Suara.com - Secara resmi, jadwal SKB CPNS BKN telah diumumkan. SKB CPNS Badan Kepegawaian Negara akan dimulai pada Selasa (1/9/2020) mendatang. Bagaimana jadwal SKB CPNS BKN dan aturan serta lokasinya?
Bagi Anda yang lolos tahap SKB CPNS BKN, berikut Suara.com rangkum aturan, larangan, lokasi hingga materi tes:
Ketentuan dan aturan SKB CPNS BKN
Di tengah pandemi, para peserta dianjurkan melakukan isolasi mandiri selama 14 hari sebelum pelaksanaan tes. Peserta juga wajib menjaga kebersihan dengan cuci tangan pakai sabun atau menggunakan hand sanitizer.
Saat tes, peserta yang suhu tubuhnya lebih dari 37,3 C akan mengikuti ujian di tempat terpisah dan diawasi petugas yang memakai masker dan pelindung wajah.
Namun jika menurut tim kesehatan peserta dengan suhu tubuh lebih dari 37,3 C tidak bisa mengikuti tes, peserta mendapat kesempatan untuk tes pada sesi cadangan satu hari setelah jadwal akhir seleksi.
Sementara itu, ada beberapa kewajiban peserta SKB CPNS BKN. Para peserta wajib hadir di lokasi tes paling lambat 60 menit sebelum pelaksanaan tes dimulai. Bagi peserta yang terlambat dinyatakan gugur.
Peserta wajib menggunakan masker bahkan faceshield jika diperlukan. Untuk kebutuhan tes, peserta diwajibkan membawa KTP, kartu ujian, dan pensil kayu.
Ketika tes, peserta harus mengenakan kemeja atas berwarna putih polos tanpa corak dan celana panjang/rok berwarna gelap (Tidak diperkenankan memakai kaos, celana berbahan jeans, dan sandal). Peserta yang berjilbab mengenakan jilbab berwarna gelap.
Baca Juga: Jadwal SKB CPNS Kemenkumham, Simak Tata Cara dan Lokasinya
Terdapat pula larangan bagi peserta seperti membawa buku, catatan, jam tangan, perhiasan, kalkulator, dan peralatan elektronik seperti laptop, tablet, flashdisk, telepon genggam (handphone) atau alat komunikasi lainnya, dan kamera dalam bentuk apapun.
Membawa makanan dan minuman ke dalam ruangan tes juga tidak diperbolehkan. Dilarang keras membawa senjata api atau tajam atau sejenisnya serta merokok di dalam ruangan.
Lokasi tes SKB CPNS BKN
Untuk lokasi tes SKB CPNS BKN, berikut rincian lengkapnya:
- BKN Pusat
- Kantor Regional I BKN Yogyakarta
- Kantor Regional II BKN Surabaya
- Kantor Regional III BKN Bandung
- Kantor Regional IV BKN Makassar
- Kantor Regional VI BKN Medan
- Kantor Regional VII BKN Palembang
- Kantor Regional VIII BKN Banjarmasin
- Kantor Regional IX BKN Jayapura
- Kantor Regional X BKN Denpasar
- Kantor Regional XI BKN Manado
- Kantor Regional XII BKN Pekanbaru
- Kantor Regional XIII BKN Aceh
- Unit Penyelenggara Seleksi Calon dan Penilaian Kompetensi Pegawai ASN BKN Jambi
- Unit Penyelenggara Seleksi Calon dan Penilaian Kompetensi Pegawai ASN BKN Semarang
- Unit Penyelenggara Seleksi Calon dan Penilaian Kompetensi Pegawai ASN BKN Serang
- Unit Penyelenggara Seleksi Calon dan Penilaian Kompetensi Pegawai ASN BKN Gorontalo
- Unit Penyelenggara Seleksi Calon dan Penilaian Kompetensi Pegawai ASN BKN Mataram
- Unit Penyelenggara Seleksi Calon dan Penilaian Kompetensi Pegawai ASN BKN Padang
- Unit Penyelenggara Seleksi Calon dan Penilaian Kompetensi Pegawai ASN BKN Palu
- Unit Penyelenggara Seleksi Calon dan Penilaian Kompetensi Pegawai ASN BKN Sorong
- Unit Penyelenggara Seleksi Calon dan Penilaian Kompetensi Pegawai ASN BKN Bengkulu
- Unit Penyelenggara Seleksi Calon dan Penilaian Kompetensi Pegawai ASN BKN Pontianak
- Unit Penyelenggara Seleksi Calon dan Penilaian Kompetensi Pegawai ASN BKN Mamuju
- Unit Penyelenggara Seleksi Calon dan Penilaian Kompetensi Pegawai ASN BKN Lampung
- Unit Penyelenggara Seleksi Calon dan Penilaian Kompetensi Pegawai ASN BKN Batam
- Unit Penyelenggara Seleksi Calon dan Penilaian Kompetensi Pegawai ASN BKN Pangkalpinang
- Unit Penyelenggara Seleksi Calon dan Penilaian Kompetensi Pegawai ASN BKN Balikpapan
Materi tes CPNS BKN
untuk tes CPNS BKN, dilakukan penyesuaian tahapan tes SKB yang sebelumnya terdiri dari tiga tahap menjadi dua tahap.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
Terkini
-
PP Muhammadiyah Tegaskan Laporan Terhadap Pandji Pragiwaksono Bukan Sikap Resmi Organisasi
-
Cegah 'Superflu' Sekarang! Dinkes DKI Ajak Warga Jakarta Kembali Perketat Cuci Tangan dan Masker
-
Tangis Staf Keuangan Pecah di Sidang MK: Melawan 'Pasal Jebakan' Atasan dalam KUHP Baru
-
Tragedi Maut KLM Putri Sakinah, Nakhoda dan ABK Resmi Jadi Tersangka Tewasnya 4 WNA
-
PDIP Gelar HUT ke-53 dan Rakernas di Ancol, Tegaskan Posisi sebagai Partai Penyeimbang
-
PDIP Kecam Pelaporan Terhadap Pandji ke Polisi: Bentuk Intimidasi dan Pembungkaman Suara Rakyat
-
KPK Periksa Eks Kajari Bekasi Kasus Suap Ijon Proyek Bupati Ade Kuswara
-
MBG Kembali Digulirkan, Ini Catatan Kritis JPPI Soal Arah Pendidikan
-
Gubernur Pramono Targetkan PAM Jaya IPO di 2027 dan Layani 100 Persen Warga pada 2029
-
Polda Hentikan Penyelidikan Kematian Diplomat Arya Daru, Keluarga Protes Alasan Polisi