Suara.com - Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden nomor urut 01 Joko Widodo atau Jokowi dan Ma'ruf Amin akan berangkat bersama dari Istana Merdeka, menuju lokasi debat capres-cawapres sesi pertama di Hotel Bidakara, Jakarta, Kamis (17/1/2019) malam.
Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional Jokowi - Ma'ruf, Abdul Kadir Karding, mengatakan sebelum berangkat ke Hotel Bidakara, Jokowi berangkat dari Istana Bogor menuju Istana Merdeka.
"Sore ini Pak Jokowi akan bergerak dari Istana Bogor ke Istana Merdeka," ujar Karding kepada wartawan, Kamis (17/1/2019).
Untuk Ma'ruf Amin, kata Karding, akan menyambangi Jokowi di Istana Merdeka. Setelah bertemu di Istana Merdeka, Jokowi dan Ma'ruf akan melaksanakan shalat Maghrib dan malam bersama dan selanjutnya menuju Hotel Bidakara.
"Di Istana Merdeka akan disambangi atau dihampiri oleh Kiai Ma'ruf lalu mereka salat maghrib berjamaah dan berdoa di sana, kemudian makan malam lalu berangkat ke (Hotel) Bidakara," tandasnya.
Sebelumnya, Direktur Komunikasi Politik Tim Kampanye Nasional Jokowi - Ma'ruf, Usman Kansong mengatakan, Capres dan Cawapres nomor urut 01 akan mengenakan baju berwarna putih dan peci hitam saat mengikuti debat capres - cawapres putaran pertama di Hotel Bidakara.
"Putih. Iya seperti biasa. Pakai peci," ujar Usman saat dihubungi wartawan.
Hal itu ditegaskan Cawapres Ma'ruf Amin. Ketua MUI nonaktif ini akan tetap memakai pakai seperti biasa, yakni mengenakan baju koko dan sarung.
"Ya kira-kira begitu lah (sarung dan koko). Tahu saja wartawan," ucap Ma'ruf di kediamannya, Jalan Situbondo, Menteng, Jakarta.
Baca Juga: BI: Tidak Ada Investor yang Wait and See untuk Investasi
Berita Terkait
-
Para Suhu di Balik Layar Panggung Debat Jokowi vs Prabowo
-
Jokowi Digugat, Konsumen Minta Sertifikat Operasional Lion Air Dicabut
-
Jokowi Digugat karena Lion Air Delay, Penggugat: Pemerintah Lemah Syahwat
-
Jokowi Digugat ke Pengadilan karena Lion Air Sering Delay dan Kecelakaan
-
Saat Debat, Jokowi - Ma'ruf Pakai Baju Putih Seperti di Kertas Surat Suara
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Siapa Sosok Guru Nur Aini? Mendadak Dipecat Karena Curhat Jarak Sekolah Jauh
-
Prabowo: Bantuan Bencana Dibuka Seluas-luasnya, Tapi Harus Transparan dan Tanpa Kepentingan
-
Prabowo Instruksikan Danantara Koordinasi Ketat Bangun Hunian Pengungsi agar Tak Tumpang Tindih
-
DPRD Lebak Dorong Penindakan Tambang Ilegal demi Cegah Bencana Ekologi
-
Penyebab Civic Ringsek di Bundaran HI, Polisi Ungkap Dugaan Pengemudi Muda Tak Fokus
-
Libur Tahun Baru 2026, Pengunjung Ragunan Diprediksi Tembus 100 Ribu Orang
-
Malioboro Belum Sepi! Wisatawan Masih Belanja Oleh-oleh Sebelum Pulang
-
BMKG Catat 1.556 Gempa Guncang Aceh Sepanjang 2025, Naik 39 Persen dari Tahun Lalu
-
Gebrakan Dedi Mulyadi: Jabar Haramkan Penanaman Sawit Baru, Ancam Krisis Air
-
Pupuk Bersubsidi Langsung Bergerak di Tahun Baru, 147 Transaksi Terjadi dalam 16 Menit