Suara.com - Baru-baru ini sosial media dihebohkan dengan sepasang pengantin yang melakukan atraksi vape trick di acara pernikahannya.
Pasangan pengantin yang viral itu adalah Shendy Ardiansya dan Nur Evita. Video pernikahan mereka menjadi viral di sejumlah sosial media.
Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram si pengantin pria @shendyardian, sepasang pengantin itu tampak begitu piawai menunjukkan vapetrick mereka.
Asap vape dibentuk pasangan pengantin itu sedemikian rupa secara bersamaan.
Atraksi tersebut lantas menjadi perbincangan warganet yang merasa kagum dengan kekompakan pasangan asal Bandung itu.
Usut punya usut, ternyata Shendi dan istrinya memang sama-sama memilki hobi menghisap vape sejak lama dan terkenal sebagai influencer vape.
"Nge-vape dari tahun 2015, kalau istri dari 2019," kata Shendy saat dihubungi Suara.com, Selasa (14/7/2020).
Mereka juga sepakat untuk membuat video teaser pernikahan dengan menunjukkan keahlian dalam menghisap vape.
"Pengen buat yang beda gitu soalnya kan bikin video teaser akad nikah kayak gini cuma sekali seumur hidup," ungkap Shendy.
Baca Juga: Kue Pernikahan Ini Tuai Cibiran, Dekorasinya Dianggap Cabul dan Norak
Tak hanya beratraksi dalam video teaser pernikahan saja, Shendy juga menyertakan beberapa botol liquid atau cairan vape kepada istrinya sebagai seserahan
"Iya cuma seserahannya aja, itu pun liquid bukan device vape," kata Shendy.
Upaya mereka membuat video teaser pernikahan dengan cara berbeda pun sukses mendulang perhatian publik. Hasilnya banyak warganet yang merasa takjub dengan keberanian mereka menunjukkan vapetrick di acara sakral itu.
"This is the best wedding videography clipp! Congratuations to the beautiful couple (Ini adalah videografi pernikahan terbaik. Selamat buat pasangan yang menawan-red)," tulis warganet.
"Sakinah mawaddah warahmah ceng. Epic banget videonya," imbuh kawan warganet lain.
"Happy wedding Bang Aceng konsepnya awesome," ucap warganet menyelamati.
Berita Terkait
-
Kue Pernikahan Ini Tuai Cibiran, Dekorasinya Dianggap Cabul dan Norak
-
Polisi Dalami Kasus Bocah 12 Tahun Dinikahi Pria Beristri di Banyuwangi
-
Gelar Pernikahan Mewah di Istana, Si Pengantin Wanita Malah Mati Keracunan
-
Terlalu Cinta, Wanita Ini Undang Boneka Jadi Tamu VIP Pernikahan!
-
Hindari Penyesalan, Ini 8 Hal yang Harus Dipertimbangkan sebelum Bercerai
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Bupati Pati dan Wali Kota Madiun Terjaring OTT KPK, Apa Kata Istana?
-
Benyamin Davnie Kutuk Oknum Guru di Serpong Pelaku Pelecehan Seksual ke Murid SD: Sangat Keji
-
Soal Tim 8 yang Diduga Ikut Lakukan Pemerasan, Sudewo: Mayoritas Kades di Jaken Tak Dukung Saya
-
Saudia Indonesia Sambut Director of East Asia & Australia Baru dan Perkuat Kolaborasi Mitra
-
Satgas Percepatan Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pascabencana Wilayah Sumatera Paparkan 11 Prioritas
-
Pakai Rompi Oranye dan Tangan Terborgol, Sudewo Minta Warga Pati Tetap Tenang
-
Bupati Pati Sudewo Bantah Lakukan Pemerasan Calon Perangkat Desa Usai Resmi Pakai Rompi Oranye KPK
-
Bukan Cuma Perkara Dugaan Pemerasan, Bupati Pati Sudewo Juga Jadi Tersangka Kasus DJKA
-
Nicke Widyawati Ngaku Tak Pernah Dapat Laporan Soal Penyewaan Kapal dan Terminal BBM
-
Bupati Pati Sudewo dan Tim Suksesnya Diduga Peras Calon Perangkat Desa Hingga Rp 2,6 Miliar