Suara.com - Sebuah kuburan massal kuno berisi ribuan liang lahat berbentuk bundar belum lama ini ditemukan di Jepang.
Menyadur News.com.au, Rabu (26/8/2020), para arkeolog menyebut ada sekitar lebih dari 1.500 mayat yang terjepit di liang lahat berbentuk tak biasa ini.
Kompleks kuburan ini di kota Osaka, di kawasan yang telah digali oleh para arkeolog sejak 1991.
Kuburan massal ini disebutkan berasal dari zaman Edo Jepang, yang berawal dari tahum 1600-an hingga pertengahan 1800-an.
Pemerintah mengatakan Dewan Pendidikan Kota dan Asosiasi Warisan Budaya Kota Osaka telah menggarap reruntuhan Ofuka-cho sejak September 1991.
Lebih dari 1.500 liang lahat itu tak hanya berisi jasad manusia, tetapi juga hewan.
"Selain manusia, hewan juga dimakamkan di kuburan, dengan lebih dari empat anak babi di bagian utara kuburan da dua ekor kuda di bagian selatan, tulang kucing juga ditemukan di kuburan," ujar dewan kota.
Dewan kota menyebut penemuan ini memperjelas tampilan konkret dari Makam Umeda yang berasal dari zaman Edo hingga Meiji.
"Kuburan Osaka Nana adalah bagian penting untuk mengetahui perkembangan kota Osaka dan kepercayaan umum," kata dewan.
Baca Juga: Toilet Umum Transparan di Jepang, Berani Nyoba?
Sebagian besar area yang disurvei, sambung dewan, telah ditimbun kembali. Kendati demikian penelitian masih akan berlanjut di bagian barat daya pemakaman.
Sisa-sisa yang digali, termasuk tulang belulang manusia, sedang disortir dan dianalisis oleh otoritas berwenang.
Pemakaman kuno ini terletak di sebelah stasiun kereta api utama di kota Jepang dan ditemukan selama pekerjaan konstruksi awal untuk gedung pencakar langit.
Para pengembang mengatakan rencana pembangunan kemungkinan akan terus berjalan, dengan gedung pencakar langit yang dibangun di atas tanah pemakaman.
Tulang-tulang tersebut sudah dalam proses pemindahan dan diyakini bahwa jenazah ini kemungkinan merupakan warga miskin karena tidak ditemukannya barang mahal di liang lahat.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Air Banjir Terus Naik! Polda Metro Jaya Evakuasi Warga di Asrama Pondok Karya
-
Curanmor Berujung Penembakan di Palmerah Terungkap, Tiga Pelaku Dibekuk di Jakarta hingga Cimahi
-
Diduga Tak Kuat Menampung Guyuran Hujan, Plafon SDN 05 Pademangan Timur Ambruk
-
Nadiem Hadapi Putusan Sela, Bebas atau Lanjut ke Sidang Pembuktian Kasus Korupsi Rp2,18 Triliun?
-
Terapis SPA Tewas di Kamar Kos Bekasi, Polisi Tangkap Pelaku dan Temukan Cairan Pembersih Toilet
-
Kekerasan Anak Masih Tinggi, PPPA Dorong Sekolah Jadi Ruang Aman
-
Data Genangan dan Banjir Pagi Ini: Ketinggian Air di Pasar Minggu Mencapai Hampir Satu Meter
-
Hujan Angin, Pohon di Kemang Sempal Hingga Tutup Jalan
-
Banjir Arteri Lumpuhkan Akses Keluar Tol, Polisi Rekayasa Lalin di Rawa Bokor
-
Tiba di Banjarbaru, Prabowo Bakal Resmikan 166 Sekolah Rakyat