Suara.com - Setelah hampir kurang lebih tiga minggu terisolasi dari keluarga, para tahanan di Rutan Polda Kepri akhirnya bisa melihat senyum keluarganya lagi.
Mereka diberi kesempatan untuk menyapa keluarganya melalui video call yang difasilitasi oleh Direktorat Tahanan dan Barang Bukti (Dit Tahti) Polda Kepri.
"Besuk Online namanya, jadi dengan video call ini para tahanan dapat terbantu untuk tetap bisa berkomunikasi dengan keluarganya dan sangat membantu untuk saling memutus mata rantai Covid-19,” kata Dirtahti Polda Kepri AKBP Dudus Harley Davidson, Jumat (10/4/2020).
Untuk pelaksanaan besuk online ini, waktunya disamakan dengan jadwal besuk seperti biasa saat jam kerja, yakni pada hari Selasa dan Kamis.
Masing-masing tahanan mendapat waktu 15 menit, untuk bisa melihat dan berbicara dengan orang yang dihubunginya.
“Setiap tahanan yang dibesuk, juga wajib dikawal oleh petugas, sehingga pembicaraan termonitor,” kata Dudus.
Dudus berharap program ini membantu dalam banyak hal bagi tahanan maupun keluarga dan kerabat di tengah pandemi ini.
"Dengan situasi pandemi ini aplikasi online ini juga tentunya sangat membantu untuk saling memutus mata rantai covid-19 dari orang yang telah terpapar atau terjangkit," ucap Dudus.
Berita ini sebelumnya dimuat Batamnews.co.id jaringan Suara.com dengan judul "Tahanan Polda Kepri Sapa Keluarga Lewat Video Call"
Baca Juga: Bersejarah! Karena Corona, Pasangan Ini Nikah Jarak Jauh Pakai Video Call
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
Terkini
-
Banjir Jakarta Meluas: 35 RT dan 10 Ruas Jalan Tergenang, Jaktim Terparah
-
Usut Penghitungan Kerugian Kasus Kuota Haji, KPK Periksa Gus Alex Lagi
-
Normalisasi Kali Ciliwung Dilanjutkan, Kadis SDA: Bisa Tekan Risiko Banjir 40 Persen
-
Eggi Sudjana Polisikan Roy Suryo Usai Bertemu Jokowi, Kuasa Hukum Singgung 'Kendali Solo'
-
KPK Ubah Aturan Gratifikasi: Hadiah Nikah Rp1,5 Juta Tak Perlu Lapor, Batas Kado Kantor Dihapus
-
Kepala BGN: Publik Berhak Awasi Menu MBG, Kritik Viral Justru Jadi Teguran
-
Viral Curhat Chiki Fawzi Gagal Jadi Petugas Haji, Kemenhaj Tegaskan Diklat PPIH Bukan Jaminan Lolos
-
KPK Geledah Kantor Dinas Pendidikan Madiun, Duit Puluhan Juta Rupiah Diamankan
-
Malam-Malam ke Jakarta, Mualem dan Emil Dardak Temui Seskab Teddy, Ada Apa?
-
Banjir Daan Mogot, Pemotor Nekat Lawan Arah hingga Picu Kemacetan