Suara.com - Presiden Jokowi mengakui sudah menjalani tes medis untuk memastikan apakah dirinya terjangkit virus corona Covid-19 atau tidak.
Jokowi mengatakan, dirinya menjalani tes kesehatan tersebut bersama Ibu Negara Iriana.
"Sudah, saya sudah tes, ibu (Iriana) sudah tes (kesehatan)," ujar Jokowi di Istana Kepresidenan Bogor, Jakarta, Senin (16/3/2020).
Kendati demikian, mantan Gubernur DKI Jakarta itu enggan mengungkapkan hasil pemeriksaan tes kesehatan yang ia jalani.
Ia meminta awak media untuk menanyakan langsung kepada dokter yang memeriksakan dirinya.
"Hasilnya tanyakan ke yang ngetes," katanya.
Sebelumnya, setelah Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dinyatakan terinfeksi positif Virus Corona atau Covid-19, sejumlah Menteri Kabinet Joko Widodo-Maruf Amin melakukan pemeriksaan diri pada Minggu (15/3/2020).
Mereka melakukan serangkaian tes kesehatan untuk memastikan kemungkinan terinfeksi Virus Corona atau tidak atas perintah Jokowi.
Hal ini dibenarkan oleh Staf Khusus Presiden Angkie Yudistia saat dikonfirmasi Suara.com, Minggu (15/3/2020).
Baca Juga: Minta Transportasi Publik Tetap Jalan, Jokowi: Hindari Antrian
"Hari ini telah dilakukan tes kesehatan kepada seluruh Menteri dan jajaran terkait. Dan untuk hasil tes para Menteri bisa ditanyakan ke Kementerian Kesehatan secara langsung," kata Angkie.
Para Menteri Kabinet Indonesia Maju itu melakuan tes kesehatan di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat Gatot Subroto, Jakarta. Di antaranya adalah Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian.
"Mengikuti instruksi Presiden Jokowi, hari ini Mendagri Tito ikuti test/check infeksi virus corona jam 14.30 WIB di RSPD Gatot Subroto Jakarta. Semoga lancar dan beliau sama semua menteri /kepala lembaga negara sehat," ujar Kastorius Sinaga, Staf Khusus Mendagri melalui pesan singkat.
Berita Terkait
-
Ridwan Kamil Klaim Negatif Corona, Istri: Ayo Jangan Bandel
-
Ada Warga Semarang Positif Corona, UIN Walisongo Terapkan Kuliah Online
-
Telat Sadar Akan Bahaya Virus Corona, CBF Akhirnya Hentikan Liga Brasil
-
Sekolah Diliburkan, Kegiatan Belajar Mengajar Tetap Berjalan
-
CEK FAKTA: Benarkah Hasil Pemeriksaan Presiden Jokowi Positif Virus Corona?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Pekik Syukur dan Tangis Haru Pecah di PN Jakut Usai Hakim Bacakan Vonis Pendemo Agustus
-
Pembangunan Sekolah Rakyat di Tengah Sekolah Rusak: Solusi atau Salah Prioritas?
-
Sumut Darurat Agraria: 450 Konflik Mandek, 1,8 Juta Jiwa Terdampak Bencana Sepanjang 2025
-
Roy Suryo Siap Laporkan Balik Eggi Sudjana, Sebut Ada Strategi Adu Domba 'Otoritas Solo'
-
Heboh Kota Tua Jadi Lokasi Syuting Film Lisa BLACKPINK, Begini Penjelasan Pihak Pengelola
-
Batal Lanjutkan RJ, Penghentian Kasus Hogi Minaya Tinggal Tunggu Surat Kejari Sleman
-
Nyaris Seluruh Faskes di Daerah Bencana Sumatera Berfungsi Normal
-
Buka Pelatihan Komunikasi Sosial, Kapolda Metro Jaya: Polisi Jangan Sakiti Hati Masyarakat!
-
Isu Reshuffle Kabinet Mencuat, PKB Beri Respons Begini
-
Lisa BLACKPINK 'Ambil Alih' Kota Tua untuk Syuting Film, Sejumlah Jalan Direkayasa hingga 7 Februari