Suara.com - Sejumlah pendukung Prabowo - Sandiaga dari kalangan ibu-ibu atau emak-emak militan berharap Capres Prabowo Subianto rujuk kembali dengan mantan istrinya, Siti Hediati Hariyadi atau Titiek Soeharto. Mereka menganggap jika Prabowo menang Pemilu 2019 dan rujuk dengan Titiek Soeharto akan membawa kesejukan bagi masa depan Indonesia.
Sri Hadijati, seorang ibu-ibu anggota pengajian di Jatiasih, Bekasi, Jabar yakin bahwa keberadaan Titiek di samping Prabowo akan menyempurnakan kepemimpinan tokoh yang selalu berhasil mengumpulkan ribuan massa di setiap kampanye yang didatanginya itu.
“Pak Prabowo itu tegas, sementara Ibu Titiek terkenal anggun dan keibuan. Keduanya saling melengkapi sebagai pasangan teladan negeri ini,” kata Sri yang berprofesi sebagai guru tersebut, pada Selasa (2/4/2019) kemarin.
Senada dengan Sri, Elly Yulianti warga Cijantung, Jakarta Selatan menilai Prabowo merefleksikan sosok yang tegas, kuat dan berwibawa. Untuk itu perlu seseorang yang mampu memberikan sentuhan kehalusan.
“Nah, itu bisa dipenuhi sosok Mbak Titiek,” kata dia.
Nila Andayani, warga tinggal di Cibinong, Bogor, menilai Titiek Soeharto dan Prabowo merupakan pasangan ideal.
“Mereka memang pasangan ideal. Keduanya sangat serasi,” kata Nila Andayani.
Sebagaimana Sri Hadijati, Nila juga melihat kuatnya kepribadian Mbak Titiek untuk kembali mendampingi Prabowo. Menurut Nila, terpilih atau tidaknya Prabowo sama sekali terlepas dari urusan rujuknya kembali pasangan tersebut.
Selian itu, sebagian pendukung dari kalangan emak-emak juga ada yang meyakini bahwa sebenarnya Prabowo - Titiek tak pernah bercerai.
Baca Juga: Akun Diretas hingga Foto Syur, Ini 5 Kicauan Amarah Ferdinand Hutahaean
“Banyak ibu-ibu yang yakin bahwa mereka sebenarnya tidak pernah bercerai,” kata Nenden Wardah Rosidah, pembina pengajian Yayasan Islamiyah, di Bandung.
Sementara Meiroza Rosita, ibu-ibu pengajian di Pakanbaru, Riau, meyakini bahwa di balik seorang pemimpin yang kuat harus ada penopang berupa seorang perempuan yang tak kalah kuat.
Terkait itu, ia yakin Titiek Soeharto yang juga Ketua Dewan Pertimbangan Partai Berkarya, merupakan seorang yang pas mendampingi Prabowo.
“Mbak Titiek itu anggun, namun kuat dan liat. Beliau pas mendampingi 08,” kata Meiroza, menyebut sebutan khas untuk Prabowo.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
KPK Ungkap Akal Bulus Korupsi Pajak PT Wanatiara Persada, Negara Dibobol Rp59 M
-
5 Fakta OTT Kepala Pajak Jakut: Suap Rp6 Miliar Lenyapkan Pajak Rp59 Miliar
-
Megawati Tiba di Rakernas PDIP, Siapkan Arahan Tertutup Usai Disambut Prananda Prabowo
-
Gus Yaqut Tersangka Skandal Haji, Tambah Daftar Panjang Eks Menteri Jokowi Terjerat Korupsi
-
Konsisten Tolak Pilkada Lewat DPRD, PDIP: Masa Hak Rakyat Bersuara 5 Tahunan Mau Diambil?
-
Pakar Klarifikasi: Bongkar Tiang Monorel Rasuna Said Hanya Rp300 Juta, Bukan Rp100 Miliar
-
Selamat Tinggal Rompi Oranye? KPK Tak Akan Lagi Pamerkan Tersangka Korupsi di Depan Kamera
-
PDIP: Kami Penyeimbang, Bukan Mendua, Terungkap Alasan Ogah Jadi Oposisi Prabowo
-
Subuh Mencekam di Tambora: Api Amuk 15 Bangunan, Kerugian Tembus Rp1,7 Miliar
-
Trump Dikabarkan Kirim Operasi Khusus Militer AS untuk 'Caplok' Greenland