Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kembali melaksanakan salat Jumat di tengah pandemi virus corona Covid-19. Ibadah mingguan ini pertama kalinya dilakukan Anies setelah 12 pekan absen karena adanya pembatasan sosial.
Anies melaksanakan salat Jumat di Masjid Fatahilah, Balai Kota Jakarta. Ia didampingi dua orang putranya yang tengah bersamanya di ruangannya.
Selain itu ia duduk bersebelahan dengan Wakilnya, Ahmad Riza Patria. Para karyawan dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) lainnya juga ikut memadati masjid ini.
Anies, anaknya, dan Riza membawa sajadah sendiri untuk salat Jumat. Sementara sajadah untuk umum yang biasa terpasang di masjid tak digunakan.
Ketika salat Sunah sebelum salat Jumat, Anies terlihat tak mengenakan masker saat salat. Sementara Riza tetap menggunakannya selama salat.
Usai salat Jumat, Anies memberi keterangan kepada awak media. Ia mengaku rindu dengan suasana ibadah ini yang telah lama tak ia tunaikan.
"Kami baru saja selesai bersama-sama menunaikan ibadah salat Jumat. Ada kerinduan yang luar biasa untuk bisa kembali bersujud menunaikan salat Jumat di kawasan Balai Kota ini," ujar Anies di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (5/6/2020).
Mantan Mendikbud ini juga merasa kerinduan yang sama juga dirasakan warga DKI lainnya. Namun ia meminta agar masyarakat tetap menerapkan protokol pencegahan penularan corona Covid-19.
"Bila memang harus bepergian, memang harus keluar maka taati prinsip-prinsip protokol kesehatan," pungkasnya.
Baca Juga: Salat Jumat di Masjid Al Azhar, JK: Ini Luar Biasa Rahmat Kembali ke Masjid
Berita Terkait
-
Sebelum Jumatan, Tiga Masjid di Palabuhanratu Wajibkan Jemaah Rapid Test
-
Masjid Gedhe Kauman Belum Dibuka untuk Salat Jumat, Ini Alasan Takmir
-
Mulai 8 Juni Ojol Boleh Bawa Penumpang, Driver: Ini Kabar Gembira
-
Pakai Masker, Penampakan Jokowi saat Ibadah Jumatan di Istana
-
Salat Jumat di Masjid Al Azhar, JK: Ini Luar Biasa Rahmat Kembali ke Masjid
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
Terkini
-
Utang Whoosh Aman? Prabowo Pasang Badan, Minta Publik Jangan Panik!
-
Murka! DPR Desak Polisi Tak Pandang Bulu Usut Kasus Guru di Trenggalek Dianiaya Keluarga Murid
-
Pemerintah Siap Tanggung Utang Whoosh, Bayar dari Duit Hasil Efisiensi dan Sitaan Koruptor?
-
Guru Dianiaya Wali Murid Cuma Gara-gara Sita HP, DPR Murka: Martabat Pendidikan Diserang!
-
Warga Protes Bau Sampah, Pramono Perintahkan RDF Plant Rorotan Disetop Sementara
-
Tanggul Jebol Terus? DKI Jakarta Siapkan Jurus Pamungkas Atasi Banjir Jati Padang!
-
Budi Arie Merapat ke Prabowo Cari Aman dari Kasus Judol? PDIP: Gerindra Bukan Tempat Para Kriminal!
-
Prabowo Pasang Badan Soal Utang Whoosh: Jangan Dipolitisasi, Nggak Usah Ribut-ribut!
-
Puan Maharani: Negara Harus Permudah Urusan Rakyat, Bukan Persulit!
-
Gebrakan Ambisius Prabowo: Whoosh Tembus Banyuwangi, Pasang Badan Soal Utang