Suara.com - Tak banyak diketahui publik, Wakil Presiden Jusuf Kalla dan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu menggelar pertemuan secara rahasia di sela-sela Sidang Umum Tahunan PBB, di New York, Amerika Serikat.
Terkait kabar tersebut, Juru Bicara Wapres Husain Abdullah mengatakan belum mengetahui secara pasti informasi pertemuan antara Wapres Jusuf Kalla dan PM Netanyahu.
"Yang saya tahu, selama mengikuti agenda Sidang Umum PBB, Pak JK bertemu dengan Ratu Maxima, selain itu juga bertemu Wapres AS. (Pertemuan) Dengan Netanyahu saya belum dapat pastinya, karena saat di PBB hampir semua pimpinan pemerintahan hadir, saling bertemu satu sama lain," kata Husain dalam pesan singkat yang diterima di Jakarta, Senin (1/10/2018).
Husain, yang turut mendampingi Wapres JK di Sidang Umum PBB, menambahkan dalam pertemuan informal dengan sejumlah kepala negara tersebut tidak menutup kemungkinan Wapres bertemu dengan PM Netanyahu secara tidak sengaja.
"Tentu saja bisa terjadi mungkin sekadar salaman atau berbincang informal di sela-sela agenda Sidang Umum lalu dibesar-besarkan media Israel. Jadi saya belum jelas betul," ujar Husain.
Sementara itu, media daring The Jerusalem Post mengunggah sebuah berita berjudul "Netanyahu Met with Indonesian Vice President". Pertemuan tersebut sedianya dilakukan secara tertutup, namun media Radio Tentara Israel melaporkan pertemuan tersebut.
"Perdana Menteri Benjamin Netanyahu melakukan pertemuan rahasia dengan Wakil Presiden Indonesia di New York," demikian diberitakan The Jerusalem Post, Minggu (30/9).
Dalam pemberitaan itu disebutkan Indonesia memang tidak memiliki hubungan diplomatik secara resmi dengan Israel, namun kedua negara memiliki kerja sama perdagangan dan pariwisata. Pemerintah Israel pun belum memberikan pernyataan terkait berita pertemuan "rahasia" tersebut. (Antara)
Berita Terkait
- 
            
              Viral Airlangga Hartarto Terekam Dorong Dedi Mulyadi, Biar Bisa Foto di Samping Jusuf Kalla
 - 
            
              Termasuk Adik JK! Polri Gandeng PPATK Usut Aliran Uang Tersangka Korupsi PLTU Kalbar
 - 
            
              Modus Curang Atur Lelang Terbongkar, Halim Kalla Tersangka Korupsi Proyek 'Hantu' PLTU Mempawah
 - 
            
              Mengenal Kalla Group: Warisan Ayah Jusuf Kalla yang Menjadi Raksasa Bisnis Keluarga dan Nasional
 - 
            
              Jabatan Mentereng Halim Kalla: Adik Jusuf Kalla Jadi Tersangka Korupsi PLTU
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              Bangunan Hijau Jadi Masa Depan Real Estate Indonesia: Apa Saja Keuntungannya?
 - 
            
              KPK Tangkap Gubernur Riau, PKB 'Gantung' Status Abdul Wahid: Dipecat atau Dibela?
 - 
            
              Sandiaga Uno Ajak Masyarakat Atasi Food Waste dengan Cara Sehat dan Bermakna
 - 
            
              Mensos Gus Ipul Tegaskan: Bansos Tunai Harus Utuh, Tak Ada Potongan atau Biaya Admin!
 - 
            
              Tenaga Ahli Gubernur Riau Serahkan Diri, KPK Periksa 10 Orang Terkait OTT
 - 
            
              Stop Impor Pakaian Bekas, Prabowo Perintahkan Menteri UMKM Cari Solusi bagi Pedagang Thrifting
 - 
            
              BPJS Ketenagakerjaan Perkuat Komitmen Pemerintah Dalam Program 10 Ribu Hunian Layak Bagi Pekerja
 - 
            
              PLN Resmikan Dua SPKLU Center Pertama di Jakarta untuk Dorong Ekosistem Kendaraan Listrik
 - 
            
              Koalisi Masyarakat Sipil Gugat UU TNI, Tolak Ekspansi Militer ke Ranah Sipil
 - 
            
              KPK Sita Uang Miliaran Rupiah dalam OTT Gubernur Riau Abdul Wahid