ahmad Luthfi Gandeng Berbagai Stakeholder
-
Tok! MK Putuskan Jabatan Kapolri Tak Ikut Presiden, Jaga Polri dari Intervensi Politik
-
Siswa SMAN 72 Bantah Ada Bullying di Sekolah: Jangan Termakan Hoaks