Suara.com - Belum lama ini publik dibuat heboh dengan foto seorang penumpang wanita yang membawa tusuk gigi dan menaruhnya dekat lengan.
Dilansir Suara.com dari laman Asia One, Selasa (9/7/19) potret seorang wanita membawa tusuk gigi di MRT ini mendadak viral usai diunggah lewat reddit.
Bukan tanpa alasan, ternyata wanita ini tak mau seseorang tertidur dan menyenggol tubuhnya dan bersandar di bahunya.
Terlebih pada waktu itu ada seorang anak laki-laki yang mengantuk dan tertidur di tubuh wanita itu.
Warganet menyebutkan bahwa peristiwa itu terjadi di MRT Singapura belum lama ini.
Awalnya bocah laki-laki berusia sekitar empat tahun itu tertidur dan mengenai lengan wanita itu.
Suami wanita tersebut menawarkan diri untuk berpindah tempat duduk dengannya karena melihat wajah istrinya sedikit kesal ketika anak tersebut tak sengaja bersandar pada tubuhnya.
Namun miris, wanita ini justru memilih memegang tusuk gigi di bagian lengan tempat kepala anak itu bersandar pada tubuhnya.
Sontak, orang tua anak itu memindahkan buah hatinya ke kursi lain.
Baca Juga: Baru Ditangkap 2, Kawanan Pembobol ATM Modus Tusuk Gigi Masih Berkeliaran
Meskipun si pengunggah foto menyebutkan bahwa wanita tersebut bertindak seenaknya, namun nyatanya tidak sedikit pula warganet yang memihak penumpang pembawa tusuk gigi itu.
Beberapa di antaranya bahkan menyebutkan bahwa wanita itu berhak melindungi ruang pribadinya.
Ada pula yang menyalahkan orang tua bocah itu karena tidak melarangnya saat tertidur dan bersandar pada tubuh penumpang lain.
Meski begitu, sejumlah warganet juga menyarankan seharusnya wanita itu bisa menegur orang tua bocah dengan baik-baik alih-alih 'menodong' dengan tusuk gigi.
Mereka menilai tusuk gigi tersebut terlalu bahaya apa lagi jika benar-benar sampai mengenai penumpang MRT lainnya terutama anak kecil.
Berita Terkait
-
Maskapai Berbiaya Rendah Asal Vietnam Goda Pelancong RI Dengan Tiket Murah
-
Dolar Singapura (SGD) Cetak Rekor Kurs Tertinggi, Apa Kabar Rupiah?
-
DVI Tuntaskan Identifikasi Korban Pesawat ATR 42-500, Seluruh Nama Sesuai Manifest
-
Piala AFF 2026: Jamu Timnas Indonesia di Stadion Jalan Besar, Kapten Singapura Kirim Ancaman
-
Pemuda Indonesia-Singapura Kolaborasi Jaga Stabilitas Multikulturalisme Kawasan
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
Drama London: Paspampres Klarifikasi Soal Halangi Jurnalis Saat Kawal Presiden Prabowo
-
Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
-
Curhat Pimpinan KPK ke DPR: Alat Kurang Canggih Jadi Hambatan Utama OTT
-
Animo Tinggi, PDIP Minta Kemensos 'Gaspol' Bangun Sekolah Rakyat
-
PSI: Polri Harus Tetap di Bawah Presiden, Bukan Jadi Kementerian
-
KND Kawal Hak Atlet Disabilitas, Kontingen Indonesia Raih 135 Emas di ASEAN Para Games 2025
-
Ketua DPRD DKI Kawal Janji Pramono Lepas Saham Perusahaan Bir, Kaji Opsi Tukar Guling
-
Jadi Ipar Presiden RI, Soedradjad Djiwandono Ngaku Kudu Hati-hati Komentari Masalah Dalam Negeri
-
Kali Ciliwung Meluap, 11 RT di Jakarta Terendam Banjir
-
'Awal Tahun yang Sempurna', Daftar 4 Kritik Adian Napitupulu Terhadap Pemerintahan Prabowo