Suara.com - Seorang diver ojek online (ojol) bernama M Hasan Nasution (25), mengalami patah tulang setelah berusaha mengejar pelaku penjambretan di Jalan Perguruan, Kecamatan Medan Tembung, Medan, Sumatera Utara.
Berdasarkan keterangan seorang petugas di Sentral Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polsek Percut Seituan, Hasan Nasution merupakan warga Jalan Bromo, Kelurahan Tegal Sari Mandala III, Medan Denai.
Berdasarkan laporan tersebut, korban sedang menelepon sambil mengendarai sepeda motor Honda Revo dengan nomor polisi BB 3974 RN, di Jalan Madong Lubis.
Kemudian tiba-tiba pria berboncengan bertiga langsung merampas handphone korban. Seketika korban langsung mengejar ketiga pelaku tersebut.
Saat melintas di Jalan Perguruan, salah seorang pelaku menendang sepeda motor korban hingga membuat korban terjatuh dan menabrak tembok rumah warga.
Akibatnya, korban terluka parah hingga mengalami patah tulang pada mata kaki kanan, pinggang dan luka-luka di sekujur tubuhnya.
Warga yang melihat peristiwa itu lantas menolong korban dan membawanya ke RS Muhammadiyah, Jalan Mandala By Pass guna mendapatkan perawatan medis.
Setelah tempat kejadian perkara (TKP) tersebut tidak masuk dalam wilayah hukum Polsek Percut Sei Tuan, kini kasusnya diserahkan ke Polsek Medan Timur.
"Lokasinya masuk wilayah hukum Polsek Medan Timur. Tapi sepeda motor korban masih di Polsek Percut Seituan," kata petugas SPKT itu. (Antara)
Baca Juga: Jambret HP Pak Haji saat Turun Pesawat, Arifin Diringkus Tuhan
Berita Terkait
-
Kelaparan, Driver Ojek Online Pesan Ojol Lain Untuk Antarkan Makanan
-
Viral! Bagian Vital Digerayangi Ojek Online, Gadis Jilbab Loncat dari Motor
-
Daftar Tarif Baru Ojek Online di 88 Kota se-Indonesia
-
Mulai Besok, Tarif Ojek Online Naik di 88 Kota se-Indonesia
-
Viral Rekaman Pelecehan Penumpang, Digerayangi saat Naik Ojek Online
Terpopuler
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Misteri Ledakan SMA 72 Jakarta: Senjata Mainan Jadi Petunjuk Kunci, Apa yang Ditulis Pelaku?
-
Ledakan SMA 72 Jakarta: Pelaku Pelajar 17 Tahun, Kapolri Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Update Ledakan SMAN 72: Polisi Sebut 54 Siswa Terdampak, Motif Masih Didalami
-
Ledakan di SMAN 72 Jakarta Lukai 39 Siswa, Enam Orang Luka Berat
-
Kasih Paham, Hidup ala ShopeeVIP Bikin Less Drama, More Saving
-
Pahlawan Nasional Kontroversial: Marsinah dan Soeharto Disandingkan, Agenda Politik di Balik Layar?
-
Pelaku Bom SMA 72 Jakarta Terungkap! Kapolri: Pelajar Sekolah Itu Sendiri, Korban Bully?
-
Ungkap Banyak Kiai Ditahan saat Orba, Tokoh Muda NU: Sangat Aneh Kita Memuja Soeharto
-
Soroti Dugaan Kasus Perundungan, Pimpinan Komisi X Desak Polisi Usut Tuntas Ledakan SMAN 72 Jakarta
-
Detik-detik Mencekam di SMAN 72 Jakarta: Terdengar Dua Kali Ledakan, Tercium Bau Gosong