Suara.com - Setelah dikabarkan akan maju menjadi Calon Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), selebritas Aldiansyah Taher alias Aldi Taher akhirnya mendeklarasikan diri maju menjadi calon wakil gubernur melalui jalur independen dalam pilkada yang akan digelar 2020 mendatang.
Aldi akan maju mendampingi Mayjen (Purn) Syamsu Jalal yang merupakan mantan Komandan Pusat Polisi Militer (Danpuspom) ABRI.
"Saya merasa terpanggil dari lubuk hati sebagai milenial untuk pulang kampung. Insyaallah JADI untuk membangkitkan batang tarandam di Minangkabau," katanya seperti diberitakan Covesia.com-jaringan Suara.com pada Jumat (31/1/2020).
Meski berasal dari kalangan selebritas, Aldi tidak menutup kemungkinan akan melaju menjadi orang nomor dua di Sumbar. Hal itu disampaikannya karena melihat beberapa rekannya yang pernah berhasil menjadi orang nomor dua di tingkat kabupaten/kota dan provinsi.
"Pasha ungu, Dedi Mizwar, Dedi Yusuf dan Hengky Kurniawan yang berlatang belakang pekerja seni bisa terpilih menjadi kepala daerah, insyaallah saya juga," ujarnya.
Sementara itu, Syamsyu mengatakan, langkahnya untuk maju dalam Pilgub Sumbar disebutnya sebagai takdir.
"Bismillah aja, tidak ada yang menyangka. Suatu hari Aldi datang menemui saya di toko besi, ia bilang Minangkabau terpuruk, katanya ia diminta masyarakat untuk maju. Anak muda aja siap apalagi 'ambo' seorang LGBT (Lelaki Gagah Bekas Tentara)," kata Syamsu.
Lebih jauh, Syamsu menyatakan kesiapannya untuk membimbing kaum milenial untuk memberikan yang terbaik bagi daerah kelahirannya.
"Saya siap mendorong dan memberi petunjuk dan pengarah serta membimbing milenial untuk mambangkik batang tarandam," katanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Sepatu Adidas Diskon 60 Persen di Sports Station, Ada Adidas Stan Smith
- Kronologi Lengkap Petugas KAI Diduga Dipecat Gara-Gara Tumbler Penumpang Hilang
- 5 Moisturizer dengan Alpha Arbutin untuk Memudarkan Flek Hitam, Cocok Dipakai Usia 40-an
- 7 Sabun Muka Mengandung Kolagen untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Tetap Kencang
- 15 Merek Ban Mobil Terbaik 2025 Sesuai Kategori Dompet Karyawan hingga Pejabat
Pilihan
-
Polemik RS dr AK Gani 7 Lantai di BKB, Ahli Cagar Budaya: Pembangunan Bisa Saja Dihentikan
-
KGPH Mangkubumi Akui Minta Maaf ke Tedjowulan Soal Pengukuhan PB XIV Sebelum 40 Hari
-
Haruskan Kasus Tumbler Hilang Berakhir dengan Pemecatan Pegawai?
-
BRI Sabet Penghargaan Bergengsi di BI Awards 2025
-
Viral Tumbler Tuku di Jagat Maya, Berapa Sebenarnya Harganya? Ini Daftar Lengkapnya
Terkini
-
Antrean Bansos Mengular, Gus Ipul 'Semprot' PT Pos: Lansia-Disabilitas Jangan Ikut Berdesakan
-
Prabowo Jawab Desakan Status Bencana Nasional: Kita Monitor Terus, Bantuan Tak Akan Putus
-
Rajiv Desak Polisi Bongkar Dalang Perusakan Kebun Teh Pangalengan: Jangan Cuma Pelaku Lapangan
-
KPK Akui Lakukan Eksekusi Eks Dirut ASDP Ira Puspadewi Sesaat Sebelum Dibebaskan
-
Dongkrak Pengembangan UMKM, Kebijakan Memakai Sarung Batik di Pemprov Jateng Menuai Apresiasi
-
Gerak Cepat Athari Gauthi Ardi Terobos Banjir Sumbar, Ribuan Bantuan Disiapkan
-
Prabowo Murka Lihat Siswa Seberangi Sungai, Bentuk Satgas Darurat dan Colek Menkeu
-
Krisis Air Bersih di Pesisir Jakarta, Benarkah Pipa PAM Jaya Jadi Solusi?
-
Panas Kisruh Elite PBNU, Benarkah Soal Bohir Tambang?
-
Gus Ipul Bantah Siap Jadi Plh Ketum PBNU, Sebut Banyak yang Lebih Layak