Suara.com - Seorang gadis di India nekat menipu kedua orang tuanya dengan pura-pura diculik dan meminta uang tebusan sebesar Rs 1 core (sekitar Rp 1,9 miliar) yang akan digunakan untuk kabur bersama pacarnya.
Menyadur India Times, perempuan berusia 19 tahun ini memutuskan untuk menipu lantaran hubungan dengan kekasihnya tak mendapatkan restu dari orang tuanya.
Gadis yang merupakan warga Etah, Uttar Pradesh ini lalu menghilang pada 23 Juli lalu, sebelum mengaku pura-pura di culik dan meminta tebusan.
Selama di tempat persembunyian, ia menyamar sebagai penculik dan menelepon ayahnya untuk meminta tebusan sebesar Rp 1,9 miliar.
Kedua orang tua pelaku langsung melaporkan penculikan ini kepada polisi setempat.
Pihak kepolisian langsung menggelar pencarian, mengira gadis ini dibawa oleh sekelompok penculik profesional.
Lama-kelamaan, polisi merasa ada yang janggal karena durasi panggilan telepon penculik yang cenderung lama dan terus-menerus bernegoisasi.
Polisi kemudian melacak nomor ponsel si penculik, dan ditemukan fakta bahwa gadis tersebut lah yang selama ini melakukan panggilan telepon.
"Belakangan diketahui dia menggunakan telepom untuk panggilan telepon. Pada Sabtu (25/7), dia ditemukan berada di beberapa ratus meter dari rumahnya," ujar Inspektur Polisi Etah, Rahul Kumar.
Baca Juga: Rekaman CCTV Detik-detik Balita di Pesanggrahan Jadi Korban Penculikan
Adapun gadis ini kini telah ditangkap oleh kepolisian Etah.
Disebutkan, gadis ini menjalin hubungan asmara dengan pria yang merupakan tetangganya selama dua tahun. Tapi keluarga gadis tidak menyetujui keduanya.
Belakangan si gadis mengetahui orang tuanya berencana membuka sekolah dengan investasi sebesar Rp 1 miliar.
Dari sini, ia lalu berencana memeras keluarganya untuk mendapatkan uang ini dan menggunakannya untuk kawin lari kekasihnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kecupan Hangat Puan dan Prananda untuk Megawati: Sisi Lain Kekeluargaan di Balik Rakernas PDIP 2026
-
Logika KPK: Staf Tak Mungkin Punya Rp4 M, Direksi Wanatiara Otak Suap Pajak?
-
KPK Aminkan Teori 'Kebocoran Negara' Prabowo, Kasus Pajak Tambang Jadi Bukti Nyata
-
Sinyal Tarif Transjakarta Naik Menguat? Anggaran Subsidi Dipangkas, Gubernur Buka Suara
-
KPK: Wajib Pajak Boleh Lawan Oknum Pemeras, Catat Satu Syarat Penting Ini
-
Kena OTT KPK, Pegawai Pajak Langsung Diberhentikan Sementara Kemenkeu
-
Antisipasi Risiko Perluasan, Tanah Ambles di Panggang Gunungkidul Segera Diuji Geolistrik
-
KPK Ungkap Akal Bulus Korupsi Pajak PT Wanatiara Persada, Negara Dibobol Rp59 M
-
5 Fakta OTT Kepala Pajak Jakut: Suap Rp6 Miliar Lenyapkan Pajak Rp59 Miliar
-
Megawati Tiba di Rakernas PDIP, Siapkan Arahan Tertutup Usai Disambut Prananda Prabowo