Suara.com - Dua balita kakak beradik ditemukan kelaparan di sebuah ruang kosong mirip kandang ayam di Perumahan Central Park Residence, Batuaji, Batam, Kepulauan Riau.
Kedua balita itu adalah R (3) dan adiknya A (2). Saat ditemukan, Kamis (23/8/2018) malam, keduanya dalam kondisi kelaparan dan tak terurus di sebuah ruangan samping rumah warga bernama Suryanto.
Sejak Jumat (24/8), kedua balita yang diduga ditelantarkan orangtuanya dan disekap pamannya tersebut langsung dievakuasi ke RSUD Embung Fatimah.
Keduanya selama ini diasuh Suryanto, yang diduga saudara dari orangtua mereka. Komisioner Komisi Pengawasan dan Perlindungan Anak Daerah (KPPAD) Kepri Ery Syahrial mengatakan, kasus ini sudah termasuk tindak pidana.
Berdasarkan informasi awal yang diperoleh Erry, kedua balita tersebut dikurung di sebuang gudang yang mirip kandang ayam.
Warga sekitar menemukan keduanya dalam kondisi memprihatinkan, lemas karena lapar.
“Gudang yang mirip kandang ayam itu dikunci, dan di dalamnya mereka (A dan R), waktu ditemukan diduga dalam keadaan sakit,” kata Erry seperti diberitakan Batamnews—jaringan Suara.com, Sabtu (25/8/2018).
Oleh karena kondisi yang memprihatinkan, kedua balita tersebut langsung dibawa ke rumah sakit untuk dicek kondisinya, dan sempat masuk ruang unit gawat darurat (UGD).
“Sempat masuk UGD, sekarang mereka masih dalam tahap pemulihan kesehatan,” katanya.
Baca Juga: Syok Fariz RM Ditangkap Lagi, Begini Kondisi Istri
Berdasarkan keterangan warga sekitar yang diperoleh pihaknya, orang yang mengasuh kedua balita itu bukan kedua orangtua kandungnya. Yang paling disayangkan, ibu asuh mereka merupakan kader posyandu.
“Sampai saat ini belum diketahui orangtua kandungnya, namun diketahui merupakan bapak asuh keduanya merupakan paman mereka,” katanya.
Selanjutnya, kasus ini sedang ditangani oleh pihak kepolisian. Pihaknya meminta agar sementara waktu, kedua balita tersebut agar dirawat dan dipulihkan kesehatannya.
“Yang kami harapkan sementara ini bisa ditangani oleh dinas sosial dulu, sampai kedua orangtua kandungnya datang,” jelasnya.
Sementara ruangan seperti kandang ayam tersebut terdiri dari papan tripleks, dan lantainya masih berupa tanah.
Saat ditemukan warga di dalam ruangan tersebut, kondisi kedua balita ini terlihat sangat kelaparan. Alhasil, warga membawa keduanya ke Mapolsek Batuaji untuk diselamatkan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
Terkini
-
Libatkan Ahli, Polisi Bedah Batas Kebebasan Berekspresi dalam Kasus Mens Rea Pandji Pragiwaksono
-
Prabowo Duga Ada Kekuatan Asing Bayar Segelintir Orang untuk Mengejek
-
Bantah Tak Kooperatif, Legislator Bekasi Nyumarno Sambangi KPK: Undangan Tak Sampai ke Alamat KTP
-
Prabowo Janjikan Kampus Kedokteran Gratis
-
50 Medsos Lokal Ramaikan ISMN Yogyakarta Meetup 2026, Bahas Kolaborasi di Era Digital
-
Diduga Disambar Petir, Lantai 5 Tzu Chi School PIK Terbakar: Kerugian Ditaksir Rp200 Juta
-
Gus Ipul Berkelakar soal Khofifah: Tiga Kali Pilgub Lawannya Sama, Bergantian Jadi Mensos
-
Waspada Banjir di Puncak Musim Hujan, Ini 5 Hal Penting yang Wajib Disiapkan
-
Rismon Siap Buka-bukaan di Sidang KIP Besok: Sebut Ijazah Gibran Tak Penuhi Dua Syarat Krusial
-
Tepis Isu Perpecahan Kabinet, Prabowo: Jangan Percaya Analisis Orang Sok Pintar di Medsos!