Suara.com - Kisah memilukan antara anjing dan pemiliknya baru saja terjadi di Alloa, Skotlandia.
Setelah Stuart Hutchison meninggal karena kanker otak, anjing bulldog Prancis kesayangannya, Nero, menyusulnya 15 menit kemudian.
Hutchison meninggal pada Minggu (11/8/2019) di usia 25 tahun, setelah delapan tahun berjuang melawan kanker.
Sebelumnya, seperti dilaporkan Mirror, ia telah mencoba segala upaya berperang melawan penyakit itu dengan jalan operasi dan juga kemoterapi.
Kondisi Hutchison makin memburuk pada Juni. Kankernya telah menyebar ke sebagian besar otak dan ke tulang serta panggulnya.
Setelah usahanya untuk mengendalikan penyebaran kanker tak memberikan banyak hasil, Hutchison pun memutuskan untuk tinggal di rumah ibunya saja.
Ia ingin menikmati minggu-minggu terakhir hidupnya di ruang yang nyaman dengan sang ibu, yang selalu mengasuhnya setiap saat.
Di masa-masa ini, istri Hutchison, Danielle, juga menghabiskan waktu di rumah bersama sang suami.
Suatu hari, ketika tiba akhir hayat Hutchison, ayah Danielle mengambil kacamata untuk putrinya di rumah yang biasanya ditinggali Danielle dan Hutchison.
Baca Juga: Tak Kalah Keren, Burberry Rilis Jaket Khusus Anjing Seharga Rp 5,4 Juta
Saat itu, ayah Danielle melihat Nero tampak sakit. Ia pun segera melarikan anjing itu ke UGD dokter hewan.
Diberitakan People, ternyata, menurut keterangan dokter, ada kerusakan pada tulang belakang Nero.
Namun, nyawanya tak sempat terselamatkan karena ia meninggal tak lama setelah tiba di rumah sakit dan hanya beberapa menit setelah Hutchison meninggal.
"Stuart meninggal sekitar pukul 1:15 malam hari itu, dan Nero meninggal kira-kira 15 menit kemudian," ungkap Fiona Conaghan, ibu Hutchison, kepada Mirror.
"Dia punya tiga anjing, tetapi hubungannya dengan Nero sangat langka."
"Nero adalah anjing yang selalu bersamanya," tambah Conaghan, tersentuh pada ikatan antara putranya dan Nero.
Berita Terkait
-
Dikira PMS Ternyata Kanker Otak dan 2 Berita Kesehatan Terpopuler Lainnya
-
Dikira Dokter Gejala PMS, Ternyata Wanita ini Derita Kanker Otak 6 Tahun!
-
Menilik 5 Kastil Negeri Dongeng Paling Indah di Skotlandia
-
Jelajahi Sungai Potomac di AS, Anjing Peliharaan Gratis Naik Kapal Pesiar
-
Hampir Seminggu Ditinggal Agung Hercules, Istri: Miss You Ay!
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
Antasari Azhar Wafat: Dari Ujung Tombak KPK, Jeruji Besi, Hingga Pesan Terakhir di Rumah
-
7 Fakta Bupati Ponorogo Kena OTT KPK: Uang Suap Jabatan Mencapai Miliar Rupiah
-
Sikap Ksatria Said Abdullah: Kader PDIP Kena OTT KPK, Langsung Minta Maaf ke Rakyat
-
AS Shutdown, Trump Mau Ganti Subsidi ObamaCare dengan BLT Ratusan Miliar Dolar
-
Maling Motor Penembak Mati Hansip di Cakung Diringkus Saat Kabur ke Lampung, Senpi Dilacak
-
Detik-detik Hansip di Cakung Tewas Ditembak Maling Motor Usai Tabrak Pelaku, 5 Saksi Diperiksa
-
Sekda Ponorogo 12 Tahun Menjabat, KPK Bongkar 'Jimat' Jabatannya: Setor ke Bupati?
-
'Saya Ingin Pulang', Permintaan Terakhir Antasari Azhar Sebelum Hembuskan Napas Terakhir
-
Avanza Hitam Hilang Kendali Tabrak Tenda Maulid di Kembangan Jakbar, Dua Orang Dirawat
-
Pasca Ledakan, Menteri PPPA Pastikan SMAN 72 Jakarta Aman: Senin Mulai Sekolah!