Suara.com - Bagian turbin pesawat Lion Air PK-LQP dengan nomor penerbangan JT-610 tiba di Jakarta International Container Terminal (JICT) II, Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara. Turbin pesawat itu dibawa ke dermaga JICT) II menggunakan Landing Craft Utility (LCU) milik KRI Banda Aceh.
Komandan Satuan Kapal Amfibi Koarmada I Kolonel Laut (P) Bambang Trijanto mengatakan, bagian turbin pesawat berhasil ditemukan oleh Tim SAR gabungan pada Selasa (6/11/2018) sekitar pukul 15.30 WIB.
Bagian turbin pesawat ditemukan di kedalaman 30 meter dan berhasil diangkat menggunakan air lifting bag (balon pengangkat) di titik sekitar jatuhnya pesawat Lion Air PK-LQP.
"Turbin ini ditemukan kemarin sekitar pukul 15.00 WIB oleh penyelam tim SAR gabungan," ujar Bambang di JICT II Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Rabu (7/11/2018).
Menurut Bambang, tim penyelam Dinas Penyelamatan Bawah Air (Dislambair) Koarmada I telah menemukan bagian serpihan dari kopit pesawat Lion Air PK-LQP. Bagian kokpit tersebut ditemukan di titik lokasi tak jauh dari kapal Victory milik Pertamina.
Pada titik penemuan itu, bagian serpihan kokpit pesawat terkendala oleh lumpur. Kendati demikian, Dislambair akan berupaya mengangkat bagian serpihan kokpit tersebut Rabu pagi ini.
"Jadi hari ini Dislambair Kolonel Monang, berencana mengangkat serpihan kokpit pesawat. Kita doakan saja dari balik serpihan kokpit yang rencananya pagi ini kami angkat semoga ada ditemukan CVR karena sinyalnya hilang timbul dan sangat lemah," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Bagian Turbin Pesawat Lion Air PK-LQP Kembali Ditemukan
-
Hari Ini Basarnas Putuskan Kelanjutan Evakuasi Korban Lion Air
-
Meski Evakuasi Dihentikan, Identifikasi Korban Lion Air Berlanjut
-
Ada Kejanggalan Airspeed JT 610, Ini Kata Presdir Lion Air
-
Update Tragedi Lion Air JT610: Data 17 Korban Teridentifikasi
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Bangunan Hijau Jadi Masa Depan Real Estate Indonesia: Apa Saja Keuntungannya?
-
KPK Tangkap Gubernur Riau, PKB 'Gantung' Status Abdul Wahid: Dipecat atau Dibela?
-
Sandiaga Uno Ajak Masyarakat Atasi Food Waste dengan Cara Sehat dan Bermakna
-
Mensos Gus Ipul Tegaskan: Bansos Tunai Harus Utuh, Tak Ada Potongan atau Biaya Admin!
-
Tenaga Ahli Gubernur Riau Serahkan Diri, KPK Periksa 10 Orang Terkait OTT
-
Stop Impor Pakaian Bekas, Prabowo Perintahkan Menteri UMKM Cari Solusi bagi Pedagang Thrifting
-
BPJS Ketenagakerjaan Perkuat Komitmen Pemerintah Dalam Program 10 Ribu Hunian Layak Bagi Pekerja
-
PLN Resmikan Dua SPKLU Center Pertama di Jakarta untuk Dorong Ekosistem Kendaraan Listrik
-
Koalisi Masyarakat Sipil Gugat UU TNI, Tolak Ekspansi Militer ke Ranah Sipil
-
KPK Sita Uang Miliaran Rupiah dalam OTT Gubernur Riau Abdul Wahid