Suara.com - Sosok wanita yang dikabarkan akan dinikahi Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok adalah polisi wanita bernama Bripda Puput Nastiti Devi. Isu Ahok bakal menikah dengan Polwan beredar luas setelah ada pemberitaan yang dimuat oleh media asing, Asian Times, baru-baru ini.
Menanggapi kabar tersebut, Teguh Samudera, salah satu tim pengacara yang pernah membela Ahok pada kasus penodaan agama menyampaikan, sangat wajar jika kliennya hendak kembali menikah pasca-bercerai dengan Veronica Tan. Bahkan, menurutnya banyak tokoh yang mau mencarikan perempuan cantik untuk menjadi pendamping mantan Gubernur DKI Jakarta sejak resmi berstatus duda.
"Sebagai manusia kan wajar juga dong nanti kawin lagi, karena ada beberapa ada, tokoh-tokoh yang menawarkan dia (Ahok) untuk kawin dengan si a, si b dan c. Cantik lagi apalagi nanti supaya bisa jadi tokoh nasional, nah tinggal pilih yang mana," kata Teguh saat dikonfirmasi, Kamis (6/9/2018).
Namun, kata dia, Ahok tak langsung mengiyakan adanya tawaran wanita-wanita yang siap dinikahkan. Ahok, lanjut Teguh, tetap berterimakasih dengan upaya sejumlah pihak yang sudah mencarikan calon istri pengganti Veronica.
"Pada intinya banyak yang menawarkan untuk kawin, dipilihkan gadis yang cantik turunan ini lah, dari warga ini lah gitu lah, tokoh-tokoh ini. Dia (Ahok) bilang siapa yang nggak mau kawin, kita sewajarnya aja sebagai manusia pada umumnya kata pak Ahok itu, ya kita mau kawin juga nanti," kata dia
Teguh juga belum mau menanggapi soal rumor Bridpa PND yang akan dinikahi Ahok. Sebab, kata dia, sejauh ini, Ahok belum pernah menceritakan sosok wanita yang akan dijadikannya sebagai istri.
"Itu kemarin nggak diucapkan didepan saya, pokoknya intinya dia nggak mengucapkan. Pokoknya ada lah gitu," katanya.
Diketahui, Ahok yang kini masih mendekam di Rumah Tahanan Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat, berencana kembali menikah setelah resmi bercerai dengan Veronica Tan. Bahkan, dikabarkan, sosok wanita yang akan dinikahi itu adalah polwan yang pernah tugas sebagai ajudan Veronica.
Baca Juga: Tayang November, Ahok Sudah Baca Naskah Film A Man Called Ahok
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
Terkini
-
Terbongkar, Ini Daftar 9 Informasi Ijazah Jokowi yang Sengaja Ditutupi KPU
-
Simbol X di Masker Warnai Sidang Vonis Laras Faizati di PN Jaksel, Apa Maknanya?
-
Detik-detik Menegangkan Sidang Vonis Laras Faizati: Pendukung Riuh, Berharap Bebas Sekarang Juga
-
Presiden Prabowo Kumpulkan Rektor dan Guru Besar di Istana, Ini Isu yang Dibahas
-
Polemik Pasal Nikah Siri di KUHP Baru, Selly: Bukan Kriminalisasi Agama, Tapi Perisai bagi Perempuan
-
Jelang Vonis, Laras Faizati Berharap Hukum Lindungi Hak Bersuara: Doakan Saya Pulang Hari Ini
-
Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset Hari Ini
-
Rekrutmen Dosen ASN PKN STAN 2026: Syarat, Kualifikasi, dan Tahapan Seleksi
-
Sutiyoso Dorong Penertiban Tiang Monorel Senayan, DPRD Buka Opsi Alih Fungsi
-
Uji UU TNI di MK, Tim Advokasi Soroti Impunitas dan Ancaman Militerisme