Suara.com - Komisi Pemilihan Umum DKI Jakarta akan menggelar rapat pleno rekapitulasi hasil pemungutan suara Pemilu 2019 tingkat kabupaten dan kota pada 9-13 Mei 2019.
Lamanya waktu rapat pleno rekapitulasi itu lantaran terkendala administrasi dan teknis penghitungan suara tingkat kecamatan.
"Rapat pleno paralel untuk kotak yang dahulu datang, Kepulauan Seribu, lalu Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, Jakarta Barat, Jakarta Utara dan terakhir Jakarta Timur," kata Ketua KPU DKI Jakarta Betty Epsilon Idroos saat ditemui di kantornya, Rabu (8/5/2019).
"Pleno terakhir tanggal 13 Mei 2019. Kami menunggu rekapituasi dari Jakarta Timur yang agak lama," ujarnya.
Dia menjelaskan seluruh kecamatan di Kepulauan Seribu dan Jakarta Pusat telah menyelesaikan penghitungan suara. Adapun Jakarta Barat hanya menyisakan satu kecamatan, Jakarta Selatan juga satu kecamatan dan Jakarta Utara ada empat kecamatan.
"Untuk Jakarta Timur masih banyak kecamatan yang belum selesai karena banyaknya jumlah TPS dan pemilih di sana," ujarnya.
Proses pleno rekapitulasi akan menghitung hasil perolehan suara pilpres, DPD RI, DPR RI dan DPRD DKI Jakarta.
"Saya lihat laporan dari teman-teman KPU kabupaten/kota realisasi input data saat ini sudah mencapai 78 persen," katanya.
Dia berharap agar pelaksanaan penghitungan suara dan rapat pleno rekapitulasi Pemilu 2019 bisa berjalan aman dan lancar sehingga tahapan pesta demokrasi di DKI Jakarta bisa diselesaikan dengan baik. (Antara)
Baca Juga: KPU Targetkan Rekapitulasi Pemilu Luar Negeri Selesai Besok
Tag
Berita Terkait
-
Unggul 25 Negara, Jokowi Babat Habis Suara Prabowo di Luar Negeri
-
Real Count KPU: Jokowi - Ma'ruf Menang di TPS Jepang, Tempat Ahok Nyoblos
-
Mulai Rekapitulasi Penghitungan Suara, Gedung KPU Dijaga Super Ketat
-
KPU Kejar Terget Rekapitulasi Penghitungan Suara Pemilu Luar Negeri
-
Kelelahan, Rekapitulasi KPU Kota Surabaya Molor
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Tambang Emas Ilegal di Cigudeg Sulit Diberantas? Diduga Ada Cepu Bocorkan Razia Polisi
-
Darah Tumpah di Caracas, 75 Tewas Saat Pasukan AS Serbu dan Tangkap Presiden Maduro
-
Wagub Babel Dicecar 10 Jam di Bareskrim, Misteri Ijazah Sarjana Terkuak?
-
Yusril Sebut Batas Kritik dan Hinaan di KUHP Baru Sudah Jelas
-
Update Terbaru Kompleks Haji Indonesia di Arab Saudi, Siap Meluncur Tahun Ini
-
Rugikan Negara Rp16,8 Triliun, Isa Rachmatarwata Dipenjara 1,5 Tahun
-
'Raja Bolos' di MK: Anwar Usman 113 Kali Absen Sidang, MKMK Cuma Kirim Surat Peringatan
-
4 WNA Jadi Tersangka Kasus Kebakaran Kapal PT ASL Shipyard di Batam
-
AS Ancam 'Serang' Iran, Senator Sebut Rezim Teheran Mirip dengan Nazi
-
Anak Marah Gawainya Dilihat? Densus 88 Ungkap 6 Ciri Terpapar Ekstremisme Berbahaya