Suara.com - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, selain naikkan tarif parkir, mereka juga kembali mengembangkan park and ride. Siistem ini memungkinkan penyediaan lahan parkir di dekat terminal atau juga stasiun.
Skema parkir park and ride akan menjadi fokus pengembangan pola parkir oleh Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta. Park and ride ini akan dibangun di pinggiran kota dengan sistem transportasi umum yang memadai dan untuk menghindarkan penambahan lahan parkir di pusat kota.
“Jadi yang akan kita dorong dengan sistem park and ride. Contohnya yang saat ini kita ada di Kalideres dan Kampung Rambutan. Nanti kita lihat di mana lagi yang akan kita dorong untuk park and ride di Jakarta,” ungkap Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo di Kantor Dinas Pehubungan DKI Jakarta, Kamis (25/7/2019).
Sistem parkir park and ride adalah pola parkir di mana pengguna akan memarkir kendaraan pribadi di tempat parkir yang sudah disediakan dan kemudian akan melanjutkan perjalanan dengan transportasi umum.
“Sistem park and ride ini rencananya akan kita dorong di pinggiran kota dengan sistem transportasi umum yang sudah ada,” ujarnya.
Menurut Syafrin, langkah ini adalah salah satu usaha yang dilakukan pemerintah DKI Jakarta untuk menjadikan parkir sebagai instrumen untuk mengurai kemacetan yang terjadi di ibu kota. Meniru metode yang dipakai di beberapa negara, Pemprov DKI Jakarta ingin terjadi perpindahan dari penggunaan kendaraan pribadi ke transportasi umum dengan membatasi lahan parkir dan menaikkan tarif umum di daerah pusat kota.
Tapi langkah itu masih dalam pertimbangan karena Gubernur DKI Jakarta menginstruksikan dilakukannya kajian secara komprehensif sehingga nantinya akan muncul kebijakan yang baik untuk masyarakat.
Sejauh ini Pemprov DKI Jakarta sudah memiliki lima lokasi parkir park and ride yang berada di Terminal Ragunan, Terminal Kampung Rambutan, Terminal Kali Deres, Terminal Pulogebang, dan Jalan MH Thamrin. (Antara)
Baca Juga: Jago, Sopir Bus Sukses Parkir di Kapal yang Aksesnya Super Sempit
Berita Terkait
-
Parkir Motor Cewek-Cowok di Depok Terpisah, Fahira Idris Justru Dukung
-
Tanggapan Warganet Soal Parkir Motor yang Dipisah Sesuai Jenis Kelamin
-
Unik, Parkir Motor di Depok Dipisah Antara Lelaki dan Perempuan
-
Sejumlah Lahan Parkir Motor di Depok Dipisah Antara Lelaki dan Perempuan
-
Polisi Amankan Juru Parkir Viral di Malang
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Wamenkomdigi: Pemerintah Harus Hadir untuk Memastikan AI Jadi Teknologi yang Bertanggung Jawab
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka KPK! Kemendagri Siapkan Pengganti Sementara
-
Pramono Anung Rombak Birokrasi DKI: 1.842 Pejabat Baru, Janji Pelayanan Publik Lebih Baik
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka, PKB Proses Status Kader Abdul Wahid Secara Internal
-
Raperda KTR DKI Disahkan! Ini Titik-Titik yang Dilarang untuk Merokok dan Jual Rokok
-
BNN Gerebek Kampung Bahari, 18 Orang Ditangkap di Tengah Perlawanan Sengit Jaringan Narkoba
-
KPK Kejar Korupsi Whoosh! Prabowo Tanggung Utang, Penyelidikan Jalan Terus?
-
Ahli Hukum Nilai Hak Terdakwa Dilanggar dalam Sidang Sengketa Tambang Nikel Halmahera Timur
-
Cak Imin Instruksikan BGN Gunakan Alat dan Bahan Pangan Lokal untuk MBG
-
MRT Siapkan TOD Medan Satria, Bakal Ubah Wajah Timur Jakarta