Suara.com - Sebanyak 12 wakil menteri (wamen) Kabinet Indonesia Maju telah resmi dilantik Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara, Jakarta, Jumat (25/10/2019).
Jokowi pun mengunggah fotonya bersama Wakil Presiden Maruf Amin dan kedua belas wamen tersebut di media sosial.
"Dua belas figur yang jadi wakil menteri saya perkenalkan kepada khalayak dan langsung dilantik hari ini. Mereka akan segera bekerja memberikan dukungan pada tugas-tugas menterinya. Selamat bekerja," cuit akun resmi Twitter @jokowi, Jumat.
Dari 200-an respons warganet untuk kicauan itu, tak sedikit yang menyoroti baju Wamen Agraria dan Tata Ruang Surya Tjandra.
Berdiri di barisan depan paling kiri, tampak Surya Tjandra mengenakan kemeja putih, celana hitam, dan dasi merah, seperti wamen pria yang lain.
Namun, bagian bawah kemeja putihnya itu tak dimasukkan ke dalam celana seperti lainnya.
Sejumlah warganet mengomentari pakaian Surya Tjandra, dan beberapa dari mereka bahkan menuliskan pendapat dengan kalimat cibiran.
Akun resmi Twitter PSI lantas angkat bicara. PSI memberikan jawaban untuk para warganet yang nyinyir pada kadernya.
Menurut keterangan PSI, Surya Tjandra adalah seorang difabel karena polio yang menyerangnya di masa kecil.
Baca Juga: Surya Tjandra Jadi Wamen ATR/BPN, PSI: Dia Kader Terbaik
Maka dari itu, atasan Surya Tjandra dikeluarkan supaya jalannya tidak terganggu.
"Hai, semua. Sekadar info aja nih bagi yang bertanya-tanya soal baju Bro Surya Tjandra. Bro Surtjan sejak bayi menyandang tuna daksa karena polio. Pakai kemeja dengan ujung dimasukkan tidak nyaman untuk beliau berjalan. Tolong dimengerti dan bantu RT. Terima kasih (emoji memeluk)," kicau @psi_id.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik 12 wakil menteri Kabinet Indonesia Maju di Istana Negara, Jakarta, Jumat (25/10/2019).
Berikut nama ke-12 wakil menteri itu:
Wakil Menteri BUMN Budi Gunadi Sadikin
Wakil Menteri Pertahanan Wahyu Sakti Trenggono
Wakil Menteri Agama Zainut Tauhid Saadi
Wamen Pariwisata dan Ekraf Angela Tanoesoedibjo
Wamen Agraria dan Tata Ruang Surya Tjandra
Wakil Menteri PUPR Wempi Wetipo
Wakil Menteri BUMN Kartika Wirjoatmodjo
Wakil Menteri Luar Negeri Mahendra Siregar
Wamen Lingkungan Hidup dan Kehutanan Alue Dohong
Wakil Menteri Desa Budi Arie Setiadi
Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga
Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara
Berita Terkait
-
Lantik 12 Wamen, PAN Ungkit Janji Jokowi Pangkas Birokrasi
-
Jokowi Resmi Lantik 12 Wakil Menteri Kabinet Indonesia Maju
-
Erick Thohir Pastikan Budi Gunadi dan Kartika Mundur dari Dirut BUMN
-
Tak Dapat Jatah di Kabinet Jokowi, PKPI: Penetapan Wamen Keputusan Terbaik
-
Gubernur BI Bantah Dana Asing Kabur karena Pengumuman Menteri Jokowi
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Konflik Lahan di Lebak Memanas, DPR Panggil Perusahaan dan KLHK
-
Di Hadapan Buruh, Aher Usul Kontrak Kerja Cukup Setahun dan Outsourcing Dibatasi
-
Aher Terima Curhat Buruh: RUU Ketenagakerjaan Jadi Sorotan, PHK Sepihak Jadi Ancaman
-
Tips Akhir Tahun Ga Bikin Boncos: Maksimalkan Aplikasi ShopeePay 11.11 Serba Hemat
-
Deolipa Tegaskan Adam Damiri Tidak Perkaya Diri Sendiri dalam Kasus Korupsi Asabri
-
Tak Hadir Lagi di Sidang Sengketa Tambang Nikel Haltim, Dirut PT WKS Pura-pura Sakit?
-
Gubernur Pramono Lanjutkan Uji Coba RDF Rorotan Meski Diprotes: Tidak Kapasitas Maksimum
-
Hasto: PDIP Dorong Rote Ndao Jadi Pusat Riset Komoditas Rakyat, Kagum pada Tradisi Kuda Hus
-
Di Rote Ndao, Hasto PDIP Soroti Potensi Wilayah Terluar RI
-
Gelar Pahlawan untuk Soeharto, KontraS: Upaya Cuci Dosa Pemerintah