Suara.com - Sebuah video viral di media sosial memperlihatkan seorang wanita berparas cantik baru saja selesai salat di pesawat. Perempuan itu diduga berprofesi sebagai pramugari.
Rekaman ini diunggah oleh pengguna aplikasi TikTok, @derissauri pada Kamis (23/7/2020). Kemudian dibagikan ulang oleh akun-akun di Instagram pada Senin (27/7/2020).
Dalam video tersebut, terlihat si wanita memakai mukena warna cokelat muda. Ia tampak sedang melipat mukenanya.
Awalnya wanita ini tidak sadar dirinya sedang direkam. Tapi tidak berapa lama, wajahnya menengok ke kamera.
Sadar dirinya sedang direkam, wanita tersebut tersenyum. Ia tersipu malu kemudian menutupi wajahnya dengan mukena.
Pada bagian atas video terdapat tulisan, "Apapun pekerjaannya..Dimanapun kita bekerja. Jangan lupa dengan kewajiban kita. Semoga selalu dalam Lindungan Allah SWT".
Akun TikTok @derissauri yang membuat video ini juga menulis narasi, "Video diambil dengan airplane mode ya #foryoupage #subhanallahalhumdulilallah #cabincrewlife1".
Pemilik akun @derissauri sendiri adalah kru kabin sebuah maskapai di Indonesia.
Menurut penjelasannya, @derissauri spontan merekam rekannya saat selesai salat.
Baca Juga: Detik-detik Petugas Pemakaman Covid-19 Jatuh Kepeleset ke Liang Kubur
"Jadi sebenarnya aku gaada niatan buat video, kita sama-sama baru selesai sholat terus aku lihat HP eh refleks saja aku ambil video karena ini best view," tulis @derissauri di kolom komentar postingan itu.
Ia juga membeberkan nama akun TikTok pramugari yang videonya viral tersebut.
"Ini TikTok mbaknya @dindafp19 di follow," tulis @derissauri.
Rata-rata warganet memberikan komentar dengan memuji wajah cantik dan sikap pramugari yang masih menyempatkan diri untuk beribadah di saat bekerja.
"Kok ngelihatnya adem banget yaa" tulis akun TikTok ULfa SajooLaah.
"Subhanallah..cantik & sholehah moga selalu sehat walafiat mbak.. Saya juga pernah lihat pramugari Lion sholat waktu terbang kebetulan saya seat 1A," tulis Mas Kis.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Main Mata Nilai Pajak, Oknum Pegawai DJP Tak Berkutik Terjaring OTT KPK
-
LBHM Beri 4 Catatan 'Pedas' untuk Indonesia yang Baru Saja Jadi Presiden Dewan HAM PBB
-
Nasib Pandji Pragiwaksono di Tangan Polisi, Penyelidik Mulai Analisis Barang Bukti Materi Mens Rea
-
Aksi Ekstrem Pasutri Pakistan di Soetta: Sembunyikan 1,6 Kg Sabu di Lambung dan Usus
-
Kasus Isu Ijazah Palsu Jokowi, PSI Desak Polisi Segera Tahan Roy Suryo Cs
-
60 Ton Sampah Menggunung, Pemprov DKI Janji Pasar Induk Kramat Jati Bersih dalam 5 Hari
-
Sinyal Bahaya Demokrasi, Lakso Anindito Sebut KUHP Baru Berpotensi Hidupkan Rezim Otoritarian Orba
-
KPK Sempat Terbelah dan Ragu Jadikan Yaqut Tersangka Korupsi Haji?
-
Lakso Anindito Prediksi Gelombang Praperadilan Koruptor Akibat KUHP Baru
-
Rumah Yaqut 'Dikepung' Aparat, Tamu Diperiksa Ketat Usai Jadi Tersangka Korupsi Haji