Suara.com - Youtuber dengan akun bernama "dibalik masker" membagikan uang dan makanan gratis bagi yang membutuhkan di jalan. Namun caranya terbilang unik dan kreatif.
Ia menempelkan uang, makanan dan masker gratis itu di mobil.
Aksi bagi-bagi uang dan makanan gratis ini didokumentasikan dalam video yang kemudian diunggah ke YouTube pada Sabtu (30/5/2020).
Terdapat beberapa barang yang dia tempelkan dengan selotip di bagian luar mobilnya. Seperti makanan ringan, masker, uang yang dibungkus plastik, hingga hand sanitizer.
Pria yang selalu memakai masker hitam ini juga menempelkan tulisan "Khusus orang yang membutuhkan cukup ambil satu macem".
Selesai menempelkan barang-barang tersebut, Youtuber "dibalik masker" berkeliling di jalanan untuk mencari orang yang membutuhkan.
Mobil warna hitam dengan plat nomor E atau Cirebon, Jawa Barat ini mulai menyusuri jalanan.
Tak berapa lama saat mobil tersebut berhenti di dekat persimpangan, seorang tukang becak melihat mobil itu dan mendekat. Setelah membaca tulisan yang terpasang, tukang becak itu hanya mengambil satu makanan saja.
Sikap serupa dilakukan oleh beberapa orang lain yang mendekati mobil itu. Baik pengendara motor, tukang rongsokan hingga pejalan kaki hanya mengambil satu barang saja.
Baca Juga: Polda Metro Jaya Buka Layanan Perpanjangan SIM Keliling Rabu Besok
Kejadian tidak disangka, terjadi ketika mobil itu berhenti di lampu merah dan berpapasan dengan segerombolan anak punk.
Tanpa memperhatikan tulisan di mobil, semua anak punk tersebut langsung mengambil banyak barang di badan mobil. Mereka menarik makanan dan barang-barang lain dengan beringas.
Sang YouTuber di dalam mobil kaget dan berkata, "Woi satu aja! Woi satu aja, wah gila itu anak."
"Kacau, gila itu anak, pada diambilin semua, mudah-mudahan ada sisanya, di luar target pada dirampas sama anak punk, gila itu anak-anak emang serakah," ucapnya sambil memacu mobil menjauh dari gerombolan anak punk.
Video lengkapnya bisa disaksikan di sini.
Barang yang tersisa hanya sedikit itu kemudian diberikan kepada para tukang becak di pinggir jalan.
Berita Terkait
-
Viral Aksi Kuproy Bak Avengers, Warganet: Thanos Menangis Lihat Ini
-
Cara Unik Manjakan Mobil Saat PSBB, Awas Jangan Ditiru Yak
-
Sisi Positif Corona, Viral Emak-emak Heboh Main Gobak Sodor di Jalan
-
Bukannya Banting Tulang, Suami yang Tak Beri Nafkah Ini Malah Banting Istri
-
Viral Gurame Rp 1,3 Juta, Pemilik Warung: Itu Tidak Benar, yang Benar..
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Rismon Desak Klarifikasi Jujur Usai Eggi Sudjana Disebut Minta Maaf dan Rangkul Jokowi di Solo
-
Bivitri Susanti Nilai Pilkada Tidak Langsung Berisiko Membuat Pemimpin Abai ke Rakyat
-
Fakta di Balik Siswa Sekolah Rakyat: 67 Persen dari Keluarga Berpenghasilan di Bawah Rp1 Juta
-
Pelapor Kasus Fitnah Ijazah Palsu Jokowi Dipanggil Polda, Laporan Eggi Sudjana Dicabut?
-
Tok! Hakim Tolak Eksepsi Nadiem Makarim, Sidang Korupsi Chromebook Lanjut ke Pokok Perkara
-
Pakar: Laporan Terhadap Pandji Pragiwaksono Salah Alamat, Ini Alasannya!
-
KPK Tetapkan Gus Yaqut Jadi Tersangka Kasis Kuota Haji, Maman PKB: Harus Diusut Tuntas
-
Soal Pandji Pragiwaksono Dipolisikan, Garin Nugroho Singgung Mental Kerdil Hadapi Kritik
-
Bareskrim Turunkan Tim ke Sumbar Bidik Tambang Emas Ilegal, Ada Aktor Besar yang Diincar?
-
Banjir Arteri, Polisi Izinkan Sepeda Motor Masuk Tol Sunter dan Jembatan 31