Suara.com - Kisah seorang anak bertanya kepada ayahnya yang disebut-sebut bekerja sebagai sopir ojek online mendadak menjadi perbincangan warganet belum lama ini.
Pasalnya, bocah perempuan itu dengan polos menanyakan hasil jerih sang ayah setelah seharian bekerja, menunggu orderan dari pelanggan.
Aksinya terekam kamera dalam video yang dibagikan oleh pemilik akun Twitter @bubblecatss, Rabu (8/4/2020).
Dalam rekaman berdurasi 15 detik itu, terlihat bocah berbaju pink muncul dari balik pintu setelah mengetahui ayahnya pulang ke rumah.
Bocah itu tampak sumringah dan bergegas menyapa sang ayah yang hendak menutup pintu kamar tidur. Dengan wajah polos ia kemudian memberi pesan kepada ayahnya.
"Ayah, jangan tutup pintu," pinta bocah itu.
Tak berselang lama, ia lalu bertanya, "Ayah dapat orderan nggak?"
Seketika pertanyaan tersebut ditimpali oleh sang ayah yang mengaku mendapat orderan meski tak banyak, setelah seharian bekerja
"Dapat, tapi sedikit. Hem," balas sang ayah.
Baca Juga: Semangati Garda Terdepan Lawan Corona, Siswa SMAN 2 Wates Konser dari Rumah
Sambil tersenyum bocah perempuan itu kemudian menjawab singkat, "Oh".
Tak pelak, pertanyaan polos dari bocah itu membuat haru warganet. "Ayah dapet orderan gak? sedih banget (emoji bersedih) aaaa sebel," tulis narasi akun @bubblecatss.
Warga Twitter yang menyaksikan video bocah tersebut pun mengungkap kesedihannya, setelah melihat aksi bocah tersebut.
Seperti akun @ilahjl yang mengatakan,"Gilak panas banget ni mata gakuat liatnya. Makasih banget malam ini diingetin buat bersyukur".
Sementara warganet lain memberikan doa kepada keluarga bocah itu supaya mendapat banyak rezeki.
"Semoga rezekinya lancarnya ya sekeluarga," kata @jungoejuneya.
Berita Terkait
-
Kapolda Larang Berboncengan, Sopir Ojol Protes: Kami Perlu Makan di Rumah!
-
Viral Nenek Tolak Bantuan Beras, Minta Disumbangkan ke Orang Membutuhkan
-
Bekerja di Tengah Pandemi Corona, Kisah Pengemudi Ojol Ini Bikin Haru
-
Perempuan Ini Kena Tipu Order Makanan Fiktif, Habis Jutaan Rupiah
-
Pengemis Cantik Jadi Influencer dan 4 Berita Viral Lainnya
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
PSI Incar Jawa Tengah Jadi Kandang Gajah, Hasto PDIP Kasih Respons Santai, Begini Katanya
-
Rakernas I 2026: PDIP Bakal Umumkan Sikap Resmi Terkait Wacana Pilkada di Akhir Acara
-
Megawati di HUT ke-53 PDIP: Politik Adalah Alat Pengabdian, Bukan Sekadar Kejar Jabatan
-
Megawati Dorong Politik Berbasis Kearifan Lokal: Peradaban Diukur dari Cara Menghormati Bumi
-
Instruksi Tegas Megawati di HUT ke-53 PDIP: Kader Wajib Jaga Alam, Hingga Lawan Keserakahan
-
Kritik Keras Regulasi Karpet Merah Konsesi, Megawati: Itu Pemicu Bencana Ekologis di Sumatra
-
Megawati di HUT ke-53 PDIP: Krisis Iklim Adalah Ancaman Nyata, Generasi Muda Paling Dirugikan
-
Megawati Kecam Intervensi AS di Venezuela: Ini Imperialisme Modern!
-
Rocky Gerung Ngaku Girang Hadir di HUT ke-53 PDIP, Puji Pidato Megawati: Jernih, Tulus, dan Berani
-
BGN Ancam Suspend Dapur MBG Tanpa Sertifikat Higiene, Target Nol Keracunan 2026