Suara.com - Sebuah tangkapan layar grup WhatsApp di sebuah sekolah mendadak heboh diduga gara-gara ada gangguan pada provider Indihome. Terlebih, gangguan tersebut terjadi di tengah proses belajar mengajar daring.
Pantuan Suara.com, tagar #Indihome masuk ke dalam jajaran trending topic dengan jumlah lebih dari 31 ribu cuitan. Warganet pun ramai-ramai berteriak mengeluh. Tak terkecuali, penghuni grup WA sekolah.
Diunggah akun @aiurcult, tampak tangkapan layar sebuah percakapan di grup WhatsApp. Mereka ramai-ramai mengeluhkan jaringan internet yang terganggu. Diduga, keluhan ini gara-gara koneksi Indihome terganggu.
"Ibu koneksi internet saya jelek bu," tulis salah seorang murid. Lalu murid lain menimpali, "Aku juga nggak bisa masuk bu." Ditimpali lagi oleh murid lainnya, "WiFI saya juga lagi error bu."
Tertulis di bagian atas tangkapan layar, tertera nama grup WA tersebut: "Ekonomi (LM) -XII IPA 3-".
Sementara, pengguna lain Twitter @s_a_v_i_r_a_ juga mengunggah tangkapan layar WA yang memperlihatkan keluhan murid karena jaringan internetnya terganggu di tengah proses belajar daring.
"Saya belom bisa mulai. Indihome trouble," tulis salah seorang murid. Kemudian, murid lain menimpali, "Indihome tanda seru bu." Ditambah lagi dengan teriakan peserta didik yang lain, "Iya bu, Indihome trouble."
Tertulis di bagian atas tangkapan layar, tertera nama grup WA tersebut: "PAI XI-8".
Hingga kini unggahan terkait tumbangnya layanan internet Telkom IndiHome sudah dicuitkan netizen sebanyak 38 ribu.
Baca Juga: Indihome Gangguan, Pelanggan Disebut Tunggu 12 Jam
Membalas aduan dari pelanggan, pihak Indihome pun menyebut jaringan mereka down gara-gara imbas gangguan massal seluruh layanan.
Namun, pihak Indihome menyebut layanan sudah mulai terpantau normal. Mereka meminta koneksinya dicoba kembali oleh pelanggan.
"Siang Kak Rahmat, maaf sebelumnya. Jaringan down dikarenakan imbas gangguan massal all layanan namun saat ini sudah mulai terpantau Up. Perihal koneksinya mohon dicoba kembali. Terima kasih -Indah."
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik November 2025, Cocok Buat PUBG Mobile
-
Ratusan Hewan Ternak Warga Mati Disapu Awan Panas Gunung Semeru, Dampak Erupsi Makin Meluas
Terkini
-
BMKG Bunyikan Alarm Bahaya, Pemprov DKI Siapkan 'Pasukan Biru' hingga Drone Pantau Banjir Rob
-
Terjerat Kasus Korupsi Dinas PUPR, Wakil Ketua dan Anggota DPRD Kabupaten OKU Ditahan KPK
-
PSI Sorot Kinerja Pemprov DKI Atasi Banjir Rob Jakarta: Mulai Pencegahan dari Musim Kemarau
-
Jalani Sidang dengan Tatapan Kosong, Ortu Terdakwa Demo Agustus: Mentalnya Gak Kuat, Tiga Kali Jatuh
-
Pohon Tumbang Lumpuhkan MRT, PSI Desak Pemprov DKI Identifikasi Pohon Lapuk: Tolong Lebih Gercep!
-
Merasa Terbantu Ada Polisi Aktif Jabat di ESDM, Bagaimana Respons Bahlil soal Putusan MK?
-
Terbongkar! Sindikat Pinjol Dompet Selebriti: Teror Korban Pakai Foto Porno, Aset Rp14 Miliar Disita
-
Usut Kasus Korupsi Haji di BPKH, KPK Mengaku Miris: Makanan-Tempat Istirahat Jemaah jadi Bancakan?
-
Jember Kota Cerutu Indonesia: Warisan yang Menembus Pasar Global
-
Dissenting Opinion, Hakim Ketua Sebut Eks Dirut ASDP Ira Puspadewi Harusnya Divonis Lepas